Jumat, April 19, 2024
Lainnya
    Tak Berkategori2 Penyebab AC Mobil Tidak Dingin, Tapi Terkadang Menggigil di Malam Hari

    2 Penyebab AC Mobil Tidak Dingin, Tapi Terkadang Menggigil di Malam Hari

    Air Conditioner (AC) menjadi fitur paling penting pada mobil-mobil terkini. Hanya saja, fitur yang satu ini memang perlu ekstra perhatian dan perawatan, agar tetap memberikan rasa nyaman saat berada mengemudi maupun menjadi penumpang.

    Oia, bicara soal AC mobil, mungkin ada yang pernah merasakan atau menjadi bingung mengapa Ketika berkendara di malam hari, AC terasa dingin bahkan menggigil. Lain halnya jika siang hari AC mobil justru tidak terasa dingin, seperti tidak mampu meredam suhu yang panas di luar kabin.

    Tentunya, jika AC tidak dingin maka kenyamanan berkendara akan terasa terganggu. Apalagi ketika harus mengemudi dengan kondisi jalanan macet. Pasti akan sangat mengesalkan.

    Nah, OLXer yang ingin tahu kenapa AC tidak dingin saat siang, namun menggigil Ketika malam hari? Berikut ulasannya.

    Melansir situs Rotary Bintaro, selaku bengkel AC mobil, sejatinya temperatur suhu di dalam kabin ketika AC dinyalakan perbedaan suhu antara luar dan dalam mobil berkisar 10 derajat celcius.

    Misalkan suhu di luar 30 derajat, maka suhu di dalam kabin akan terasa sejuk atau dingin pada kisaran suhu 18-20 derajat celcius.

    Lantas apa masalah jadi suhunya berbeda-beda?

    1.   Extra fan

    Nah,  apabila AC mobil yang terasa panas di siang hari, biasanya terjadi akibat extra fan yang berputar tidak maksimal. Putaran extra fan yang sudah melemah ini membuat proses kondensasi pada kondensor kurang maksimal.

    Jika extra fan bermasalah, hal ini mengakibatkan tekanan pada freon menjadi lebih tinggi Sebaliknya, apabila dibiarkan terus menerus, maka bisa membuat freon habis, karena terbuang sedikit demi sedikit melalui sil sambungan pipa atau selang yang tidak kuat menahan tekanan freon. Nah, Ketika hal ini terjadi, sebaiknya langsung mengganti extra fan dengan yang baru baru.

    Jangan lupa juga untuk mengecek kondisi freon yang bisa saja sudah terjadi kebocoran pada sistem AC akibat membiarkan kerusakan pada extrafan berlarut-larut sehingga tekanan menjadi overheat dan membuat komponen ac menjadi bocor.

    2.  Evaporator

    AC mobil kurang dingin di siang hari bisa disebabkan kondisi Evaporator yang sudah sangat kotor. Kondisi ini bisa dirasakan melalui angin AC yang kecil meski sudah disetel maksimal.

    Bisa juga dengan melihat kondisi filter AC yang memang sudah banyak kotoran yang menempel. Nah, kondisi Evaporator yang kotor juga bisa dilihat melalui selang gas tekanan rendah.

    Jika selang gas tekanan rendah berembun saat AC dinyalakan tapi ruang kabin tidak terasa sejuk, itu merupakan indikasi Evaporator harus segera dibersihkan.

    “Dengan kondisi extra fan dan Evaporator yang normal dan bersih, rasanya tidak akan lagi AC mobil Anda dingin saat malam tapi panas di siang hari,” tulis situs Rotary Bintaro.

     

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait