Kamis, September 28, 2023
Lainnya
    Berita5 Supercar Era 1990-an Paling Keren dan Bikin Mata Berair

    5 Supercar Era 1990-an Paling Keren dan Bikin Mata Berair

    Bicara supercar pastinya bicara soal mobil impian semua orang, khususnya para pecinta otomotif. Tapi tau gak kalian, kapan sih istilah supercar itu pertama kali digunakan?

    Yuk kita telusuri sejarah penggunaan istilah supercar pertama kalinya. Jadi kata supercar dipakai pertama kali dalam sebuah iklan kertas untuk Ensign Six 1920, yang terbit di surat kabar Inggris, The Times. 

    Namun untuk produknya sendiri, supercar lebih identik dengan negara Italia yang hingga kini terkenal dengan banyak merek mobil supercar-nya.

    Di era 1960-an, pabrikan mobil asal Italia, Lamborghini menghadirkan mobil tercepat di masanya itu, Miura. Meski belum menemukan genre supercar, namun Miura menjadi milestone supercar, dan hingga kini hampir semua pabrikan mobil supercar mengikuti model Miura.

    Kemudian pada 1974, Raging Bull of Sant'Agata menyelesaikan revolusi supercar dengan menghadirkan Countach. Dan di era 1980-an Ferrari dan Porsche mengeluarkan supercar dengan gaya megah.

    Namun supercar yang paling banyak menyita perhatian adalah supercar yang hadir di era 1990-an. Kita tidak bicara yang tercepat, bukan juga yang paling penting atau paling mahal, atau yang paling banyak tertempel di dinding kamar kalian sebagai poster, tetapi yang paling keren dari semuanya dan bisa bikin mata berair karena performa maupun harganya. 

    Ini dia daftar 5 supercar terkeren yang pernah diproduksi di era 1990-an;

    1. Bugatti EB110

    Diproduksi dari tahun 1991 hingga 1995, Bugatti EB110 adalah supercar dengan V12 quad-turbo 3.5-liter dengan speed maksimum 348 km/jam, gokil. 

    Diproduksi hanya 139 unit, kehadiran EB110 seolah kurang pas, di tengah kondisi perusahaan tersebut sedang menghadapi krisis. 

    Adalah Romano Artioli, pengusaha Italia yang menjadi pemilik perusahaan Bugatti saat itu setelah membelinya di tahun 1987. Sayang, Artioli membawa merek mobil yang ikonik tersebut ke jurang kebangkrutan di tahun 1995. 

    Sampai akhirnya Grup Volkswagen menyelamatkan Bugatti dari istirahat abadi pada tahun 1998.

    Ketika Bugatti mengajukan kebangkrutan, ada EB110 yang belum selesai tergeletak di pabrik. Likuidator menjual sisa EB110 ke perusahaan bernama Dauer Sportwagen, termasuk stok suku cadang. Jadilah unit terakhir EB110 dibangun di Nuremberg, Jerman.

    2. Dauer 962 Le Mans

    Dauer, pabrikan terakhir yang merakit produk terakhir EB110 berhasil memproduksi mesin yang sangat mengesankan. Dauer 962 Le Mans, merupakan versi street-law Porsche 962. Supercar ini dibangun dari tahun 1993 hingga 1997.

    Dauer 962 Le Mans tidak harus mengikuti regulasi racing, para insinyur yang bekerja melenyapkan pembatas udara, sehingga mesin 3.0 liter yang diusungnya mampu menghasilkan tenaga monster mendekati 730 HP. 

    Mau tau berapa speed maksimal mobil ini? 404,6 km/jam OLXer, dan bisa berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu 2,8 detik. Bisa kalian bayangkan betapa buasnya tenaga mobil supercar yang satu ini.

    3. Lotec C1000

    Lotec merupakan sebuah merek mobil yang pernah berjaya di tahun 1962. Pada tahun 1995 Lotec memperkenalkan Lotec C1000 yang merupakan pesanan seorang raja minyak Arab. Mobil tersebut ditebus dengan harga $ 3,4 juta pada saat itu. 

    Mesinnya menggunakan Mercedes-Benz V8 berkapasitas 5,6 liter dimana seluruh tenaganya disalurkan ke roda belakang dengan twin-turbo get-up-and-go lewat transmisi manual 5-speed Hewland. Kecepatan tertinggi yang dicapainya 431 km/jam.

    Kabar terakhir mobil ini terdengar pada Juni 2015, ketika mobil itu terdaftar lelang dengan harga $ 650 ribu. 

    4. Mercedes-Benz CLK GTR

    Kalau bicara tawaran mobil supercar, tentu banyak pilihannya, mulai dari yang baru maupun yang lama. Masalahnya, hanya sedikit yang ditawarkan dengan aura eksotis yang menyelimutinya. 

    Salah satu yang sangat menginspirasi adalah Mercedes-Benz CLK GTR. Mobil ini merupakan Magnum Opus dari Mercedes-Benz dan AMG.

    McLaren SLR, SLS AMG, dan Mercedes-AMG GT tak mampu menandingi Mercedes CLK GTR. Secara total, Mercedes hanya membangun 26 unit CLK GTR. 20 unit dalam varian coupe dan 6 unit roadsters. 

    Saat meluncur di tahun 1998, model ini jadi yang termahal diantara semua mobil produksi mahal Mercedes-Benz. Banderolnya mencapai $ 1,54 juta. 

    5. Jaguar XJ200

    Hadir pertama kali sebagai mobil konsep AWD bermesin V12, Jaguar XJ220 memulai debutnya pada tahun 1992 sebagai supercar berpenggerak roda belakang twin-turbo V6. 

    Dari 1.500 pembeli awal yang sudah menyerahkan uang muka untuk desain yang dijanjikan, banyak yang akhirnya memutuskan untuk batal beli. 

    Hingga akhirnya pabrikan ini cuma memproduksi sebanyak 271 unit saja. 

    Jaguar XJ220 menjadi mobil produksi yang memegang rekor lap Nurburgring antara tahun 1992 dan 2000.

    Salah satu orang penting yang kepincut dengan model supercar asal Inggris ini adalah Sultan Brunei. Bahkan Sultan Brunei menugaskan Pininfarina untuk memodifikasi XJ220-nya sehingga tampil jauh lebih mewah, termasuk di bagian kabinnya. 

    Nah, itu 5 supercar yang jadi pilihan OLX Indonesia untuk dihadirkan dalam artikel ini. Tentu masih banyak lagi merek dan jenis supercar yang menarik untuk diceritakan, khususnya supercar di era 1990-an. Semoga bisa menjadi penambah wawasan kalian untuk mengetahui soal supercar.

    Oh iya, kalau kalian bermaksud membeli mobil supercar, di OLX.co.id ada beberapa model yang dijual pemiliknya dan bisa menjadi referensi terbaik bagi kalian yang mau bergaya dengan mobil supercar. (Z)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait