Kamis, April 18, 2024
Lainnya
    Tak Berkategori7 Hal Penting Harus Dilakukan Ketika Mengalami Kecelakaan

    7 Hal Penting Harus Dilakukan Ketika Mengalami Kecelakaan

    Tak ada yang menginginkan terjadi kecelakaan mobil. Akan tetapi, kecelakaan bisa saja terjadi tanpa mengenal lokasi dan waktu.

    Meski demikian, jika mengalami kecelakaan, ternyata ada cara yang patut dilakukan agar kita tetap selamat, baik untuk OLXer sendiri maupun pengguna jalan lainnya. Nah berikut ini penjabarannya;

    1. Nyalakan Lampu Tanda Darurat

    Lampu tanda darurat disini adalah hazard. Dengan menyalakan lampu hazard, maka itu dapat memberitahukan pengemudi lain, bahwa Anda mengalami masalah.

    Oia, lampu hazard tidak diperbolehkan digunakan ketika hujan atau kabut, karena dapat dianggap mobil sedang mengalami masalah. Jika masih ada yang menggunakannya, berarti mereka salah kaprah.

    2. Tetap di Dalam Mobil

    Apabila kecelakaan tak terhindarkan, tentu yang akan terjadi kondisi jalanan langsung tak karuan. Maka dari itu, jangan langsung keluar dan gunakan sabuk pengaman.

    Hal ini karena ada kemungkinan pengendara lain masih memacu mobil dengan cepat.

    3. Pindahkan Mobil di Tempat aman

    Jika Anda menyadari kondisi aman, dan mobil masih dapat dioperasikan karena kerusakan tidak parah, ada baiknya mobil langsung menepi ke sisi jalan untuk lebih aman. Jangan lupa nyalakan lampu hazard.

    Segera menepi ke sisi jalan untuk menghindari arus lalu lintas lain dan mengurangi risiko kecelakaan atau tabrakan beruntun.

    4. Keluar Jika Mencium Bau BBM

    Bukan tak mungkin jika terjadi kecelakaan ada sejumlah kebocoran. Termasuk tangki bahan bakar minyak (BBM).

    Meski hal ini jarang terjadi, kecuali kecelakaan parah, maka jika mencium bau BBM, ada baiknya OLXer langsung ke luar dan mencari perlindungan yang aman.

    5. Tahan Emosi

    Tentu saja ketika terjadi kecelakaan pasti ada salah satu pihak yang tersulut emosi, dan memberikan ancaman. Maka, cobalah tidak menggunakan nada tinggi ketika berinteraksi dengan pengemudi lain.

    Oleh karena itu, ada baiknya menunggu pihak berwajib dan tak lupa segera menghubungi layanan darurat, termasuk truk derek (towing), serta paramedis.

    6. Catat hal penting

    Jika kondisi Anda dan korban lainnya baik-baik saja, maka ada beberapa hal yang perlu dicatat sebagai informasi. Karena itu ada baiknya bertukar informasi, mulai dari nama asli, alamat nomor telepon, nomor plat, nomor SIM, sampai asuransi.

    7. Cari saksi mata

    Jika memang sempat tak ada salahnya menanyakan kepada saksi mata atau warga sekitar yang melihat kecelakaan. (Her)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait