Minggu, September 24, 2023
Lainnya
    Tips8 Hal yang Perlu Dilakukan Rider Saat Melewati Tikungan Tajam

    8 Hal yang Perlu Dilakukan Rider Saat Melewati Tikungan Tajam

     Ketika melewati jalanan berbelok atau tikungan tajam, sebaiknya para pengendara, khususnya sepeda motor lebih berhati-hati. Hal ini dikarenakan jalur seperti itu salah satu yang menyumbangkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.

    Tingginya angka kecelakaan saat di tikungan nyatanya membuat Chief Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah & Yogyakarta) Johannes BMS turut memberikan ilmu berkendara yang baik dan benar. Terlebih lagi, bagi para rider yang kerap melakukan touring dengan sepeda motor.  

    ”Biker perlu memperhatikan sejumlah poin penting saat menghadapi belokan atau tikungan. Berikut tips melewati jalan berbelok (tikungan) saat touring sepeda motor,” ungkap Johanes dalam keterangannya.

    Sebelum membeberkan lebih rinci bagaimana tips mengendarai sepeda motor saat tikungan tajam, Johannes menyarankan agar para rider melakukan persiapan sebelum touring:

    Pertama, persiapkan kendaraan, disarankan melakukan pengecekan atau service ke bengkel resmi.

    Kedua, persiapkan safety gear dalam keadaan bersih dan kondisi yang layak pakai.  

    Ketiga, persiapkan fisik dengan istirahat yang cukup sebelum touring.               

    Keempat, persiapkan barang atau peralatan yang akan dibawa termasuk baju, dompet beserta isinya (uang, ATM, SIM dan STNK), serta handphone dan barang lainnya).

    Tips melakukan melewati belokan

    Nah, hal yang tak kalah penting jika hendak melakukan touring, yaitu tentukan rute yang akan dilewati, disarankan melalui rute yang sudah dikenali. Selain itu, pilih rute yang baru pertama kali dijalani untuk touring, pelajari karakter jalan terutama tikungan dengan mencari informasi baik melalui teman atau google map.

    Adapun tips saat melewati belokan atau tikungan tajam, perhatikan baik-baik caranya:

    1. Jaga pandangan yang luas ke depan untuk dapat melihat kondisi di depan dengan baik.

    2. Kurangi kecepatan saat kondisi motor lurus atau sebelum menikung, baik dengan menutup gas atau menggunakan rem.

    3. Lakukan pengereman secara halus, hindari hard braking dan tiba-tiba, ini akan membuat motor kurang stabil.

    4. Gunakan kecepatan aman, hindari over speed yang bisa membuat melebar dan berpotensi kecelakaan.

    5. Lakukan akselerasi saat keluar tikungan secara perlahan untuk menghindari over power dan slip.

    6. Hindari menyalip di tikungan karena berpotensi melebar dan bisa tertabrak pengendara dari depan.

    7. Posisikan motor pada lajur tengah, hindari terlalu ke kanan (dua arah) agar aman dari kendaraan dari depan.

    8. Disarankan berkendara dengan teman yang sudah mengenal jalan dengan baik, ini akan membuat kita merasa lebih aman. 

    Tak kalah penting, selalu jaga kesehatan dan terapkan protokol kesehatan, konsentrasi dan selalu mematuhi peraturan lalu lintas.

      

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait