Rabu, April 24, 2024
Lainnya
    MotorBegini Jadinya Kalau Vespa Didesain Brand Fashion

    Begini Jadinya Kalau Vespa Didesain Brand Fashion

    Vespa memang menjadi sebuah kendaraan roda dua yang sudah ada sejak 1946. Meski bisa disebut tua, namun merek skuter asal Italia ini tetap selalu ingin tampil modis di setiap produk baru yang dipasarkan.

    Tak heran, saat ini tak sedikit pengguna brand Vespa tidak hanya menggunakan skuternya sebagai alat transportasi, melainkan bagian untuk menunjang gaya hidup agar selalu tampil stylish.

    Bahkan, kali ini Vespa berkolaborasi dengan rumah mode couture asal Paris, Perancis yang sangat ternama yaitu Christian Dior. Ya, bagi fashionable pasti taulah merek yang satu ini.

    Dalam keterangan tertulisnya, Vespa dan Christian Dior disebut memiliki kesamaan, yaitu sama-sama pertama kali ada sejak 1946. Ehm, cukup lama juga ya.

    Menurut Michele Colaninno, CEO dari Immsi Group dan Chief of Product and Marketing Strategy Piaggio, kolaborasi antara Vespa-Piaggo dan Dior memang belum pernah terjadi, akan tetapi hal ini menyenangkan sekali untuk memimpikan masa depan yang lebih baik.

    “Kelahiran Vespa 946 ini turut merayakan hari jadi dan menghormati warisan kedua merek kami. Hari ini, seperti sebelumnya, kita telah melalui masa kelam dan sekarang kami bergabung untuk berbagi joie de vivre melalui kombinasi gaya dan keterampilan. Kemitraan antara Vespa dan Dior ini mewakili perayaan keindahan,” ungkap Colaninno.

    Pada dasarnya, Vespa 946 ikonik versi kontemporer, pertama kali ditampilkan pada tahun 2012 di Milan dan dikenal karena lekukannya yang anggun dan halus, serta penggunaan teknologi yang inovatif.

    Namun kali ini, versi terbaru Vespa 946 dirancang ulang oleh Creative Director of women’s haute couture, ready-to-wear and accessories collections di The House of Dior Maria Grazia Chiuri. Skuter ini akan diterapkan standar dan komitmen yang tepat, serta presisi layaknya seorang perancang adibusana.

    Bagi Maria, Vespa identik dengan kebebasan bergerak mengelilingi kota dengan lincah, seperti dalam film Roman Holiday (1953), yang telah memberikan citra  yang luar biasa membekas akan Audrey Hepburn yang mendekap erat Gregory Peck di atas Vespa yang selamanya terukir dalam ingatan kolektif kita semua.

    “Saya memiliki begitu banyak kenangan indah yang turut dibintangi Vespa. Begitulah bagaimana saya dan suami dulu berkeliling Roma dan pergi ke pantai di Fregene. Sebuah simbol ke-Italia-an yang terkait erat dengan sejarah pribadi saya, dan sekarang menjadi bagian dari kehidupan profesional saya di Dior,” ujar Maria.

    Adapun Vespa 946 hasil kolaborasi dengan Christian Dior ini disebutkan bahwa pada bagian casing atas dihiasi motif Dior Oblique yang didesain oleh Marc Bohan pada tahun 1967 dan khusus untuk dipasang di rak bagasi untuk memberikan daya tarik yang unik.

    Helm khusus juga dihiasi dengan motif ikonik yang serupa sehingga semakin mengukuhkan keunikannya.

    Ya, memang ubahan yang dilakukan sejatinya hanya dilakukan pada bagian luar. Sedangkan untuk mesin, performa dan fitur masih sama.

    Nah, jika OLXer memang tertarik untuk memiliki Vespa 946 Christian Dior harus bersabar. Sebab, selain dibuat terbatas, skuter tersebut baru akan tersedia mulai musim semi 2021 di butik Dior di seluruh dunia dan kemudian di dealer Motoplex Piaggio Indonesia pilihan.

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait