Kamis, April 25, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriCuma ada 88 Unit di Indonesia, Suzuki Jimny Reborn Bekas Ini Harganya...

    Cuma ada 88 Unit di Indonesia, Suzuki Jimny Reborn Bekas Ini Harganya Fantastis

    Suzuki Jimny generasi keempat kini punya sejarah yang bisa diceritakan ke anak cucu kita nanti. Dimana mobil berpenggerak 4×4 ini jadi salah satu mobil yang banyak diburu konsumen di Indonesia dan dunia.

    Bahkan, di Indonesia sendiri, untuk mendapatkan Suzuki Jimny terbaru harus antri dan diperkirakan baru akan mendapatkannya 10 tahun mendatang. Sebenarnya bisa saja tidak antri, jika OLXer membelinya dengan status bekas.

    Akan tetapi di sejumlah pasar mobil bekas, Suzuki Jimny generasi keempat seken ternyata harganya dua kali lipat. Jika di situs resmi Suzuki, harga Jimny terbaru dibanderol Rp 382,5 juta sampai Rp 398 juta. Maka untuk harga bekas bisa berkisar kurang lebih Rp 500 jutaan.

    Tapi OLXer juga harus tahu tingginya harga Suzuki Jimny generasi keempat bekas juga diikuti generasi sebelumnya, seperti halnya Suzuki Jimny generasi ketiga atau Jimny Reborn yang sempat hadir di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 lalu.

    Meski tampilannya masih agak terlihat jadul (jaman dulu), ternyata yang membuat Jimny generasi ketiga ini menjadi spesial dan harganya ikutan naik karena bisa disebut langka. Pasalnya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku distributor resmi Suzuki di Indonesia hanya membawa Suzuki Jimny Reborn cuma 88 unit saja.

    Tah heran Suzuki Jimny Reborn menjadi rebutan para kolektor mobil di Indonesia. Bahkan kala itu, tak sampai sebulan Suzuki Jimny ludes terjual dan jumlah pemesannya ternyata membludak hingga lebih dari 200 orang. Padahal jatah Indonesia hanya dapat 88 unit.

    Nah, kini Suzuki Jimny Reborn berstatus bekas sedang mencari majikan baru. Jika awal kemunculannya dijual Rp 285 juta on the road Jakarta. Maka status bekasnya dilepas hampir Rp 500 jutaan.

    Di situs jual beli OLX.co.id ada beberapa Suzuki Jimny Reborn lansiran 2017 dengan kelir putih dijual di Cilandak, Jakarta Selatan seharga Rp 440 jutaan.

    Ada juga Suzuki Jimny Reborn bekas wilayah Regol, Bandung, Jawa Barat dengan harga sekitar Rp 490 jutaan. Kemudian di Kebayoran, Jakarta Pusat Suzuki Jimny dibalut cat warna hitam dijual seharga Rp 499 jutaan. 

    Ada juga Suzuki Jimny lansiran 2017 dengan kelir putih dijual pemiliknya dari Karang Tengah, Tangerang melego mobil tersebut dibanderol sekitar Rp 500 jutaan.

    Perlu dicatat, jika OLXer memang berniat membeli mobil Suzuki Jimny Reborn 2017 bekas jangan heran meski satu model, varian dan tahun produksinya sama, namun harganya berbeda-beda. Bahkan ada juga tahun produksinya lebih muda tapi harganya justru lebih rendah.

    Sebab, untuk menentukan harga sebuah mobil bekas memang ‘gelap’, bisa tergantung dari beberapa faktor, seperti kondisi mobil, jarak tempuh, kelengkapan surat-suratnya, serta lokasi si penjual.

    Belum lagi harga mobil bekas bisa saja tinggi, karena sang pemilik sangat rajin merawat mobilnya, serta pajak dibayar tepat waktu. Apabila OLXer memang ingin mencari mobil bekas tidak ada salahnya melakukan cek dan ricek, termasuk membawa orang ahli untuk melakukan pemeriksaan.

    Oia, jika diperbolehkan melakukan test drive, makan manfaatkan untuk mengetahui apakah mobil bekas yang OLXer idamkan terasa ada yang bermasalah atau tidak.

    Untuk lebih detail soal model Suzuki Jimny  bekas lainnya bisa klik di sini. Sedangkan jika ingin melihat review soal Suzuki Jimny Reborn bisa lihat di video nya di bawah ini.

     

     

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait