Jumat, April 19, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriRugi Besar Kredit Mobil Tenor Lebih Dari 3 Tahun

    Rugi Besar Kredit Mobil Tenor Lebih Dari 3 Tahun

    Saat ini kendaraan roda empat menjadi salah satu moda transportasi yang bisa memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat urban. Meskipun sepeda motor masih menjadi pilihan banyak orang karena macetnya jalan di perkotaan, namun mobil tetap dianggap sebagai kendaraan ideal untuk dimiliki.

    Selain lebih nyaman dan bisa mengangkut orang banyak saat bersamaan dibandingkan dengan sepeda motor, sekarang juga banyak sekali ditawarkan mobil dengan harga yang terjangkau seperti model Low Cost Green Car atau LCGC.

    Faktanya, meski sudah banyak mobil yang dijual dengan harga terjangkau, masih banyak konsumen yang lebih memilih untuk membelinya dengan cara kredit mobil lewat bantuan berbagai lembaga keuangan seperti leasing. 

    Sebenarnya ini wajar saja. Semurah-murahnya harga sebuah mobil, tetap saja yang namanya kebutuhan pokok harus lebih diutamakan. Maka jalur kredit dianggap solusi terbaik. 

    Tapi sebelum memutuskan, ada baiknya OLXers pertimbangkan beberapa hal berikut ini:

    1. Harga lebih mahal dibanding cash

    Membeli dengan jalan kredit sudah tentu ada bunga yang akan menambah nilai ataupun bandrol mobil. Selisihnya bisa mencapai angka ratusan juta, tergantung suku bunga maupun tenornya. 

    Ini harus jadi pertimbangan bagi calon pembeli mobil. Semakin panjang atau lama masa cicilannya, maka akan semakin tinggi harga mobil yang diangsur tersebut. Berhubung karena bisa diangsur, banyak yang melihatnya sebagai hal enteng.

    2. Ada penyusutan nilai

    Mobil sudah pasti beda dengan aset lain seperti tanah atau rumah yang setiap tahun harganya selalu naik. Mobil justru sebaliknya. Harga mobil akan terus turun, nilai barang akan terus menyusut. 

    Mobil belum lunas terbayar, harganya kalau mau dijual sudah berkurang jauh. Ini tentu akan menjadi hitungan merugi bagi pemilik mobil dengan cara kredit. 

    3. Simulasi kerugian kredit mobil selama 3 tahun

    Begini simulasi kerugian saat membeli mobil dengan tenor 3 tahun dibandingkan membeli dengan cara cash. Selisihnya juga lumayan, mencapai hingga ratusan juta.

    Sebagai contoh: Mobil A harganya 100 juta. Dengan cicilan selama 3 tahun, uang yang dibayarkan untuk membeli secara kredit pasti akan melebihi 100 juta karena ada biaya admin dan bunga.

    • Harga mobil A : Rp 100 juta
    • Lama angsuran/tenor: 3 tahun (36 bln)
    • Suku bunga / thn: 10%

    Simulasi:

    • Uang muka : harga mobil x 30 % = Rp 30 juta
    • Pokok utang : harga mobil – DP = Rp 70 juta
    • Cicilan / bln : (PU x (suku bunga x tenor) + (PU) / 36 =
    • (70 juta x(10% x 3) + Rp 70 juta : 36
    • = Rp 24 juta + Rp 70 juta : 36
    • = Rp 2.611.111

    Pembeli juga wajib membayar biaya asuransi dan administrasi yang besarnya bervariasi. Simulasinya yang harus dibayar agar bisa membawa pulang mobil dengan cara mengangsur.

    • DP + cicilan kesatu + asuransi + administrasi
    • Rp 30 juta + Rp 2.611.111 + Rp 10 juta + Rp 500 ribu
    • Rp 43.111.111

    Selisih yang didapatkan antara harga mobil yang dibeli secara tunai dengan yang dibeli secara kredit adalah kisaran Rp 34 juta. Lumayan kan?

    Ini estimasi hitungan kredit 3 tahun. Kalau lebih lama sudah pasti selisih harganya juga semakin besar. 

    Lalu, bagaimana untuk bisa mendapatkan mobil tanpa rugi? Solusinya hanya satu, beli dengan cara cash.

    Alternatif lain adalah mencari tempat menjual mobil bekas termurah tapi dengan kualitas kondisi mobil yang masih prima. 

    Manfaatkan jasa jual mobil bekas termurah dan tercepat dalam 1 jam di olx.co.id

    Registrasi email Anda, janjian ketemu dengan sales untuk pemeriksaan kondisi mobil, dan jika penawaran ok, OLXers bisa terima langsung uangnya. 

    Cepat, praktis dan bebas ribet! Tak perlu repot meminta teman, makelar, atau saudara untuk jual mobil, karena olx.co.id sudah menawarkan solusinya. (OLX)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait