Kamis, Maret 28, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriBegini Cara Mudah Mengemudi Mobil Daihatsu Ayla Matic

    Begini Cara Mudah Mengemudi Mobil Daihatsu Ayla Matic

    Berencana untuk membeli mobil murah matic sebagai kendaraan pribadimu? Sebelum itu, yuk pelajari teori dan cara mengemudi mobil Daihatsu Ayla matic berikut ini!

    Ya, popularitas Daihatsu Ayla sebagai mobil low cost green car (LCGC) masih bertahan hingga tahun 2020. Tak hanya irit bahan bakar, Ayla yang merupakan “saudara” dari Toyota Agya ini pun boleh dibilang sangat bersahabat dengan kantong.

    Daihatsu Ayla, LCGC Incaran dengan Harga yang Ramah Kantong

    Daihatsu Ayla merupakan salah satu mobil LCGC yang cukup diincar di kelasnya. Harga mobil Ayla baru untuk tahun 2020 masih terjangkau, yaitu kurang dari Rp200 juta. Berikut detail harga Daihatsu Ayla terbaru yang dihimpun OLX dari berbagai sumber.

    Tipe Harga
    New Ayla 1.0 D M/T Rp105,4 Juta
    New Ayla 1.0 D+ M/T Rp117,7 Juta
    New Ayla 1.0 M M/T Rp122 Juta
    New Ayla 1.0 X M/T Rp131 Juta
    New Ayla 1.0 X A/T Rp129,3 Juta
    New Ayla 1.0 X M/T Rp138,5 Juta
    New Ayla 1.2 X M/T Rp138,2 Juta
    New Ayla 1.2 X A/T Rp148,2 Juta
    New Ayla 1.2 R M/T Rp145,2 Juta
    New Ayla 1.2 R M/T DLX Rp149,2 Juta
    New Ayla 1.2 X A/T Rp155,2 Juta
    New Ayla 1.2 R A/T DLX Rp159.2 Juta

    *Harga bersifat tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

    Sementara itu, harga mobil Ayla bekas tentunya lebih murah lagi. Harga mobil Ayla bekas terbaru tahun ini bisa kamu dapatkan mulai dari Rp76 jutaan, lho!

    Mobil yang juga dipasarkan di Asia Tenggara ini terdiri dari dua pilihan transmisi. Pilihan tersebut ialah manual dengan 5 kecepatan dan otomatis dengan 4 kecepatan.

    Antara keduanya, tentu terdapat perbedaan dalam hal pengoperasian. Banyak yang bilang, mengendarai mobil manual lebih simpel dibanding matic. Namun ada juga yang berkata sebaliknya.

    Maka dari itu, yuk, pelajari cara mengemudi mobil Daihatsu Ayla matic. Ketahui juga hal-hal apa saja yang perlu kamu perhatikan saat mengemudi city car irit bensin ini!

    Cara Mengemudi Mobil Daihatsu Ayla Matic

    1. Memahami Transmisi Mobil Daihatsu Ayla Matic

    Sebagian orang mengaku pusing untuk mengoperasikan mobil otomatis. Pasalnya, terdapat perbadaan huruf atau angka penunjuk transmisi antara satu mobil dengan lainnya.

    Jika kamu mengalami hal serupa, mari kenali transmisi yang terdapat pada Daihatsu Ayla matic. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa Ayla matic tersedia dalam 4 kecepatan.

    Melengkapi 4 transmisi kecepatan, ada pula mode transmisi untuk parking dan mundur. Berikut penjelasan lengkapnya:

    Mode P: Digunakan ketika akan parkir atau berhenti dalam waktu cukup lama dengan mematikan mesin.

    Mode N: Digunakan ketika akan parkir atau berhenti dalam waktu singkat misalnya saat lampu merah.

    Mode R: Digunakan saat akan memundurkan mobil ke belakang.

    Mode D: Digunakan untuk memacu mobil di jalan biasa. Saat tuas berada di mode transmisi ini, gigi mobil akan menyesuaikan dengan kecepatan dan medan secara otomatis.

    Mode Gigi 2 dan 3: Digunakan untuk menanjak dan medan jalanan yang berat. Gigi 2 dan 3 ini memberikan sokongan tenaga lebih dibandingkan gigi D.

    2. Memindahkan Tuas Transmisi Saat Mengendarai Ayla Matic

    Sudah paham dengan teori dasar transmisinya, ‘kan? Nah, sekarang kita pahami cara mengemudi mobil Daihatsu Ayla matic saat berada di jalan.

    Setelah memanaskan mobil sesaat, injak pedal rem lalu pindahkan tuas transmisi dari P ke D. Lepaskan pedal rem perlahan hingga mobil melaju.

    Setelah itu, injak pedal gas perlahan untuk memacu mobil lebih cepat. Pastikan kamu menginjak pedal rem sebelum memindahkan tuas gigi. Pasalnya ada beberapa mobil termasuk Daihatsu Ayla yang tuas giginya tidak akan menyala tanpa proses penginjakan pedal rem.

    3. Cara Mengatur Gigi Transmisi Saat Mobil Berhenti Sejenak

    Lalu, yang perlu diperhatikan adalah saat mobil berhenti dalam waktu singkat. Pindahkan tuas gigi dari mode D ke N.

    Jangan pertahankan tuas gigi berada di mode D dalam waktu yang lama! Sebab, hal ini akan merusak kopling karena cepat aus.

    4. Cara Mengemudi Mobil Ayla Matic di Jalan Menurun dan Menanjak

    Enaknya mengemudi dengan mobil transmisi otomatis adalah kamu tidak perlu repot menyelaraskan pedal kopling, gas, dan rem. Pada mobil manual, praktik ini sangat sulit dilakukan terlebih di jalanan menurun dan menanjak.

    Nah, saat bertemu dengan jalan menanjak, kamu cukup memindahkan posisi tuas gigi dari D ke mode 3 atau 2. Semakin kecil angkanya, semakin besar tenaga yang akan dihasilkan.  

    Sementara itu, saat kamu bertemu dengan jalan menurun, kamu bisa mengembalikan tuas gigi ke posisi D. Jangan lupa untuk mengerem kendaraan mu dengan baik agar tidak hilang kendali, ya!

    Semoga penjelasan mengenai cara mengemudi mobil Daihatsu Ayla matic yang OLX bahas berguna, ya!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait