Kamis, April 25, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriPria Ini Jadi Pembeli Super, Beli PS 4 Seharga 10 Ribu Rupiah

    Pria Ini Jadi Pembeli Super, Beli PS 4 Seharga 10 Ribu Rupiah

    Jajang Jauhari, pria berusia 36 tahun ini menjadi pembeli super pertama program SuperDealsOLX di OLX DealFest 2019 yang berlangsung di Main Atrium Mall Gandaria City, Jakarta hari ini, Kamis, 24 Oktober 2019.

    Jajang yang hadir di OLX DealFest 2019 bersama kawannya ini berhasil membuat para juri memberikan poin tertinggi atas alasannya mengapa dirinya harus mendapatkan konsol game seharga kurang lebih 5 juta rupiah tersebut dengan harga super murah, Rp 10.000 saja.

    “Saya gak bisa main PS. Makanya saya mohon kepada juri untuk memberikan saya kesempatan emas untuk membelinya. Biar saya bisa main PS bola dan jago pakai tim Chelsea,” ujar Jajang polos disambut gelak tawa para juri.

    Pria yang mengaku tinggal di kawasan Gajah Mada, Jakarta Pusat ini pun seolah tidak percaya kalau dirinya akhirnya bisa membeli barang mahal tersebut cuma dengan membayar seharga Rp 10.000.

    “Masih gemeteran nih mas, benar-benar gak nyangka saya yang terpilih. Padahal dua kandidat lainnya sudah ngasih alasan yang bagus-bagus, lah saya megang mic aja gugup,” cerita Jajang kepada News.OLX.co.id saat ditanya perasaannya menjadi pembeli super di program SuperDealsOLX.

    Jajang mengaku sudah menjadi pengguna aplikasi OLX sejak lama. Ia bahkan sudah beberapa kali memanfaatkan platform tersebut untuk menjual dan mencari barang-barang yang ia butuhkan.

    “Terakhir transaksi sih sudah agak lama. Waktu itu saya jual barang dan alhamdulillah langsung laku lewat OLX,” pungkasnya. 

    Kalian juga pastinya mau kan menjadi pembeli supernya OLX? Jangan sampai gak hadir di OLX DealFest 2019 yang berlangsung di Mall Gandaria City, Jakarta, 24-27 Oktober 2019. Di hari kedua bakal ada penawaran spesial untuk iPhone X dan Mac Book Pro 2018. Semua kita tawarkan hanya dengan harga Rp 10.000 bagi pembeli super yang terpilih. 

    So be there…. (Z) 

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait