Rabu, April 24, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriCari SUV Bekas? Chevrolet Captiva Desainnya Mewah Harga Murah

    Cari SUV Bekas? Chevrolet Captiva Desainnya Mewah Harga Murah

    General Motors (GM) yang menjual brand mobil dengan nama Chevrolet memutuskan hengkang dari Indonesia mulai April 2020. Pabrikan mobil asal Amerika Serikat ini beralasan, bahwa penjualan Chevrolet di Indonesia dirasa tidak terlalu menguntungkan.

    Perginya GM dari pasar otomotif nasional ini memang cukup disayangkan. Sebab, Chevrolet sendiri memiliki beberapa produk yang tak kalah hebat dari merek mobil lainnya. Salah satunya adalah Chevrolet Captiva.

    Chevrolet Captiva sendiri merupakan mobil dengan desain Sport Utility Vehicle (SUV) yang dikenal sangat tangguh di kelas Medium SUV.  

    Bahkan sejak meluncur Chevrolet Captiva pertama kali pada 2006 secara global dan 2007 masuk Indonesia. Mobil ini cukup memikat karena desainnya yang terlihat besar dan macho. Bahkan selang dua tahun atau pada 2009, Chevrolet Captiva kembali menarik perhatian karena dilengkapi varian dengan mesin diesel dan sistem penggerak All Wheel Drive.

    Tentu saja mesin diesel dan sistem penggerak AWD ini menjadikan Chevrolet Captiva satu-satunya ataiu pelopor medium SUV yang mengadopsi penggerak semua roda di antara kompetitor lainnya.

    Desain Chevrolet Captiva juga mengalami beberapa penyegaran di setiap tahunnya. Tentu saja hal ini dilakukan agar mobil tersebut mampu bersaing di tengah persaingan munculnya mobil SUV dari berbagai brand.

    Bahkan pada 2014, Chevrolet Captiva muncul dengan penyegaran baru seperti pada bagian lampu belakang terdapat LED, dan pada tipe AWD, knalpot yang sebelumnya berbentuk bulat, kini menjadi berbentuk trapesium, serta pelek berukuran 19 inci.

    Fitur-fitur Chevrolet Captiva juga cukup menarik, seperti passive smart entry, side curtain airbags, jok elektrik pada bagian pengemudi, Active Rollover protection, Electronic Stability Control, dan Hill desent Control pada tipe AWD, kemudian ada AC Dual Zone, Pengontrol AC di bagian setir.

    Dua tahun kemudian, Chevrolet Captiva kembali melakukan ubahan yang lebih segar, dan lebih sporty.

    Mulai dari Head Unit terdapat Chevrolet MyLink, desain setir, spion elektrik, serta pada tipe LTZ disematkan fitur side blind zone alert yang berguna untuk memantau keadaan sekitar saat ingin pindah jalur, dan kamera mundur dengan rear cross traffic alert.

    Namun sayang, karena tak ada model terbaru lagi tentu saja akan sulit konsumen di Tanah Air untuk memilikinya. Tapi tunggu dulu, jika OLXer memang tertarik dengan Chevrolet Captiva bisa juga lho mencarinya dengan statu bekas seperti yang dijual di OLX.co.id.

    Ya, walau kondisi bekas, OLXer disebutkan tak perlu khawatir soal after sales atau purna jual. Karena Chevrolet masih tetap menjamin service dan ketersedian suku cadang.

    Adapun meski berstatus bekas, mobil-mobil Chevrolet masih banyak memiliki desain yang keren dan rapi. Apalagi harganya juga tergolong lebih terjangkau. Bahkan di OLX.co.id ada Chevrolet Captiva dibanderol mulai Rp 55 jutaan untuk lansiran 2007 sampai Rp 335 jutaan untuk tahun produksi 2018.

    Nah, jika memang tertarik bisa lihat di sini

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait