Jumat, Maret 29, 2024
Lainnya
    BeritaChery Tiggo 7 Pro Siap Meluncur di Indonesia, Yuk Intip Kelebihannya

    Chery Tiggo 7 Pro Siap Meluncur di Indonesia, Yuk Intip Kelebihannya

    Merek mobil Chery akan kembali ke Indonesia. Hal ini ditandai dengan ikutnya brand asal China di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 beberapa waktu lalu melalui PT Chery Motor Indonesia.

    Selain mengumumkan kembalinya Chery ke pasar otomotif nasional, mereka akan menawarkan berbagai produk unggulannya, tak terkecuali Tiggo 7 Pro.

    Menurut President Director PT Chery Motor Indonesia Tao Yong, kehadiran Chery Tiggo 7 Pro yang sempat dipamerkan di 11 hari di IIMS Hybrid 2022, mendapat sambutan luar biasa.

    “Mereka ingin mengenal lebih jauh Tiggo 7 Pro agar dapat secara serius mempertimbangkan kepemilikannya,” ungkap Tao dalam keterangannya.

    Tao mengatakan, melihat antusiasme pengunjung IIMS Hybrid 2022, hal tersebut dimanfaatkan Chery dengan melakukan survei atau Tiggo 7 Pro, yang hasilnya cukup menarik.

    Dari puluhan ribu pengunjung yang mampir ke booth Chery, setidaknya ada 71 orang sebagai responden yang ikut memberikan penilaian pada Tiggo 7 Pro.

    Ya, sebanyak 25 persen merasa paling tertarik dengan tampilan eksterior, termasuk style dan warnanya. Selanjutnya, sebanyak 23% kepincut sisi interiornya.

    Kemudian ada 17 persen, menyukai detail fitur, 10 persen tertarik pada mesin, transmisi, dan kecepatan, delapan persen sangat menyukai fitur keamanan.

    “Survey menjadi penegasan bahwa produk yang dibawa oleh Chery benar-benar mengimplementasikan pilar brand Chery, yaitu advanced technology, fashionable design, dan high quality,” ujar Tao.

    Apa Istimewanya Chery Tiggo 7?

    Survei yang dilakukan Chery Indonesia terhadap Tiggo 7 tak lepas dari persiapan peluncuran mobil Sport Utility Vehicle (SUV) tersebut, yang konon akan dilakukan pada semester kedua tahun ini.

    Nah, OLXers mau tahu apa yang membuat Chery Tiggo 7 jadi terasa istimewa, berikut ulasannya.

    Eksterior

    Chery Tiggo 7 Pro memiliki bentuk cukup besar, karena memang mobil ini masuk segmen SUV, dimana dimensinya memiliki panjang 4.500 mm, lebar 1.842 mm, dan tinggi 1.746 mm, serta radius putar mencapai 2.670 mm.

    Secara tampang depan mobil ini terlihat elegan dan macho. Hal ini terlihat dari grill bertema ‘galaxy sun flare’ atau trapezium dan lampu utama sudah menggunakan LED dengan bentuk pipih.

    Belum lagi penyematan bumper bagian bawah dan fender berwarna hitam.

    Pada bagian samping, garis-garis menjadikan mobil ini tampak berotot, ditambah kaki-kaki menggunakan velg berukuran 18 inch.

    Sedangkan pada bagian belakang tampak mobil ini cukup elegan, dengan spoiler, dan bamper hitam, ditambah penggunaan lampu belakang atau rem LED yang menyatu dengan pintu belakang.

    Interior

    Pada bagian kabin, memang cukup mewah untuk Chery Tiggo 7 Pro, dimana trim interior berwarna hitam ditambah lampu ambience.

    Tiggo 7 Pro pada bagian dashboard sudah dilengkapi layar kontrol pusat ultra-clear berukuran 10,25 Inci yang dapat mewujudkan interaksi dengan telepon selular, LCD, dan AC digital.

    Kemudian pada lingkar kemudi sudah dilapisi kulit, dan banyak tombol di dalamnya, mulai dari tombol audio sampai cruise control ada dibagian ini.

    .Selain itu, konfigurasi teknologinya juga sangat nyaman dengan adanya tombol keyless start engine, 360° panoramic, wireless charging, dan USB Port.

    Kesan mewah juga terlihat dari dashboard sampai konsol tengah. Dimana tidak ada lagi tuas penarik rem tangan. Sebaliknya, mobil ini cukup ditarik remnya dengan sentuhan jari.

    Fitur

    Tiggo 7 Pro juga memiliki keunggulan teknologi untuk fitur keselamatan yang tidak bisa dianggap remeh.

    Nah, fitur tersebut antara lain Advanced Driver Assistance System (ADAS), yang di dalamnya termasuk Adaptive Cruise Control (ACC), dan Blind Spot Detection (BSD).

    Selain itu ada juga Forward Collision Warning (FCW), Automatic Emergency Braking (AEB), Lane Departure Warning (LDW), Door Open Warning (DOW), dan Reverse Tendency Alert (RAT).

    Performa Mesin Chery Tiggo 7 Pro

    Chery Tiggo 7 Pro ini rencana akan hadir   delapan model untuk pasar Indonesia, yang di dalamnya termasuk untuk jenis berbahan bakar bensin dan energi terbarukan atau listrik atau tepatnya Plug In Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

    Untuk Chery Tiggo 7 Pro Chery dibekali mesin 1.5 liter, turbocharger, yang menghasilkan daya sebesar 144 daya kuda, dengan torsi mencapai 210 Nm.

    Nah, gimana OLXer tertarik dengan Tiggo 7 Pro, kira-kira mau belikah?

    OLXers mau cari mobil bekas berkualitas bisa lihat di OLX Autos.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait