Jumat, Maret 29, 2024
Lainnya
    BeritaDaihatsu Sigra Jadi Mobil Buruan Konsumen RI Selama Pandemi Covid-19

    Daihatsu Sigra Jadi Mobil Buruan Konsumen RI Selama Pandemi Covid-19

    Pandemi Covid-19 di Indonesia memang belum mereda. Namun begitu, pertumbuhan otomotif nasional Juni-Agustus 2020 penjualan otomotif sedikit mengalami peningkatan meski tidak signifikan. 

    Bahkan menurut data Daihatsu, secara nasional sejak awal tahun hingga Agustus 2020 wholesales (penjualan pabrik ke dealer) hanya 320 ribu unit dan retail sales (dealer ke konsumen) sekitar 360 ribu unit.

    Menanggapi hal tersebut, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International–Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) Hendrayadi Lastiyoso mengatakan sudah memprediksinya penjualan otomotif yang tak mengalami kenaikan signifikan.

    Hendrayadi juga mengatakan, bahwa selama pandemi Covid-19 telah terjadi pergeseran tren model mobil yang disukai masyarakat.

    “Bahwa konsumen masih membutuhkan mobil seven seater, dan mengarah ke low cost green car (LCGC), karena lebih terjangkau jika dibandingkan dengan segmen MPV seperti Xenia, sehingga terjadi perpindahan segmen,” ungkap Hendrayadi saat acara konferensi pers bersama awak media melalui virtual.

    Adapun jika melihat penjualan Year To Date , atau sejak Januari – Agustus, capaian wholesales Daihatsu secara total mencapai 57.978 unit dengan peningkatan market share menjadi 17,9 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 17,4 persen. 

    Sedangkan retail sales Daihatsu mencapai 65.767 unit dengan peningkatan market share menjadi 18,1 persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar 16,9 persen.

    Secara bulanan, wholesales Daihatsu meningkat dari yang sebelumnya sebesar 1.553 unit pada Juli, menjadi 6.651 unit pada Agustus, dengan kenaikan lebih dari 4 kali lipat. 

    Pada bulan yang sama, retail sales di Agustus tercatat sebanyak 6.300 unit, atau naik 7 persen dibandingkan bulan Juli lalu sebesar 5.890 unit.

    Secara akumulatif, Januari-Agustus 2020, retail sales Daihatsu Januari-Agustus 2020 masih tetap didominasi oleh Sigra dengan capaian sebesar 18.140 unit, berkontribusi sebesar 27,6 persen, lalu diikuti oleh Gran Max Pick-Up 14.054 unit atau 21,4 persen, dan Terios 9.844 unit atau 15,0 persen.

    Selain itu, Ayla sendiri menyumbangkan 12,9 persen atau 8.462 unit, kemudian Xenia 10,4 persen atau 6.851 unit, disusul Gran Max minibus 9,8 persen atau 6.438 unit. Sisanya ada Luxio dan Sirion yang jika ditotal menyumbangkan tiga persen atau 1.978 unit.

    Sedangkan untuk wholesales, Daihatsu masih mengandalkan Sigra sebanyak 28,7 persen atau 16.622 unit, kemudian Gran Max pick-up mencapai 22,3 persen atau 12.958 unit, lalu Ayla 15,3 persen atau 8.855 unit, Terios 13,3 persen atau 7.717 unit.

    Nah, untuk Xenia hanya menyumbangkan 10,4 persen atau 6.054 unit, lalu Gran Max minibus 7,9 persen atau 4.567 unit dan Luxio serta Sirion jika digabungkan hanya menyumbangkan 2,1 persen atau 1.205 unit. 

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait