Selasa, April 23, 2024
Lainnya
    BeritaDatsun India Mulai Buka Keran Pre-Booking Datsun GO dan GO+ CVT

    Datsun India Mulai Buka Keran Pre-Booking Datsun GO dan GO+ CVT

    Pasar otomotif India baru saja membuka pre-booking untuk model Datsun GO CVT dan GO+ CVT yang bisa dilakukan di seluruh diler resmi Nissan dan Datsun India dengan tanda jadi Rs. 11.000

    Padahal tanggal peluncuran keduanya belum diumumkan. Tapi kuat dugaan keduanya akan resmi dijual awal Oktober 2019 mendatang.

    “Kami memperkenalkan teknologi CVT Nissan di Datsun GO dan GO+ untuk memenuhi permintaan pelanggan di India. Keduanya merupakan model pertama di segmennya yang memiliki unique selling point (USP) 5S, Space, Safe, Smart, Style and Sure (Teknologi Jepang). Kami yakin penawaran ini mampu untuk menyenangkan pelanggan kami,” terang Rakesh Srivastava, Managing Director, Nissan Motor India Pvt. Ltd. dikutip dari Car&Bike, Sabtu (28/9/2019).

    Opsi CVT hanya terdapat pada varian T dengan rata-rata kenaikan harga berkisar Rs 5.000 dari versi Datsun GO dan GO+ manual. Dari segi fitur-fiturnya juga tetap identik dengan varian manual. 

    Baik Datsun GO dan GO + CVT sudah mendapatkan peningkatan sistem keamanan dari kinerja tabrakan depan dan samping, serta atap dan juga perlindungan bagi pejalan kaki. 

    Begitu juga dengan Vehicle Dynamic Control (VDC) yang tersemat sekaligus yang pertama di segmennya. Beberapa fitur keamanan lainnya adalah double airbag, ABS dengan EBD dan Brake Assist, immobilizer engine, sensor parkir mundur dan lampu depan follow me home.

    Keduanya sama menggendong mesin bensin tiga silinder berkapasitas 1.2 liter dengan tenaga maksimal 67 hp serta torsi puncak 104 Nm.

    Di pasar Indonesia sendiri, Datsun GO dan GO+ bertransmisi otomatis ini sudah lebih dulu diperkenalkan pada bulan Maret lalu. Harga yang ditawarkan untuk varian ini mulai dari Rp 137,34 juta hingga Rp 150,79 juta untuk tipe yang paling mewah. (Z)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait