Kamis, April 25, 2024
Lainnya
    LainnyaEarphone Canggih Huawei Terbaru Untuk Mendukung Kegiatan Outdoor

    Earphone Canggih Huawei Terbaru Untuk Mendukung Kegiatan Outdoor

    Huawei tidak hanya gencar menelurkan produk smartphone terbarunya kepada masyarakat Indonesia, tetapi juga produk wearable, salah satunya Huawei FreeBuds 3, earbud terbaru dari CBG Indonesia.

    FreeBuds adalah headset nirkabel Open-Fit pertama di dunia dengan Active Noise Cancellation (ANC) yang ditenagai oleh AI.

    “Kami memulai strategi audio baru, dengan berfokus pada pasar audio premium. Dengan ditenagai oleh chip Kirin A1 buatan kami, FreeBuds 3 mewakili inovasi suara cerdas terbaru,” kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei CBG Indonesia. 

    Huawei FreeBuds 3 telah dirancang dengan cermat untuk memberikan rasa nyaman dan aman, selain memberikan pengalaman audio yang menyeluruh. Perangkat ini tampil dengan desain open-fit yang dirancang secara ergonomis untuk kenyamanan maksimal. 

    Desain Dolphin Bionic yang khas terasa pas di telinga untuk pemakaian yang lebih nyaman dan stabil, sekaligus menghadirkan suara yang terfokus di telinga pengguna.

    Menggunakan prosesor Kirin A1, earbud canggih ini mendukung sistem transmisi sinkron dual-channel untuk mengurangi latensi, sehingga menghasilkan audio yang mendalam dan tersinkronisasi saat bermain game atau menonton video. 

    Huawei FreeBuds 3 menghadirkan koneksi Bluetooth yang stabil dan cepat. Dengan protokol transfer Bluetooth yang sangat efisien ini, audio dari saluran kiri dan kanan ditransmisikan ke earbud kiri dan kanan secara sinkron dan terpisah.

    Bahkan saat berada di lingkungan yang riuh, seperti di bandara dan pusat perbelanjaan, suara yang dialirkan tetap jernih.

    Hal tersebut berkat fitur All Noise Cancelling (ANC) yang mereduksi kebisingan lingkungan yang akurat dan dioptimalkan secara real-time, menangkap dan membatalkan kebisingan latar belakang walaupun dalam kondisi bergerak.  

    Sementara fitur Bone Voice ID sangat berguna bagi pengguna saat melakukan panggilan. Teknologi ini membantu membedakan antara suara pengguna selama panggilan dan kebisingan latar belakang dengan mengambil getaran dari pergerakan mulut pengguna. 

    Struktur “bone” juga menggunakan Aeordynamic Mic Duct Design yang dapat menghalau suara angin yang lewat untuk mengurangi kebisingan angin secara efisien, sehingga pengguna dapat menikmati panggilan yang jelas saat berjalan di hari yang berangin, jogging, atau bahkan mengendarai sepeda pada kecepatan 20 km / jam.

    Ditawarkan dalam desain warna hitam atau putih yang simpel, dengan bentuk wadah pengisian bundar simetris, Free Buds 3 mudah disimpan di saku, tas, atau di mana saja. 

    Kontrol pengaktifan semudah mengetuk jari. Tinggal ketuk dua kali kanan untuk memutar atau beralih musik, atau kiri untuk menghidupkan dan mematikan fungsi ANC. Putar ulang akan secara otomatis dijeda saat diambil, dan dilanjutkan kembali setelah dimasukkan kembali.

    Sekali di charge sampai penuh, device ini bisa bertahan hingga 4 jam, namun itu meningkat hingga 20 jam jika digunakan dengan casingnya. Earbud juga mendukung pengisian daya kabel dan nirkabel, di mana pengisian kabel cepat Huawei memungkinkan pengguna untuk mengisi baterai dari 0 persen menjadi 70 persen hanya dalam waktu 30 menit. Pengisian nirkabel juga berguna dengan dukungan untuk fitur reverse charging.

    Selama periode pre-order mulai dari 26 November hingga 2 Desember, FreeBuds 3 dijual dengan harga Rp 2,299 juta dan konsumen akan mendapatkan charger nirkabel gratis (15W) dan casing silikon. 

    “Dengan memudahkan FreeBuds 3 untuk terhubung ke perangkat lain menggunakan aplikasi kami sendiri, visi Huawei Ecosystem yang menyeluruh sudah semakin dekat,” pungkas Lo Khing Seng. (Z)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait