Jumat, Maret 29, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriPameran Otomotif Terbesar di Indonesia Dipastikan Berlangsung, Aturan Prokes Ketat Berlaku

    Pameran Otomotif Terbesar di Indonesia Dipastikan Berlangsung, Aturan Prokes Ketat Berlaku

    News.OLX.co.id – Menggelar sebuah pameran di tengah kondisi pandemi saat ini memang bukan sebuah perkara mudah. Setidaknya itulah yang dialami oleh GAIKINDO, penggagas event otomotif terbesar di Indonesia, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS).

    Setelah mengalami dua kali masa penundaan, GIIAS tahun ini dipastikan terlaksana pada 11-21 November 2021 mendatang di ICE, BSD, Tangerang Selatan.

    “Kami sangat semangat menuju GIIAS di November ini, untuk terus mendorong pencapaian industri otomotif Indonesia yang telah menggeliat bangkit dengan perpanjangan PPNBM DPT, jadi dengan hadirnya GIIAS kami harap semakin meningkatkan gairah masyarakat,” ujar Yohannes Nangoi Ketua Umum GAIKINDO dalam siaran pers, Senin (11/10/2021).

    Ia juga menyampaikan bahwa penyelenggaraan GIIAS tahun ini juga sudah mendapat restu dari Kementerian Perindustrian serta Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Tangerang. 

    Dukungan terhadap pelaksanaan GIIAS 2021 juga datang dari anggota GAIKINDO yang sudah berkomitmen untuk ikut ambil di pameran tahun ini.

    “Sebanyak 24 Merek kendaraan, termasuk kendaraan penumpang dan kendaraan komersial akan hadir pada GIIAS 2021 ini, dan masih dilengkapi dengan peserta-peserta dari industri pendukung otomotif yang juga akan tampil,” ungkap Rizwan Alamsjah, Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO.

    Puluhan merek kendaraan yang sudah pasti ikut adalah Audi, BMW, Daihatsu, DFSK, Hino, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, serta dari kendaraan komersial, Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso, dan Scania.

    “Setelah menjalani lebih dari 1,5 tahun tanpa GIIAS, para peserta telah menyampaikan antusiasme dan rencana mereka jelang November ini, dan yang pasti akan ada banyak perkenalan produk baru dari para peserta. Selain itu mobil-mobil listrik juga akan menjadi salah satu highlight di GIIAS nanti,” lanjut Rizwan. 

    Persyaratan Masuk Pameran Secara Offline

    Berbeda dari pelaksanaan pameran tahun-tahun sebelumnya, GIIAS 2021 hadir dengan berbagai aturan-aturan yang cukup ketat.

    Hal ini mengingat masih adanya pandemi COVID-19 sehingga concern GAIKINDO lebih mengutamakan kesehatan seluruh pihak, baik peserta maupun pengunjung. 

    “Kesehatan masyarakat tetap utama, jadi GAIKINDO akan memastikan jalannya GIIAS disertai protokol kesehatan yang ketat,” tutur Nangoi.

    Setidaknya ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh seluruh pihak, baik itu peserta maupun pengunjung serta media yang hadir di lokasi pameran.

    Syaratnya adalah seluruh pihak yang terlibat harus dalam kondisi sehat, sudah mendapatkan vaksin lengkap 2x dosis dan terdaftar di aplikasi PeduliLindungi.

    Selama di area pameran, harus selalu menggunakan masker medis, mencuci tangan secara berkala dan selalu menjaga jarak. 

    Bagi pengunjung, tiket masuk hanya bisa dibeli secara online melalui aplikasi GIIAS Auto360 dengan kehadiran pengunjung dibagi dalam tiga sesi setiap harinya. Ini untuk memastikan tidak terjadinya kerumunan pada area masuk pameran.

    Oh ia, jangan berpikir masuk GIIAS 2021 bisa menyaksikan penampilan dari artis ataupun grup band favorit kalian, karena tahun ini GAIKINDO melarang peserta pameran untuk menampilkan performa dari artis, penyanyi dan grup band. 

    Jadi pameran GIIAS 2021 memang khusus diperuntukkan bagi masyarakat yang bermaksud membeli mobil baru maupun yang kepo terkait perkembangan teknologi otomotif terkini.

    Bahkan anak-anak usia di bawah 12 tahun pun tidak diperbolehkan hadir di area pameran selama 11 hari GIIAS 2021 berlangsung. 

    “Kami percaya pecinta otomotif akan terus mendukung penyelenggaraan GIIAS dan industri otomotif Indonesia dengan hadir di GIIAS dan menjalankan prokes yang dibutuhkan, untuk saling menjaga dan memastikan agar selalu aman dan nyaman ke GIIAS,” tutup Rizwan.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait