Sabtu, April 20, 2024
Lainnya
    BeritaGokil, Floyd Mayweather Beli 10 Mobil Mewah Sebelum Tanding Tinju Lawan Logan...

    Gokil, Floyd Mayweather Beli 10 Mobil Mewah Sebelum Tanding Tinju Lawan Logan Paul

    Floyd Mayweather ternyata tak bisa membuat KO Logan Paul yang notabene hanya seorang Youtuber dalam laga tinju eksibisi di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Amerika Serikat, Senin (7/6/2021).

    Ya, pertandingan ini memang berakhir tanpa pemenang, karena hasilnya imbang. Namun disatu sisi ada yang membuat penonton kecewa, karena sekelas Mayweather yang malang melintang di dunia tinju profesional justru tak sanggup membuat Logan yang bisa disebut amatir tumbang selama delapan ronde.

    Nah, bicara soal Mayweather dalam laga kemarin, yang ternyata ada fakta-fakta menarik dan cukup mencengangkan sebelum pertandingan dimulai.

    Dilansir Carscoops dari TMZ, diketahui seminggu sebelum pertandingan Mayweather mendatangi sebuah dealer bernama Towbin Auto Group di Las Vegas, Amerika Serikat untuk membeli 10 mobil mewah.

    Disebutkan, mobil-mobil yang dibeli petinju dengan julukan Pretty Boy langsung memboyong tiga Dodge Challenger 2021, dua Dodge Charger 2021, satu Dodge Journey, Mercedes- Maybach 2021, Mercedes S560, dua Rolls-Royce yang salah satunya bertipe Ghost lansiran 2021.

    Menurut Owner Towbin Auto Group, Chop, Mayweather merupakan salah satu pelanggan terbaik dan telah membeli 157 mobil di dealernya.

    Hal yang cukup mencengangkan adalah, Mayweather telah membeli 29 Rolls Royce selama beberapa tahun di dealer tersebut.

    Floyd Mayweather VS Paul Logan
    Logan Paul (kuning) melawan Floyd Mayweather (hijau) dalam laga tinju eksibisi di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Amerika Serikat, Senin (7/6/2021). (TMZ)

    Sekadar informasi, laga Mayweather vs Logan memang tanpa ada pemenang. Namun begitu, pria berusia 44 tahun itu sudah mendapatkan jaminan sebelum bertanding berupa uang sebesar US$ 10 juta atau sekitar Rp 142 miliar.

    Tidak sampai disitu, Mayweather juga disebut mendapatkan pemasukan dari pay per view sebesar 50 persen. Alhasil, menurut laporan Bleacher, dalam pertandingan kemarin Mayweather mengantongi penghasilan hingga US$ 100 juta atau sekitar Rp 1,42 triliun.

    “Saya bisa melawan seorang petarung sekarang dan menjamin diri saya sendiri US$35 juta,” kata Mayweather di podcast The Disruptive Entrepreneur awal tahun ini.

    “Akhirnya, saya mungkin bisa menghasilkan US$50 juta, kan? Ini hanya pertarungan biasa. Atau saya dan Logan Paul yang seorang YouTuber bisa keluar kemudian bersenang-senang dan menghasilkan sembilan angka, US$100 juta atau lebih,” lanjutnya.

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait