Rabu, April 24, 2024
Lainnya
    MotorHematnya Punya Motor Listrik GESITS, Sekarang Bisa Dibeli Langsung di Flagship Store...

    Hematnya Punya Motor Listrik GESITS, Sekarang Bisa Dibeli Langsung di Flagship Store Jakarta Timur

    Motor ramah lingkungan karya anak bangsa sekarang kian mudah didapatkan setelah PT WIKA Industri Manufaktur (WIMA) menghadirkan flagship store motor GESITS di kawasan The Hive, Cawang, Jakarta Timur. 

    Ini merupakan flagship store kedua GESITS milik WIMA setelah Bali. 

    Kehadiran flagship store GESITS ini diharapkan menjadi spot baru para pecinta kendaraan ramah lingkungan serta masyarakat pegiat lingkungan hidup.

    Nantinya para calon pembeli GESITS diberikan kesempatan menjajal motor listrik kebanggaan Indonesia ini di flagship store Jakarta, sehingga bisa lebih mengenal keunggulan dari produk motor ramah lingkungan tersebut. Sekaligus menjadi upaya WIMA untuk lebih mendekatkan lagi GESITS kepada masyarakat, khususnya di kota Jakarta.

    “Ini merupakan salah satu upaya kami semakin mengurangi emisi karbon di Indonesia. Seperti kita tahu, Indonesia merupakan salah satu negara penyumbang emisi karbon tertinggi di dunia, sudah saatnya para pengguna kendaraan di Indonesia sadar akan perlunya alat transportasi yang ramah lingkungan,” ungkap Direktur Utama WIMA Samyarto dalam sebuah keterangan tertulis, Kamis (15/10/2020).

    Keunggulan Motor Listrik GESITS

    Sebagai motor yang tidak memiliki emisi karbon, GESITS dipersenjatai dengan dua baterai sekaligus yang masing-masing berkapasitas 1,4 kilowatt-hour (kWh). Satu baterai dengan kondisi daya penuh bisa menempuh jarak sejauh 50 km, yang berarti untuk dua baterai penuh bisa melahap hingga 100 km. 

    Waktu untuk melakukan pengisian pada baterai tersebut berkisar 3 hingga 4 jam. Tapi bila kondisi terburu-buru, cukup mengisi 30 menit saja, motor bisa dibawa sejauh hingga 10 km. 

    Keunggulan lainnya adalah biaya operasional motor ini lebih hemat hingga 70 persen dibandingkan motor konvensional yang masih minum bensin. 

    “Pengisian daya listrik yang murah dan minimnya perawatan rutin, biaya operasional GESITS lebih rendah 70 persen dibandingkan motor bensin,” jelas Samyarto. 

    Begitu pula dengan ketersediaan suku cadangnya dijamin sangat aman dan pasti tersedia, karena 82 persen suku cadang GESITS sudah diproduksi di dalam negeri. 

    “GESITS sudah lulus uji Sertifikat Uji Tipe (SUT) dari Kementerian Perhubungan, sehingga, motor dengan performa setara skuter matic 150 cc ini sudah laik jalan dilengkapi dengan STNK/BPKB dengan kecepatan yang dibatasi hanya sampai 70 km/jam saja,” pungkasnya. 

    Motor GESITS sudah bisa dipesan di flagship store terbaru yang ada di Jakarta, dan pembeli tidak perlu inden karena unit bisa langsung dibawa pulang.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait