Kamis, Maret 28, 2024
Lainnya
    BeritaIkut Pameran Kendaraan Listrik, DFSK Pamer Gelora E

    Ikut Pameran Kendaraan Listrik, DFSK Pamer Gelora E

    TANGERANG – Pameran otomotif khusus kendaraan elektrifikasi bertajuk Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 digelar di Kawasan Puspiptek, Serpong, Tangerang Selatan pada 24 – 26 November 2021.

    Tujuan digelarnya IEMS 2021 adalah untuk mensosialisasikan teknologi kendaraan listrik di Indonesia. 

    Dalam pameran tersebut, DFSK hadir menampilkan Gelora E sebagai satu-satunya mobil listrik murni milik pabrikan mobil asal Tiongkok ini.

    Gelora E sekaligus menjadi mobil listrik komersial ringan pertama di Indonesia yang dikembangkan untuk berbagai kebutuhan masyarakat modern dan ramah lingkungan karena nol emisi gas buang.

    “DFSK sudah mengembangkan kendaraan listrik sejak lama dan ini sudah terwujud melalui kehadiran DFSK Gelora E yang ramah lingkungan, efisien, dan siap memenuhi berbagai kebutuhan,” ungkap PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi dalam siaran pers beberapa waktu lalu. 

    Hadir di IEMS 2021, DFSK berusaha dalam menunjukkan komitmennya terhadap perkembangan industri otomotif yang mengarah kepada kendaraan tanpa emisi gas buang, sehingga bisa menghasilkan lingkungan yang lebih sehat dan segar.

    Sekaligus bukti nyata dukungan DFSK terhadap Pemerintah yang sedang mendukung perkembangan kendaraan listrik di Tanah Air. 

    Mobil listrik unggulan DFSK ini sudah dipasarkan di Tanah Air dan bisa menjadi andalan para pelaku usaha melanjutkan perputaran ekonomi di masa pandemi. 

    Keunggulan DFSK Gelora E

    Mengusung model minibus, Gelora E sangat cocok untuk digunakan sebagai sarana transportasi wisatawan dengan kabin yang lega dan nyaman.

    Sedangkan model blind van mengandalkan dimensi bagasi mencapai 2,63 m untuk memuat lebih banyak barang bawaan. 

    Keunggulan lainnya, DFSK Gelora E juga memiliki kabin yang senyap karena tidak menggunakan mesin konvensional, serta tidak meninggalkan bau kurang sedap akibat pembakaran bahan bakar minyak (BBM).

    Biaya operasional harian yang rendah menjadikan DFSK Gelora E sebagai sahabat pengusaha angkutan karena mampu menghadirkan keuntungan yang lebih besar.

    Dalam kondisi baterai penuh, mobil komersial bertenaga listrik ini sanggup menempuh jarak hingga 300 km berdasarkan NEDC (New European Driving Cycle). 

    Biaya listrik yang dibutuhkan juga cukup murah dengan sistem pengisian normal menggunakan listrik rumah tangga dengan rata-rata 220V 16A.
    Jika menggunakan fitur fast charging untuk mencapai level baterai 80% cuma butuh waktu 80 menit.

    Jual mobil lama kamu di OLX Autos #JUJURLYAMAN

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait