Jumat, Maret 29, 2024
Lainnya
    BeritaInden All New Honda BR-V Tidak Perlu Tunggu Lama, Asal?

    Inden All New Honda BR-V Tidak Perlu Tunggu Lama, Asal?

    All New Honda BR-V sejauh ini sudah berhasil mengumpulkan surat pemesanan kendaraan (SPK) hingga 3.200 unit di seluruh Indonesia.

    Reputasi mobil Sport Utility Vehicle (SUV) Honda BR-V generasi terbaru ini memang terbilang jauh lebih baik jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

    Angka SPK 3.200 unit diraup Honda Prospect Motor (HPM) terhitung hanya sekitar empat bulan sejak meluncur pada bulan September tahun lalu.

    “Jadi terakhir SPK di hari Jumat kemarin di angka 3.200 unit lebih. 50 persen yang terjual adalah tipe tertinggi, All New Honda BR-V SENSING dengan Jakarta sebagai daerah penyumbang penjualan terbesar karena banyak loyal customer Honda disana,” terang Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM di tengah acara Media Test Drive All New Honda BR-V di Ungaran, Jawa Tengah, Senin (11/1/2021).

    Dari seluruh angka pesanan tersebut, diakui Yusak Billy belum semua konsumen akan menerima unit dalam waktu dekat ini. 

    “Rencananya bulan ini kita akan kirim sekitar 3.000 unit dulu, dengan target wholesales kita rencanakan sebanyak 3.000 unit per bulan. Sehingga target 40.000 setahun bisa tercapai. Tapi ini akan kita sesuaikan dengan kondisi pasar,” lanjutnya.

    Menurutnya Honda SENSING sebagai varian terlaris indennya sampai Februari – Maret. Ini terkait dengan proses produksi yang sedang mengalami kendala akibat krisis chip.

    “Kita akui kalau produksi kami saat ini belum stabil. Terlebih untuk membuat Honda SENSING itu butuh lebih banyak chip semikonduktor-nya. Jadi sekarang kita coba monitor terus supply part-nya. Kapasitas produksi kita ada, tapi part nggak ada, itu yang membuat produksi jadi bermasalah,” terangnya. 

    “Jadi kalau ditanya, pesan Honda BR-V sekarang, unitnya akan sampai kapan? Kita cuma bisa jawab tergantung dealer, tipe serta warna apa. Karena sekarang ini yang paling banyak dipesan adalah yang warna putih.”

    Artinya konsumen yang baru memesan All New Honda BR-V punya kesempatan mendapatkan unit lebih cepat, dengan catatan unit yang dipesan bukan varian serta warna yang banyak dipesan orang.

    Sabtu lalu, HPM menggelar handover ceremony unit All New Honda BR-V kepada 55 konsumen yang sudah melakukan pemesanan di awal peluncuran. Acara ini sekaligus menandai dimulainya pengiriman unit kepada konsumen di seluruh wilayah Indonesia melalui dealer Honda.

    Cek harga Honda BR-V bekas disini!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait