Kamis, April 18, 2024
Lainnya
    BeritaIni yang Buat Pemilik Ferrari Harus Ekstra Sabar

    Ini yang Buat Pemilik Ferrari Harus Ekstra Sabar

    Ferrari, jadi salah satu merek mobil yang banyak diimpikan sejumlah orang. Brand mobil dengan logo Kuda Jingkrak yang identik dengan warna merah jadi dambaan agar bisa jadi koleksi.

    Mobil-mobil Ferrari memang tidaklah murah. Karena Ferrari menjual produknya dengan harga cukup fantastis. Tak heran mereka yang membeli mobil ini disebut tajir melintir, karena datang dari kalangan konglomerat dan sultan.

    Namun OLXer perlu tahu, jika ingin membeli mobil Ferrari haruslah ekstra sabar. Karena meski memiliki uang banyak dan ingin model terbaru, dipastikan tak akan datang dengan cepat sampai rumah.

    “Minimal rata-rata enam bulan kalau pemesanan (sampai tiba), bahkan bisa juga lebih lama,” ungkap Marketing Department Experience Manager, Benedict Setyawan saat ditemui beberapa waktu lalu. 

    Menurut Benedict, alasan sebuah mobil Ferrari lama sampai ke garasi bukan karena ketika proses pengiriman yang dilakukan dari Maranello, Italia, melainkan setiap mobil Ferrari dalam proses produksi di pabrik tetap harus ikut antrian.

    “Tidak bisa itu (tambah uang untuk mempercepat kedatangan mobil, karena proses produksinya saja sudah pasti antri,” ucap Benedict. 

    Pasalnya, kata Benedict, calon konsumen Ferrari di Indonesia, sering kali memesan mobil yang tak lagi dalam bentuk standar, melainkan sudah disesuaikan dengan keinginan si pembeli, seperti velg, knalpot, interior, warna, dan lainnya.

    Cara Ferrari Manjakan Konsumen

    Satu hal yang perlu OLXer tahu jika membeli mobil Ferrari, yaitu perusahaan ini berkomitmen pada peningkatan fokus pelayanan dengan standar kualitas menjadi paling utama, termasuk menyediakan program pemeliharaan tujuh tahun.

    Ya, program ini berlaku bagi seluruh jajaran Ferrari, mencakup perawatan rutin mobil selama tujuh tahun pertama. Perawatan rutin ini merupakan layanan eksklusif bagi pelanggan untuk memastikan mobil mereka selalu berada dalam performa dan tingkat keselamatan terbaik selama bertahun-tahun. 

    Menariknya, layanan istimewa ini juga berlaku bagi pelanggan yang membeli mobil Ferrari bekas. Tentu saja, syarat dan ketentuan berlaku, selama pembelian mobil Ferrari dilakukan secara resmi alias bukan illegal. 

    Selain itu, ada juga program Genuine Maintenance, dimana jaminan perawatan rutin dilakukan seperti interval 20.000 km atau setahun sekali tanpa batasan jarak tempuh, penggantian suku cadang asli, serta pemeriksaan secara cermat yang didukung alat diagnostik paling modern dan dilakukan oleh staf mekanik terlatih dari Pusat Pelatihan Ferrari di Maranello.

    Layanan ini juga tersedia di seluruh penjuru dunia dan dari semua dealer yang termasuk dalam jaringan dealer resmi.

    Untuk program genuine maintenance yang ditawarkan oleh Ferrari terus diperluas jangkauan layanan purna jualnya untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan yang ingin mempertahankan performa dan keunggulan mobilnya sebagai sebuah signature dari semua mobil yang diproduksi oleh pabrik di Maranello dan selalu identik dengan teknologi terdepan dan tampilan yang sporty.

    Nah, itulah yang membuat para sultan tetap melirik Ferrari untuk dimiliki meski mobil ini dibanderol selangit.

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait