Kamis, April 25, 2024
Lainnya
    MobilTak Cuma Andalkan Mesin Dengan Turbo, Almaz EX Juga Punya Keunggulan Ini

    Tak Cuma Andalkan Mesin Dengan Turbo, Almaz EX Juga Punya Keunggulan Ini

    Sebagai model flagship SUV Wuling Motors, banyak keunggulan Almaz EX menjadi hal yang membedakannya dengan model SUV merek lainnya.

    JAKARTA – Sudah sepantasnya jika model flagship dalam tiap merek mobil, menjanjikan kenyamanan yang paripurna bagi setiap pemiliknya karena beragam fitur serta teknologi terkini yang dibenamkan didalamnya. Untuk merek Wuling Motors Indonesia (Wuling Motors), Keunggulan Almaz EX menjadi model SUV andalan yang masuk dalam keluarga Drive Unlimited Way.

    Kenyamanan tersebut juga harus didukung fungsi fitur keamanan dan keselamatan saat melaju di jalan raya. Inilah kemudian yang pada akhirnya menjadi pembeda antar variannya.

    Keunggulan Almaz EX: Pakai Teknologi Turbo Honeywell Generasi Baru

    Mobil sport utility vehicle (SUV) premium dari Wuling Motors ini menawarkan teknologi mesin turbo berkapasitas 1.451 cc.

    Teknologi turbo di seri Almaz merupakan generasi terbaru Honeywell yang sanggup menghadirkan torsi cukup besar untuk pengalaman berkendara lebih menyenangkan.

    Output tenaga mesin yang ditawarkan Almaz mencapai 140 dk di putaran mesin 5.200 rpm dan torsi 250 Nm di putaran 1.600-3.600 rpm.

    Sistem kerja teknologi turbo ini memanfaatkan energi dari sisa pembakaran mesin untuk memutar turbin yang menghasilkan tenaga putar sisi kompresor dari turbo.

    Baca Juga: Wuling Almaz RS Hadir Dalam 2 Tipe Berbeda, Pro dan EX, Apa Sih Bedanya?

    Pengoperasian Fitur Cukup Lewat Perintah Suara 

    Keunggulan Almaz EX

    Dari sekian banyak hal yang dijejalkan ke model flagship Wuling Motors ini, teknologi WIND (Wuling Indonesia Voice Command) adalah yang paling fenomenal.

    Susah untuk tidak menyebut fitur perintah suara ini tidak fenomenal, pasalnya fitur canggih seperti ini biasanya hanya ada di mobil-mobil premium dengan harga yang ‘wah’, namun kini ada di mobil SUV yang harganya di bawah setengah miliaran.

    Apalagi fitur perintah suara milik Wuling Motors ini tidak seperti milik merek mobil lainnya. Ini adalah fitur voice command pertama yang menggunakan bahasa Indonesia.  

    Urusan mengoperasikan berbagai fitur di Almaz EX kian praktis, cukup pakai mulut tanpa pakai tangan. Konsentrasi tetap bisa dijaga ketika menyetir.

    Interior Mewah, Dilengkapi Sunroof 

    Keunggulan Almaz EX

    Nuansa mewah dan premium bisa dirasakan langsung saat memasuki kabin Wuling Almaz EX. 

    Mulai dari bagian jok yang dilapisi kulit sintetis yang elegan serta bantalan kursi dan sandaran yang diset sangat empuk.

    Urusan hiburan dan kenyamanan dalam perjalanan juga semakin asyik dengan hadirnya entertainment system, convenience technology, Infinity Audio System by Harman, dan wireless charger. 

    Dimensi ruang kabin Almaz yang cukup luas juga memberikan kenyamanan tersendiri bagi penumpang, khususnya untuk ruang kaki di semua baris bangku penumpang.

    Terakhir, Almaz EX juga sudah memiliki fitur Panoramic Sunroof, perpaduan sunroof dan panoramic roof

    Panoramic Sunroof Almaz EX memiliki ukuran 0.82 m2, termasuk yang terbesar di kelasnya. 

    70% dari bagian atap mobil terdiri dari kaca Panoramic Sunroof tersebut. 

    Pandangan ke langit menjadi terbuka lebar sehingga dapat dinikmati oleh penumpang di baris kursi ketiga. 

    Fitur jendela di atap ini juga dibekali tirai yang berfungsi untuk mencegah masuknya sinar matahari saat siang.

    Wuling Almaz EX dibanderol seharga Rp 325 jutaan on the road Jakarta. 

    Pilihan warna bodi yang tersedia untuk Almaz EX adalah Pristine White, Carnelian Red, Aurora Silver, Starry Black, dan Dazzling Silver.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait