Sabtu, April 20, 2024
Lainnya
    BeritaMitsubishi Pajero Sport Manjakan Penggemar Adventure di Masa New Normal

    Mitsubishi Pajero Sport Manjakan Penggemar Adventure di Masa New Normal

    Besar dan sangar, jadi ciri sebuah mobil Sport Utility Vehicle (SUV). Jenis mobil ini memang semakin digandrungi tak hanya di Indonesia, tapi juga di berbagai belahan dunia. 

    Dari sekian jenis mobil SUV, ada mobil yang cukup populer di pasar otomotif nasional. Ya, salah satunya adalah Mitsubishi Pajero Sport.

    Mobil bongsor yang sudah mengaspal di Indonesia sejak 2009 memang tergolong tangguh, hal ini karena Mitsubishi Pajero Sport memiliki DNA dari penguasa balap reli Dakar, yaitu Mitsubishi Pajero.

    Ya, Mitsubishi Pajero dengan varian pernah sukses merajai gelar reli Dakar pada 1985, kemudian prestasi yang sama diraih pada 1992, 1993, 1997, 1998, 2001 hingga 2007. Nah, mobil inilah cikal bakal munculnya Mitsubishi Pajero Sport. 

    Menariknya, Mitsubishi Pajero Sport yang saat ini banyak beredar dipasaran, tidak hanya hebat karena DNA mobil reli, tetapi berkat fitur dan teknologi yang dibenamkan sangat memanjakan konsumen. Hal ini pula membuat Pajero Sport kerap digunakan adventure keluarga Indonesia. 

    Pilihan Keluarga

    Mitsubishi Pajero Sport

    Seperti halnya keluarga Journey of Wonder (JoW), yang terdiri dari Eelco Koudijs, Iyel Koudijs dan dua anak mereka Raneshya dan Tyo, mereka telah berpetualangan dengan menggunakan Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4×4 pada 2017 dan sudah melintasi 35 negara baik di benua Asia, Eropa, Afrika, dan Australia.

    Petualangan keluarga Jow juga diabadikan dan ditayangkan di kanal Youtube: Journey of Wonder (JoW), serta berbagai platform media sosial lain dengan nama yang sama.

    “Perjalanan ini bisa menginspirasi banyak orang dan berani merealisasikan mimpinya. Juga bisa menjadi pembelajaran bagi anak-anak kami nantinya dan menginspirasi banyak orang untuk mengejar ambisi dan cita-citanya,” ucap Iyel, kala itu. 

    Tak hanya keluarga JoW saja yang memilih Mitsubishi Pajero Sport sebagai mobil berpetualang, sebab Achmad Mabruri yang sempat memiliki Mitsubishi Lancer, ternyata kepincut dengan si bongsor, karena alasan keandalan dan layanan dari Mitsubishi Motors di Indonesia.

    “Pertama kali saya punya produk Mitsubishi itu 2008, kami punya Mitsubishi Lancer dan mobilnya sudah cukup tua waktu itu. Saya waktu itu pakai selama empat tahun dan nggak banyak keluhan. Spare partnya gampang dan meskipun mobil tua tetap dilayani di bengkel resmi,” ujar Achmad.

    Pria yang berdomisili di Yogyakarta itu mengatakan, ketika membeli Mitsubishi Pajero Sport dirinya dan keluarga tidak melakukan tes drive, dengan alasan sudah terpengaruh karena melihat review positif di media sosial Youtube

    “Karena YouTube itu sangat berpengaruh terhadap selera, terus kita bisa ambil banyak wawasan,” ucap Achmad yang sangat menambahkan Pajero Sport karena memiliki tongkrongan gagah dan macho.

    Berbeda dengan pasangan suami istri, Yuliarso Christiono dan Rani memilih Mitsubishi Pajero Sport ternyata karena mobil ini dianggap memiliki mesin dengan performa bertenaga dengan transmisi delapan percepatan. 

    “Salah satu faktor yang buat saya menarik itu adalah sunroof karena di kompetitornya tidak punya. Saya suka buka kalau malam saja, tidak terlalu dipakai tapi itu ada prestisenya,” ujar pria yang gemar fotografi. 

    Masa New Normal

    Mitsubishi Pajero Sport
    Mitsubishi Pajero Sport

    Nah OLXer yang ingin bepergian bersama keluarga bisa saja menggunakan Pajero Sport. Pasalnya, di masa transisi adaptasi kenormalan baru alias new normal, bepergian dengan menggunakan kendaraan pribadi sah-sah saja, selama tetap patuh akan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah. 

    Kebetulan, pada fase new normal ini, tak sedikit masyarakat yang memanfaatkannya untuk pergi liburan ke luar kota demi menghilangkan penat lantaran terlalu banyak di rumah saja. Liburan boleh saja, tapi jangan sampai mengabaikan kesehatan yah.

    Mitsubishi Pajero Sport juga bisa solusi di masa new normal, lantaran mobil ini bisa diisi oleh anggota keluarga yang diketahui rekam jejaknya. Ketimbang transportasi umum yang justru diisi oleh orang tak dikenal.

    Selain itu, SUV bongsor seperti Pajero Sport cukup pantas digunakan berpetualang, mengingat mobil ini tak perlu membuat OLXer khawatir kesulitan melintas di permukaan jalan tertentu. Dengan ground clearance 218 mm, mobil ini siap melahap seluruh medan jalan.

    Kabinnya yang lega juga memungkinkan para penumpang untuk menerapkan physical distancing di dalam mobil. Kemudian, bagasi yang luas memungkinkan OLXer membawa sepeda di dalam mobil untuk di gowes di tempat liburan. Ya, tren bersepeda memang tengah digandrungi masyarakat Indonesia dalam beberapa bulan terakhir.

    Fitur Pendukung 

     

    Belum lagi fitur-fitur canggih di dalamnya, dapat membantu pengendara ketika harus melakukan perjalanan jauh. Adapun beberapa fitur unggulan Mitsubishi Pajero Sport, seperti panel Head Unit dilengkapi Mitsubishi Remote Control yang dapat mengatur beberapa fungsi kendaraan langsung via smartphone.

    Dengan menggunakan Smartphone, OLXer bisa membuka-menutup bagasi, mengecek konsumsi bahan bakar, mencari posisi parkir mobil, notifikasi penguncian lainnya.

    Kemudian panel Multi Information Display (MID) dengan layar 8 inci yang menjelaskan beberapa informasi penting, mulai dari informasi bahan bakar, kecepatan, jarak tempuh dan proses parkir.

    Selain itu, Mitsubishi Pajero Sport juga sudah dibekali Rear Cross Traffic Alert (RCTA) serta Lane Change Assist (LCA). Untuk fitur RCTA akan memberikan notifikasi apabila ada kendaraan di belakang Anda hendak melaju.Sedangkan fitur LCA, sistem notifikasi audio akan aktif apabila mobil melaju mulai dari kecepatan 10 Km/Jam dan mendeteksi ada mobil dari marka jalan lain.

    Untuk jantung pacunya, Mitsubishi Pajero Sport sudah dibekali mesin 4N51 berkapasitas 2.4 Liter MIVEC Turbocharged dan Intercooled yang mampu menghasilkan daya 178 tk pada 3.500 rpm dan torsi 430 Nm pada 2.500 rpm.

    Nah, gimana OLXer masih mau liburan di fase transisi new normal, jangan lupa gunakan mobil yang membuat nyaman keluarga ya!

     

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait