Jumat, April 19, 2024
Lainnya
    MobilMobil China Chery Kembali Lagi ke Indonesia, Meluncur di IIMS 2022

    Mobil China Chery Kembali Lagi ke Indonesia, Meluncur di IIMS 2022

    Merek mobil Chery akan kembali menancapkan kuku bisnisnya di pasar otomotif nasional di bawah payung PT Chery Motors Indonesia.

    Jika tak ada aral melintang Chery akan mendeklarasikan kehadiranya di Tanah Air bertepatan dengan pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) yang akan berlangsung 17-27 Februari 2022 mendatang.

    “Kami hadir di Indonesia dengan investasi strategi, image, produk beserta teknologi yang berbeda,” ungkap General Manager Marketing PT Chery Motors Indonesia, Rifkie Setiawan, Kamis (3/2/2022).

    Rifkie juga menyatakan, bahwa produk Chery yang akan dibawa ke Indonesia akan mengalami perbedaan dari image.

    Artinya, akan banyak kejutan yang ditawarkan Chery termasuk komitmen untuk hadir di kancah otomotif nasional.

    Sementara itu, disebutkan akan ada tiga produk yang akan diproduksi dan dijual tahun ini di Tanah Air.

    Nah, ketiga produk Chery tersebut merupakan model SUV dari Tiggo yaitu Tiggo 4 Pro, Tiggo 7 Pro, dan Tiggo 8 Pro.

     PT Chery Motor Indonesia percaya diri untuk memasarkan ketiga produk tersebut sejalan dengan popularitas Chery yang terus meningkat di pasar global.

    Sementara itu, selama IIMS 2022 mendatang, selain ketiga varian Chery Tiggo, mereka juga akan menghadirkan dua model lainnya yaitu dua mobil konsep Chery Omoda 5 dan EQ 1.

    Modal Chery di Indonesia

    Chery melakukan berbagai persiapan untuk kembali hadir di Indonesia. Bahkan mereka mengklaim, bahwa memiliki kekuatan produk yang kuat dan layanan sangat baik.

    Mereka juga menyebut, seri Chery Pro sangat populer di pasar luar negeri dan telah mendapatkan berbagai rekognisi dan pencapaian.

    Belum sampai disitu, Chery memiliki beberapa modal yang cukup diapresiasi karena bisa dijadikan modal untuk meningkatkan percaya diri berjualan di Indonesia, seperti:

    1. Eksportir mobil berpenumpang terbaik nomor satu di China selama 19 tahun berturut-turut.

    2. Penghargaan Gold Award untuk tim Quality Control pada International Convention on Quality Control  Circles (ICQCC) tahun 2017, 2018, 2019, 2020 dan 2021.

    3. Penghargaan Most Innovative Car untuk produk Tiggo 8 Pro dari China Automobile Award Ceremony 2020 yang diadakan oleh China Media Group.

    4. Penghargaan dari pasar lokal China untuk Chery Tiggo 8 Pro, yaitu sebagai “The Most Popular Chinese SUV, “The Most Technological SUV”, dan “The Media’s Favorite Medium-Sized SUV”.

    5. Penghargaan “The Best-Selling SUV” untuk Chery Tiggo 7 Pro di negara Qatar pada tahun 2021.

    6. Penghargaan “The Best Car” untuk Chery Arrizo 6 Pro di negara Brazil

    7. Salah satu merek kendaraan terpopuler pada pasar lokal Rusia

    8. Penghargaan Mesin yang dimiliki Chery yaitu, Chery 2.0T GDI sebagai “Chinese Heart” Top 10 mesin terbaik 2021, dan penghargaan dunia seperti “Ward Top 10 Engines”, “International Engine of the Year”.

    Cari mobil bekas berkualitas, cek di OLX Autos.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait