Sabtu, April 20, 2024
Lainnya
    Informasi6 Mobil Toyota yang Sempat Trending, Namun Kini Menghilang

    6 Mobil Toyota yang Sempat Trending, Namun Kini Menghilang

    Toyota Indonesia disebut-sebut akan menyetop produksi Toyota Vios. Hal ini terungkap setelah muncul sebuah video dimana sejumlah pegawai yang diduga berasal dari Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) mengucapkan salam perpisahan untuk Toyota Vios.

    Meski kabar tersebut belum diamini pihak TMMIN selaku perusahaan yang memproduksi mobil Toyota di Tanah Air, menyebut pasokan model Toyota Vios saat ini masih terjaga.

    Oia, sebelum kabar Toyota Vios yang akan distop produksi di Indonesia, faktanya sejak tahun 2000’an, ada beberapa mobil Toyota yang sempat menjadi bahan perbincangan dan trending namun akhirnya menghilang.

    Nah, OLXer mau tahu mobil-mobil Toyota apa saja yang sempat hadir namun harus berakhir. Berikut daftarnya.

    1. Toyota C-HR (mesin bensin)

    Toyota C-HR bensin
    Toyota C-HR versi bensin dijual di OLX Autos.

    Mobil Toyota yang sempat booming di Indonesia adalah Toyota C-HR yang meluncur pada tahun 2018. Kala itu, Toyota C-HR masih mengusung mesin combustion engine (bensin).

    Selang satu tahun, atau pada tahun 2019, muncul Toyota C-HR versi hybrid dengan tampilan lebih segar daripada model C-HR bensin.

    Nah, pada Maret tahun 2022, Toyota C-HR versi bensin terendus tak lagi dipajang di situs resmi toyota.astra.co.id. Usut punya usut, hal tersebut dikarenakan penjualan C-HR versi bensin sangat kecil.

    Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) pada tahun 2021, wholesales (penjualan pabrik ke dealer) C-HR Hybrid tembus 157 unit, sedangkan CH-R bensin cuma 23 unit.

    Nah, pada Januari 2022, Toyota C-HR hybrid terjual sebanyak 7 unit, sedangkan CH-R bensin tidak ada sama sekali. Alhasil, Toyota memutuskan ingin fokus menjual C-HR versi hybrid untuk pasar nasional.

    2. Toyota Corolla Cross (mesin bensin)

    Toyota Corolla Cross
    Toyota Corolla Cross dijual di OLX Autos.

    Nasib yang sama seperti Toyota C-HR versi bensin terjadi pada Corolla Cross versi bensin. Mobil ini tak lagi dipajang di situs resmi toyota.astra.co.id pada awal tahun 2022.

    Alhasil Toyota Corolla Cross disebut tak lagi dijual karena penjualannya tergolong kecil. Selain itu, Toyota beralasan ingin fokus memasarkan Corolla Cross hybrid.

    Berdasarkan data Gaikindo tahun 2022, wholesales Corolla Cross versi bensin pada Januari-Februari nihil. Sementara untuk Corolla Cross versi hybrid mencapai 24 unit.

    Sebelumnya pada tahun 2021, Toyota Corolla Cross bensin hanya 215 unit, sedangkan versi hybrid tembus 1.304 unit.

    3. Toyota Nav1

    Toyota Nav1
    Toyota Nav1 dijual di OLX Autos.

    Nama Toyota Nav1 di Indonesia sempat booming karena dianggap sebagai baby Alphard. Ya, ini karena Nav1 memiliki desain boxy dan menggunakan pintu geser. Hanya saja dimensinya lebih kecil dari Alphard.

    Namun faktanya, kehadiran Nav1 kala itu untuk bersaing melawan Mazda Biante dan Nissan Serena.

    Toyota Nav1 mulai dijual di Indonesia pada Desember tahun 2012, dimana mobil ini dirakit secara lokal oleh PT Sugity Creatives di Cibitung, Bekasi, Jawa Barat.

    Berdasarkan data Gaikindo, wholesales Nav1 pada awal kemunculannya cukup meraih simpati. Bahkan penjualan pada tahun pertama tembus 500 unit per bulan.

    Namun pada tahun 2015, penjualan Nav1 tercatat hanya 60 per bulan, dan sepanjang tahun 2016 cuma 423 unit. Untuk status perakitan lokal dangka ini ianggap kurang menguntungkan.

    Maka dari itu setelah, Nav1 di stop produksinya, tak berapa lama muncul Toyota Voxy yang dikirim utuh dari Jepang.

    4. Toyota Heykers

    Toyota Yaris Heykers
    Toyota Yaris Heykers dijual di OLX Autos.

    Pada tahun 2016, Toyota melebarkan pasar otomotif dengan meluncurkan Yaris Heykers. Yaris Heykers mengusung konsep crossover, dimana model crossover memang kala itu sedang naik daun.

    Yaris Heykers memiliki ground Ground Clearance cukup tinggi, yaitu mencapai 184 mm, dimana mobil ini lebih tinggi 35 mm dibanding model biasa yang hanya 149 mm. Belum lagi penggunaan velg berdiameter 16 inci dibalut ban 195/55 jadi tambah jangkung.

    Namun pada tahun 2018, ketika muncul melakukan penyegaran pada Yaris, varian Heykers hilang dan digantikan menjadi TRD Sportivo.

    Alasan Toyota, konsumen lebih memiliki mobil yang sporty di segmen tersebut. Maka dari itu, Heykers dihilangkan dan diganti Yaris TRD Sportivo.

    5. Toyota Etios Valco

    Toyota Etios valco
    Toyota Etios Valco dijual di OLX Autos.

    Mobil Toyota yang juga sempat trending lainnya adalah Etios Valco, dimana mobil ini meluncur pertama kali pada tahun 2013 dan tak lama muncul Low Cost Green Car (LCGC).

    Toyota Etios Valco juga di produksi di Indonesia, tepatnya di pabrik TMMIN di Karawang, Jawa Barat. Kala itu mobil kecil di segmen city car mesin 1.2 liter memang sedang booming.

    Namun pada tahun 2017, seiring dengan perkembangan mobil LCGC yang harganya dianggap terjangkau, sederet penjualan city car dari berbagai merek anjlok. Tak terkecuali Toyota Etios Valco.

    Jika melihat data Gaikindo penjualan Etios Valco mengalami penurunan setiap tahun. Lihat saja di awal kemunculannya pada tahun 2013 mobil ini laku 12.747 unit.

    Namun lalu pada 2014 turun ke 10.041 unit, kemudian pada 2015 tercatat 5.633 unit, lalu pada 2016 cuma 3.444 unit, dan pada 2017 hanya sebanyak 665 unit.

    6. Toyota Starlet

    Toyota Starlet bekas
    Toyota Starlet bekas dijual di OLX Autos

    Mobil Toyota yang sempat trending lainnya adalah Starlet. Mobil hatchback yang satu ini sempat booming di tahun 1980’an sampai awal 2000’an.

    Toyota Starlet pada dasarnya sudah mulai diproduksi di Jepang pada tahun 1973, dan masuk ke Indonesia tahun 1985 melalui generasi ketiga.

    Apalagi pada tahun 1990, dimana generasi keempat Toyota Starlet meluncur dengan tampilan yang lebih menggelembung sehingga peminatnya sangat tinggi.

    Nah, di tahun 90’an sampai 2000’an awal, pamor Toyota Starlet ini melejit, dan banyak dimiliki keluarga muda.

    Nasib Starlet berakhir pada tahun 1999. Dimana pada tahun tersebut Toyota Jepang menyetop produksi Starlet dan menggantinya dengan Toyota Yaris.

    Di Indonesia sendiri, Yaris baru meluncur pada tahun 2005, kemudian sosok Toyota Starlet yang biasanya beredar di jalanan berangsur menghilang.

    Nah, OLXers yang ingin punya mobil bekas, ada kemungkinan dijual di OLX Autos.

    OLXers mau cari mobil bekas berkualitas bisa lihat di OLX Autos.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait