Rabu, April 17, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriMotor Skutik Honda Bergaya Adventure Raih Predikat Motor Terbaik 2019

    Motor Skutik Honda Bergaya Adventure Raih Predikat Motor Terbaik 2019

    Dua tahun berturut-turut motor Honda jadi motor terbaik pilihan para wartawan otomotif yang tergabung dalam FORWOT (Forum Wartawan Otomotif Indonesia). Jika tahun lalu Honda PCX berteknologi hybrid menjadi juaranya, maka di tahun ini giliran skutik model baru Honda ADV 150 menjadi FORWOT Motorcycle of The Year (FMY) 2019. 

    Di tahap awal FORWOT menjaring 5 nominasi motor terbaik yang masing-masing adalah Honda ADV 150, Yamaha MT-15, Suzuki GSX 150 Bandit, Yamaha FreeGo, Kawasaki Ninja 250. 

    Berbagai macam aspek penilaian menjadi dasar utama Honda ADV 150 menjadi FORWOT Motorcyle of The Year 2019.

    Skutik bergaya adventure tersebut meraih penilaian tertinggi dengan jumlah 144 poin. Sementara posisi kedua ditempati oleh Yamaha MT-15 dengan catatan 105 poin, Suzuki GSX150 Bandit 93 poin, Yamaha FreeGo 93 poin, dan Kawasaki Ninja 250 meraih 90 poin. 

    “Honda ADV 150 menurut penilaian para juri cukup menyita perhatian dengan desainnya yang gagah, dan fitur-fitur ditawarkan sesuai kebutuhan masyarakat zaman sekarang,” ujar Ketua Dewan Juri Forwot Motorcycle of the Year 2019 Jeffry Yanto Sudibyo, Selasa (15/10/2019). 

    Di ajang GIIAS 2019, model tersebut mendapat respon tinggi dari pengunjung, bahkan nama ADV 150 menjadi trending topik di jagad maya. Bahkan setiap hari selama pameran, Honda ADV terpesan ratusan unit.  

    Ketua Umum Forwot Indra Prabowo menjelaskan, dengan kemenangan Honda ADV 150 ini harapannya menjadi pemicu agen pemegang merek motor lainnya untuk terus melahirkan motor-motor yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Indonesia. 

    Penyelenggarakan Forwot Motorcycle of the Year 2019 didukung oleh GT Radial, IRC Tire, Federal Lubricants, Asuransi Astra dan Astra Otoparts. (Z)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait