Jumat, Mei 3, 2024
Lainnya
    InformasiPahami Aturan Lalu Lintas Ganjil Genap Jakarta, Jangan Sampai Salah

    Pahami Aturan Lalu Lintas Ganjil Genap Jakarta, Jangan Sampai Salah

    Awas keliru, yuk pahami aturan ganjil genap Jakarta!

    News.OLX – Ganjil genap Jakarta memang sedikit membingungkan sebagian masyarakat, baik itu perantau, turis atau bahkan beberapa warga nya sendiri juga banyak yang mengalaminya.

    Aturan ganjil genap yang diterapkan di Jakarta ini adalah tidak hanya menjadi solusi untuk mengurangi kemacetan di ibukota saja, namun juga mengatur peningkatan volume kendaraan yang mulai tidak karuan.

    Selain itu, hal ini juga mendukung efektivitas untuk warga agar mulai beralih menggunakan kendaraan umum yang sudah disediakan oleh Pemerintah dan memberikan opsi tambahan untuk hemat menggunakan moda transportasi dalam sehari-hari.

    Berikut ini adalah ulasan singkat untuk memahami bagaimana aturan lalu lintas ganjil genap yang diterapkan di Jakarta agar kamu tidak kebingungan lagi :

    Penentuan plat nomor ganjil genap

    Plat nomor dalam aturan ganjil genap Jakarta ini ditentukan oleh digit terakhir pada nomor polisi mobil kamu. Jika angka terakhir plat nomor 1, 3, 5, 7, atau 9, maka masuk golongan ganjil. Untuk plat nomor berakhiran 0, 2, 4, 6, atau 8, maka masuk golongan genap.

    Aturan waktu ganjil genap Jakarta

    Hal selanjutnya yang harus kamu pahami mengenai ganjil genap Jakarta adalah waktu berlakunya. Ketentuan ganjil genap Jakarta hanya berlaku pada hari kerja saja yaitu Senin, Selasa, Rabu, Kamis, dan Jumat.

    Untuk detailnya, pemberlakuan ganjil genap ada di dua periode dalam satu hari. Periode pertama yaitu pagi dimulai pukul 06.00 WIB sampai dengan jam 10.00 WIB.

    Lalu pada periode kedua, diterapkan pada sore hingga malam, mulai pukul 16.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Di luar dua periode waktu tersebut, semua kendaraan bisa melintasi jalan yang masuk ke dalam daftar ganjil genap Jakarta.

    Info tambahan, di setiap hari Sabtu dan Minggu, serta hari libur nasional atau tanggal merah, ganjil genap Jakarta tidak berlaku. Jika kamu kebingungan, kamu bisa melihat informasinya di palang lalu lintas jalan raya.

    ganjil genap jakarta (2)

    Daftar jalan ganjil genap Jakarta terbaru

    • Jalan Salemba Raya sisi Barat, untuk Timur mulai dari Simpang Jalan Paseban Raya sampai Diponegoro
    • Jalan Pintu Besar Selatan
    • Jalan Gajah Mada
    • Jalan Hayam Wuruk
    • Jalan Majapahit
    • Jalan Medan Merdeka Barat
    • Jalan MH Thamrin
    • Jalan Jenderal Sudirman
    • Jalan Sisingamangaraja
    • Jalan Panglima Polim
    • Jalan Fatmawati
    • Jalan Suryopranoto
    • Jalan Balikpapan
    • Jalan Kyai Caringin
    • Jalan Tomang Raya
    • Jalan Jenderal S Parman
    • Jalan Gatot Subroto
    • Jalan MT Haryono
    • Jalan HR Rasuna Said
    • Jalan D.I Panjaitan
    • Jalan Jenderal Ahmad Yani
    • Jalan Pramuka
    • Jalan Kramat Raya
    • Jalan Stasiun Senen
    • Jalan Gunung Sahari

    Daftar jalan ganjil genap Jakarta yang terhubung gerbang tol

    • Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang
    • Off ramp Tol Slipi / Palmerah / Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso 
    • Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 2 
    • Off ramp Tol Tomang / Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama 
    • Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 1 
    • Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan 
    • Off ramp Tol Slipi / Palmerah / Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar
    • Off ramp Tol Benhil / Senayan / Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda 
    • Off ramp Tol Kuningan / Mampang / Menteng sampai simpang Kuningan 
    • Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 2 
    • Off ramp Tol Tebet / Manggarai / Pasar Minggu sampai simpang Pancoran 
    • Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet 1 
    • Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 2 
    • Off ramp Tol Tebet / Manggarai / Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II 
    • Off ramp Tol Cawang / Halim / Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata – Jalan Dewi Sartika
    • Simpang Jalan Dewi Sartika – Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang 
    • Off ramp Tol Halim / Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang 
    • Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas 
    • Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati 
    • Off ramp Tol Pisangan / Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat 
    • Off ramp Tol Jatinegara / Klender / Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya 
    • Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara 
    • Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya – Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun 
    • Off ramp Tol Rawamangun / Salemba / Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya 
    • Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan 
    • Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas
    • Off ramp Tol Cempaka Putih / Senen / Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto – Jalan Perintis Kemerdekaan 
    • Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

    Jika kamu akan melalui ruas-ruas di atas, pastikan kamu mengingat aturan ganjil genap yang berlaku, ya!

    Dapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX! Download aplikasinya di Play Store dan App Store!

    Populer
    GIIAS 2023
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait