Kamis, Maret 28, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriPahami Bedanya Perlindungan Komprehensif dan TLO Biar Klaim Tidak Ditolak

    Pahami Bedanya Perlindungan Komprehensif dan TLO Biar Klaim Tidak Ditolak

    Jalanan di Kota Jakarta secara perlahan mulai berangsur normal seiring mulai dilonggarkannya aturan pembatasan sosial belakangan ini. Kemacetan mulai dirasakan di beberapa ruas jalanan.

    Tentu kondisi ini berakibat meningkatnya risiko hal-hal yang tidak diinginkan terjadi di jalanan. 

    Kondisi ini menuntut pemilik kendaraan agar semakin berhati-hati dan disarankan untuk memiliki proteksi pada mobil kesayangannya.

    “Saat ini masyarakat sudah paham soal pentingnya memiliki proteksi lebih untuk mobil kesayangan dengan mengasuransikan mobil. Asuransi jadi pilihan utama dalam membantu meringankan beban saat terjadi tabrakan, perbuatan jahat, pencurian hingga kebakaran,” ujar SVP Communication & Customer Service Management, L. Iwan Pranoto dalam keterangan tertulis, Kamis (9/7/2020). 

    Membedakan Jenis Asuransi TLO dan Komprehensif

    Secara umum, ada dua jenis perlindungan asuransi pada kendaraan yang perlu diketahui. Pertama adalah jenis Total Loss Only (TLO) dan kedua perlindungan Komprehensif. 

    Sayangnya, di tengah meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi kendaraan, masih banyak juga yang belum bisa membedakan secara jelas perbedaan antara perlindungan Total Loss Only (TLO) dengan perlindungan Komprehensif.

    “Sebagian orang masih salah menggunakan istilah perlindungan “all risk” dan menganggap perlindungan ini sudah dapat memberikan perlindungan dari “segala risiko”. Istilah ini (all risk) dalam dunia asuransi kurang tepat. Sebenarnya perlindungan ini disebut komprehensif. Tapi perlu diketahui bahwa tidak semua kejadian dapat di-cover perusahaan asuransi untuk pemegang polis jenis komprehensif,” jelas Iwan.

    Lanjutnya, perlindungan komprehensif memberikan jaminan untuk jenis kerusakan ringan, rusak berat hingga kehilangan. 

    “Contohnya jika mobil terserempet oleh angkutan umum, kerusakannya minor yang membuat mobil kurang nyaman untuk dipandang. Dalam kasus ini, klaim bisa dilakukan apabila asuransi yang dimiliki ialah asuransi komprehensif. Jika mobil digunakan sehari-hari, maka pilihan asuransi komprehensif bisa menjadi pertimbangan utama untuk mencegah risiko-risiko buruk terjadi pada mobil Anda.”

    Sementara untuk jenis perlindungan Total Loss Only (TLO) secara harfiah kerugian ditanggung “hanya (jika) kehilangan total”. Ini artinya jika biaya perbaikan untuk kerugian yang terjadi nilainya sama atau lebih dari 75 persen dari harga kendaraan sesaat sebelum kerugian, serta kendaraan hilang karena dicuri, kerugian tersebut merupakan tanggung jawab pihak asuransi. 

    Sementara kalau hanya terjadi kerusakan ringan, maka hal tersebut tidak bisa diklaim. 

    “Bentuk kerugian kecil, kerugian besar, hingga hilang karena pencurian bisa dicover jika tertanggung mengambil asuransi komprehensif. Mobil tergores sedikit pun dapat kami cover. Tapi kami harap para pelanggan tetap memastikan kembali adanya pengecualian dan beberapa ketentuan yang harus tertanggung mengerti secara lebih dalam mengenai perlindungan yang dipilih. Biar perlindungan lebih optimal, pelanggan bisa menambahkan perluasan jaminan dalam polis asuransi,” pungkasnya. 

    Sangat penting bagi semua pemilik mobil untuk menjaga mobil kesayangan dari berbagai hal yang tidak diinginkan terjadi seperti kecelakaan, kebakaran, pencurian, dll. 

    Hal ini juga menjadi pendorong utama mengapa mobil harus punya asuransi atau perlindungan, demi meminimalisir jumlah kerugian. 

    Cara beli polis asuransi mobil di era baru seperti saat ini juga sudah semakin mudah. Cukup download mobile apps Garda Mobile Otocare di PlayStore dan AppStore, proses pembelian polis hingga klaim asuransi bisa lebih mudah. 

    Untuk informasi lebih lanjut silahkan akses GardaOto.com atau menghubungi Garda Akses di nomor 1-500-112. 

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait