Sabtu, April 20, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriPengendara Mobil Sebaiknya Siapkan 3 'Payung' Saat Berkendara di Musim Hujan

    Pengendara Mobil Sebaiknya Siapkan 3 ‘Payung’ Saat Berkendara di Musim Hujan

    “Sedia payung sebelum hujan” sebuah pepatah yang mengingatkan kita agar mempersiapkan segala sesuatunya sebelum terjadi hal-hal yang tentu tidak kita inginkan.

    Nah, memasuki musim hujan di akhir tahun ini, sedia payung sebelum hujan bukan lagi hanya sebatas pepatah bagi pemilik kendaraan, tetapi anjuran yang harus di #LakuinSekarang, seperti tagline OLX Autos. 

    'Payung' yang dimaksudkan adalah upaya-upaya untuk mempersiapkan segala sesuatunya di musim hujan, agar mobil Anda tidak mengalami kendala dan tetap prima menemani segala bentuk aktivitas, meski di tengah kondisi hujan.

    Menurut Donni Gandamana, Direktur PT Asuransi Adira Dinamika  Tbk (Adira Insurance), setidaknya ada tiga “payung” yang harus dipersiapkan pemilik mobil sebelum berkendara saat hujan. 

    'Payung' pertama adalah memperhatikan kondisi mobil. Pastikan semua bagian-bagian penting di mobil yang menunjang keselamatan saat berkendara di tengah hujan dalam keadaan prima, mulai dari kondisi ban, lampu, sistem pengereman hingga wiper.

    'Payung' berikutnya adalah memperhatikan kondisi tubuh. “Saat musim hujan, imun tubuh bisa saja terganggu. Pengendara harus berada dalam keadaan yang sehat dan bugar karena berkendara dalam kondisi hujan membutuhkan konsentrasi dan kehati-hatian yang lebih tinggi dibanding kondisi normal,” ujar Donni. 

    Apalagi tentunya kita masih dalam masa pandemi, dimana virus selalu mengancam saat kondisi tubuh atau imun tubuh kita menurun. Pastikan untuk selalu rajin menjaga kesehatan serta kebersihan diri dengan selalu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak dengan orang lain. 

    Jangan lupa untuk mengkonsumsi makanan bergizi serta rajin minum vitamin C dan E sebagai pelengkap.

    Kemudian 'payung' yang terakhir adalah perlindungan asuransi. Risiko bisa datang kapan saja, apalagi di tengah musim penghujan seperti saat ini. Sehingga sangat penting untuk memiliki perlindungan asuransi.

    Hal yang paling ditakutkan terjadi saat musim hujan datang adalah terjebak dalam banjir. Sementara dalam polis perlindungan standar, bencana alam tidak masuk kategori kerugian yang ditanggung. Kecuali pemilik kendaraan melakukan perluasan perlindungan. 

    “Dengan perluasan bencana alam, pengendara bisa dijamin dari kerugian karena bencana alam, termasuk hujan es, banjir, dan lainnya. Tanpa adanya perluasan manfaat, risiko tersebut tidak akan dijamin,” tegas Donni. 

    Lebih jauh Donni juga memberikan arahan ketika pengendara mobil terjebak dalam kondisi banjir. Agar klaim kerusakan akibat mobil terendam banjir bisa berjalan mulus alias klaim tidak ditolak, sebaiknya jangan memaksakan untuk menyalakan mesin apalagi sampai menerobos air. 

    “Apabila berada di genangan air yang rendah, sebisa mungkin tinggalkan kendaraan, kunci kendaraan, tunggu hingga air surut dan menghubungi pihak asuransi atau derek untuk mengangkut mobil,” sarannya. 

    “Sebisa mungkin jangan menerobos banjir. Karena ini ada tertuang di dalam pasal polis, apabila sengaja menerobos banjir sehingga kendaraan menjadi rusak, maka kendaraan tersebut masuk dalam pengecualian yang tidak dijamin dalam polis asuransi,” pungkasnya. 

    Seperti yang kita tahu, bahwa menyalakan mesin mobil saat terendam banjir bisa mengakibatkan kondisi water hammer pada mesin yang akan memperparah kerusakan mobil tersebut. 

    Adira Insurance punya produk asuransi kendaraan bermotor Autocillin yang memberikan perlindungan menyeluruh mulai dari kecelakaan di jalan raya, huru hara, kerusuhan, hingga perlindungan untuk pengemudi dan penumpang kendaraan tersebut. 

    Autocilin bisa diakses melalui www.asuransiadira.com, Adira Care atau channel penjualan milik Adira Insurance lainnya. Pengendara yang ingin mendapatkan perlindungan dari bencana alam juga dapat memperluas asuransinya dengan manfaat dari risiko bencana alam.

    Kemudahan dalam mengklaim kerusakan mobil akibat terendam banjir bisa dilakukan langsung dari smartphone lewat aplikasi Autocillin Mobile Claim

    Caranya pun cukup dengan mengirim foto bagian kendaraan yang rusak dan mengisi data diri. Cukup di rumah saja, Adira Insurance siap melakukan pick-up and delivery service untuk kendaraan pelanggan. 

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait