Selasa, Maret 19, 2024
Lainnya
    Mobil15 Pertanyaan Penting Sebelum Beli Mobil Bekas

    15 Pertanyaan Penting Sebelum Beli Mobil Bekas

    Beli mobil baru ataupun beli mobil bekas, keduanya sama-sama merupakan keputusan besar. Membeli mobil butuh pertimbangan yang panjang, selain karena akan membutuhkan biaya besar, OLXers juga akan menggunakan mobil tersebut dalam jangka waktu lama.

    Saat akan membeli mobil bekas. Pertimbangannya menjadi lebih banyak. Selain terkait harga, ada juga pertimbangan lain, misal biaya perawatan, biaya bahan bakar untuk menjalankan mobil, dan biaya lainnya seperti penyusutan harga saat hendak menjual kembali. 

    Itu adalah beberapa dari banyak pertanyaan yang harus ditemukan jawabannya. Untuk itu, mari kita bahas satu persatu pertanyaan atau info mobil bekas apa saja yang harus ditanyakan saat hendak membeli mobil bekas!

    1. Kenapa Mobilnya Dijual?

    Pertanyaan pertama yang bisa OLXers tanyakan kepada penjual mobil bekas, kenapa mobil ini di jual? Tentu saja alasan tersebut bisa menjadi pertimbangan apakah mobil tersebut layak untuk dibeli.

    Beberapa penjual mungkin memiliki alasan seperti: Ingin ganti mobil baru, punya kebutuhan lain, bosan dengan tipe mobil tersebut, atau ingin membutuhkan dana tambahan untuk keperluan mendesak.

    Sebagai pembeli yang cerdas, Anda tentunya harus paham bahwa bisa jadi penjual akan memberi alasan-alasan yang tidak memberatkan untuk membeli mobil miliknya. Untuk itu, tetap berikan pertanyaan lanjutan dari jawaban yang diberikan. Untuk memastikan penjual jujur dengan alasannya tanpa menutupi apapun terkait kondisi mobil yang dijual.

    2. Mobilnya Sering Dipakai Untuk Kebutuhan Apa?

    Informasi mobil bekas selanjutnya, yang termasuk pertanyaan pribadi untuk penjual, yakni bagaimana atau apa tujuan mobil tersebut sering digunakan.

    Nah, mengapa pertanyaan ini penting, karena bagaimana mobil tersebut digunakan, secara tidak langsung akan mengungkap kondisi dari mobil itu sendiri.

    Misalnya, penjual sering menggunakan mobil hanya untuk kegiatan sehari-hari, pastikan bahwa tidak kerusakan berlebihan di sisi mesin dan body mobil. Jika mobil mungkin sering digunakan untuk berdagang, pastikan kondisi kaki-kaki dan suspensi mobil tetap nyaman dan berkondisi baik. Hal ini karena mobil hampir pasti digunakan untuk mengangkut beban yang berat.

    Jika mobil digunakan sebagai mobil kedua atau hanya untuk berlibur, pastikan bahwa rekam servisnya selalu dilakukan secara rutin, dan pajaknya juga aktif. Hal ini karena mobil yang jarang dipakai, bisa jadi akan turun performanya karena mesin sering dalam keadaan diam. 

    3. Mobil Bekas Sudah Tangan Keberapa?

    Menanyakan hal ini juga perlu, karena mobil bekas, bukan berarti selalu mobil yang pertama kali dimiliki oleh satu orang. Bisa jadi penjual mobil bekas membeli mobil tersebut dari orang lain.

    Untuk itu, menanyakan status kepemilikan mobil juga penting. Terlepas dari sebaik apapun kondisi mobil, dengan mengetahui siapa saja yang telah menggunakan mobil ini, OLXers akan terhindar dari kerepotan di masa depan. 

    Kerepotan tersebut antara lain bila kedepannya harus balik nama kendaraan, atau informasi-informasi lainnya yang tidak diketahui dari pihak yang menjual mobil.

    4. Apakah Mobilnya Sudah Pernah Mengalami Kecelakaan?

    Pertanyaan selanjutnya yang juga sangat penting, apakah mobil tersebut pernah mengalami kecelakaan? Mobil yang sudah mengalami kecelakaan pada umumnya tidak akan kembali ke performa sebaik saat dirilis dari pabriknya sendiri.

    Hal tersebut bisa berakibat kurangnya faktor keamanan mobil, body yang diperbaiki dan tidak menutup kemungkinan akan rusak kembali, dan juga masalah-masalah lainnya yang akan dihadapi saat memiliki mobil tersebut. 

    Umumnya, mobil yang pernah kecelakaan akan sangat mengurangi nilai jual kembalinya. Akan tetapi, bila insiden kecelakaan hanya ringan seperti lecet-lecet dan tidak sampai mengurangi kondisi mesin dan fitur-fitur mobil, mobil bekas tersebut layak Anda pertimbangkan dengan harga yang disesuaikan. 

    Baca juga: Cara Mudah Mengetahui Mobil Bekas Tabrakan

    5. Mobilnya Sering Diparkir Dimana?

    Salah satu pertanyaan penting yang sering dilewatkan saat akan membeli mobil bekas, dimana biasanya penjual menyimpan mobil bekas? Hal ini harus ditanyakan juga, karena kebiasaan tersebut akan berpengaruh pada kualitas mobil itu sendiri.

    Hal yang bisa mempengaruhi adalah suhu di sekitaran mobil. Bila sering diparkir di kondisi panas, cat mobil akan turun kualitasnya, bisa memudar atau bahkan pecah. Bila sering terkena hujan, ada potensi berkarat di beberapa bagian mobil.

    Mobil bekas yang disimpan di garasi dan sering terhindar dari cuaca ekstrim tersebut akan lebih baik untuk OLXers pilih, karena tidak akan begitu banyak mengurangi kualitas lapisan cat dan body mobil.

    beli mobil bekas

    6. Apa Saja Suku Cadang Mobil Yang Sudah Diganti?

    Selanjutnya mengenai suku cadang, hal ini patut juga untuk diketahui pada calon mobil Anda. Suku cadang yang diganti, bisa jadi semacam kelebihan sekaligus kekurangan yang bisa OLXers nilai berdasarkan bagian apa yang diganti.

    Jika bagian yang diganti seperti ban mobil, mungkin akan lega karena tidak memerlukan pengeluaran tambahan untuk ban baru. Namun jika yang diganti adalah bagian penting seperti komponen mesin atau hal-hal yang mempengaruhi keselamatan, maka Anda patut menanyakan lebih lanjut.

    Bisa jadi hal itu akan menjadi sisi negatif mobil, misalnya jika menggunakan suku cadang murah berkualitas rendah, atau peralatannya yang tidak dilakukan di dealer resmi. Hal ini bisa menjadi pertimbangan khusus saat hendak beli mobil bekas.

    Baca juga: Panduan Lengkap Cara Jual – Beli Mobil Bekas di Indonesia

    7. Apa Ada Masalah di Mobil Bekas Yang Perlu Diperbaiki?

    Hal ini adalah pertanyaan yang penting, karena orang yang paling mengetahui kondisi mobil bekas, ialah pemiliknya sendiri. Sebisa mungkin tanyakan dengan detail apa saja masalah pada mobil bekas.

    Anda bisa langsung bertanya, atau selagi melihat keadaan mobil. Jika ada salah satu hal yang mengganjal, jangan sungkan untuk segera bertanya dan minta penjelasan dari penjual terkait kondisi mobil.

    Dengan fokus pada hal ini, OLXers bisa mengetahui secara detail tentang potensi pengeluaran tambahan dari perbaikan mobil ketika anda beli.

    8. Apakah Status Mobil Milik Nama Pribadi?

    Salah satu hal simpel, yaitu keterangan atas nama pada surat menyurat mobil bekas. Hal ini cukup penting, karena jika OLXers juga berniat untuk melakukan prosedur balik nama kendaraan, atau membayar pajak, maka diperlukan data pemilik mobil sebelumnya. 

    Pertanyaan ini penting, apabila status mobil yang dimiliki penjual masih dalam periode kredit dan memiliki cicilan yang harus dibayar. Apakah kredit mobil bekas tersebut masih berjalan, dan Anda akan melanjutkan cicil mobil bekas, atau dilunasi penjual terlebih dahulu, tergantung negosiasi.

    Hal ini juga penting bagi anda untuk memastikan mobil tersebut benar-benar milik penjual. Dengan begitu, anda bisa lebih tenang karena kecil kemungkinan mobil tersebut merupakan mobil curian atau bermasalah secara hukum.

    9. Bagaimana Perawatan Rutin Dari Mobil Bekas?

    Hal selanjutnya untuk anda simak, yakni bagaimana penjual melakukan perawatan rutin dari mobil bekas. Setiap pemilik kendaraan memiliki cara berbeda dalam merawat kendaraan pribadinya.

    Maka dari itu, bisa jadi ada perbedaan dari cara anda merawat kendaraan, dengan cara penjual mobil bekas.

    Pahami setiap kebutuhan umum maupun kebutuhan khusus dari mobil bekas. Dengan begitu, Anda bisa tahu apakah kedepannya akan nyaman ketika “merawat” mobil tersebut dan puas saat menggunakan mobil.

    Baca juga: 10 Tips Menjual Mobil Bekas Secara Online

     10. Apakah Boleh Test-drive?

    Ini adalah hal yang tidak boleh dilewatkan saat membeli mobil, baik mobil bekas atau baru sekalipun. Catatan performa, fitur, dan lain-lain bisa jadi hanya tertulis di kertas. Namun dari sisi feel mengemudi, kenyamanan, dan hal-hal lainnya di balik setir, hanya bisa anda rasakan ketika mencoba untuk mengemudikan langsung mobil tersebut.

    Bila Anda memiliki waktu luang, tanyakanlah apakah penjual bersedia untuk mobilnya dipinjamkan untuk test-drive. Hal ini bisa anda manfaatkan untuk menemukan hal-hal positif dan negatif yang mungkin ada dalam mobil namun tidak dijelaskan oleh penjual.

    test drive mobil bekas

    11. Apa Yang Anda Sukai dan Tidak Sukai Dari Mobil Ini?

    Pertanyaan selanjutnya, terkesan sedikit personal namun patut dicoba. Ketahuilah apa saja yang membuat mobil tersebut disukai maupun tidak disukai oleh penjualnya. Pertanyaan ini adalah cara tercepat untuk anda membuat semacam “plus minus” dari mobil bekas yang akan anda beli.

    Pastikan juga jawaban dari penjual cukup meyakinkan. Tidak melebih-lebihkan maupun terkesan menutupi kekurangan. Dengan pertanyaan ini, Anda bisa mengetahui sudut pandang dari pengguna yang telah lama mengemudikan mobil tersebut.

    12. Apakah Mobil Ini Masih Dalam Masa Garansi?

    Untuk OLXers yang berniat membeli mobil bekas yang tidak terlalu tua umurnya, hal ini juga penting untuk ditanyakan. Setiap dealer mobil pada umumnya menawarkan layanan after-sales seperti garansi mobil.

    Anda bisa menanyakan secara lengkap terkait masa garansi dan surat-surat yang diperlukan untuk mengajukan klaim garansi. Dengan begitu, bila terjadi kerusakan, atau masalah pada mobil kedepannya, anda bisa memanfaatkan garansi tersebut.

    Bila mobil bekas yang anda beli sudah tidak tercover garansi, coba tanyakan juga apakah ada garansi personal dari penjual terkait mobilnya. 

    Baca juga: Daftar Mobil Bekas Tahun Muda Harga Rp 100 Juta

    13.  Apakah Pemilik Mobil Sebelumnya Merokok?

    Pertanyaan penting selanjutnya, jika OLXers bukan seorang perokok, jangan lupa menanyakan hal ini. Bila penjual mobil pernah merokok di dalam mobil, maka harus waspada. Hal ini karena partikel zat kimia yang keluar dari asap rokok, bisa menempel di seluruh bagian kabin mobil dan tidak bisa hilang.

    Walau mobil tersebut diberi wewangian untuk menghilangkan bau khas terbakar karena rokok, tetap saja partikel tersebut akan menempel di langit-langit dan dashboard mobil. Selain itu, akan ada kemungkinan beberapa bagian mobil terbakar bara api, seperti di jok, karpet, dan lain-lain.

    Bagi Anda yang akan menggunakan mobil sebagai kendaraan untuk mengajak jalan-jalan keluarga dan anak, faktor ini patut diperhatikan demi kesehatan keluarga.

    14. Apakah Pemilik Mobil Pernah Membawa Hewan di Mobil Bekas?

    Bagaimana pendapat anda tentang mobil digunakan untuk mengangkut hewan peliharaan? Bagi sebagian orang, tidak semua hewan cocok untuk dibawa masuk ke dalam mobil. Bisa jadi karena faktor alergi atau pertimbangan kebersihan mobil.

    Jika OLXers merasa hal ini penting, menanyakan pada penjual mobil terkait hal ini sangat disarankan. Bila orang yang jual mobil mengaku pernah membawa hewan, Anda bisa menanyakan hewan peliharaan apa saja, dan dapat dinilai sendiri sesuai preferensi.

    15. Apakah Harganya Bisa Nego?

    Masuk ke pertanyaan paling penting, pertanyaan sejuta umat saat transaksi mobil bekas. Apakah mobil bekas bisa nego? Jangan pernah sungkan untuk menanyakan hal ini, terlebih bila mobil tersebut masih banyak di jual di pasaran.

    Melakukan negosiasi harga juga sebaiknya setelah anda melihat-lihat dan menilai seluruh kondisi mobil bekas yang akan anda beli. Dengan hal itu, anda bisa memiliki pertimbangan dan alasan yang bagus untuk ditawarkan pada penjual. 

    Ingat juga, untuk tidak terlalu sadis dalam bernegosiasi, jadilah pembeli yang bijak, maka transaksi jual beli mobil bekas akan menyenangkan untuk semua pihak.

    Baca juga: Beli Mobil Bekas di OLX Autos, Gratis Biaya Servis Berkala Sampai 30.000 Km

    Tips Membeli Mobil Bekas Paling Praktis

    Menyimak beberapa pertanyaan diatas, anda mungkin berpikir bahwa ada banyak hal pertanyaan yang harus diajukan sebelum membeli mobil bekas. Namun jangan khawatir, anda bisa terbebas dari hal tersebut, hanya dengan membeli mobil bekas di OLX Autos!

    Dengan banyaknya fitur layanan seperti cek mobil bekas secara mendalam, surat-menyurat, harga yang kompetitif, dan layanan pembayaran yang sangat fleksibel, anda bisa mendapat unit mobil berkualitas, tanpa takut tertipu saat bertransaksi.

    OLX Autos saat ini didukung dengan jaringan lebih dari 300 dealer se-Indonesia, yang membuat transaksi anda jadi lebih mudah, dan jaminan kepuasan anda sebagai pembeli maupun penjual mobil. Semoga artikel ini dapat membantu OLXers!

    OLXers mau cari dan beli mobil bekas berkualitas, yuk cek di OLX Autos.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait