Sabtu, April 20, 2024
Lainnya
    Tak Berkategori7 Rekomendasi Mobil Bekas Harga di Bawah 50 Jutaan

    7 Rekomendasi Mobil Bekas Harga di Bawah 50 Jutaan

    JAKARTA – Mobil bekas adalah kunci, jika Anda ingin memiliki kendaraan roda empat pribadi, namun budget yang tersedia terbatas. Dan, dengan biaya terjangkau, ada banyak pilihan mobil yang tersedia. Asal jeli dalam memilih, Anda bisa mendapat mobil berkualitas tinggi untuk keperluan sehari-hari.

    Jangan takut untuk membeli mobil bekas, karena dengan ragam mobil baru yang diluncurkan tiap tahun, banyak orang menjual mobil lamanya. Hal ini dilakukan karena mereka ingin membeli mobil keluaran terbaru. Jadi masih banyak mobil bekas yang berkualitas.

    Selain harga yang jauh lebih murah, membeli mobil bekas juga memiliki keuntungan lain. Jika Anda ingin menjualnya lagi, harganya tidak akan turun terlalu jauh. Bahkan banyak orang bisa mendapatkan keuntungan saat menjual kembali mobil bekas yang dibelinya.

    Baca juga: Rekomendasi Mobil Bekas Murah Terbaik di Tahun 2023

    Nah, jika tertarik, hanya dengan budget 50 jutaan, OLXers bisa mendapat mobil bekas berkualitas. Agar tidak penasaran, Berikut rekomendasi mobil bekas di bawah 50 juta yang penting untuk diketahui.

    1. Daihatsu Xenia

    Mobil bekas Daihatsu Xenia
    Daihatsu Xenia (olxautos.co.id)

    Daihatsu Xenia generasi pertama diproduksi tahun 2004 hingga 2007. Xenia masuk dalam klasifikasi mobil “multifungsi” atau Multi Purpose Vehicle (MPV), yang dapat digunakan untuk mengangkut penumpang dan membawa barang.

    Mobil berkapasitas 7 penumpang ini, sangat hemat bahan bakar, dan biaya perawatannya terbilang murah. Wajar jika peminat Xenia tidak pernah sepi dari masa ke masa, dan sangat cocok untuk menjadi mobil keluarga Anda.

    Daihatsu Xenia memiliki mesin 3 silinder dengan kapasitas 1.0 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 62 dk pada 5.600 rpm dan torsi 90,2 Nm pada 3.600 rpm. 

    2. Nissan Serena

    Mobil bekas Nissan Serena
    Nissan Serena (olxautos.co.id)

    Nissan Serena merupakan MPV yang tergolong mewah. Sama seperti Xenia, mobil produksi tahun 2004 hingga 2007 ini memiliki kabin yang cukup luas dan juga captain seat, kursi penumpang yang terpisah di baris kedua. Selain itu, fasilitas sliding door menjadi satu kelebihan lain dari mobil ini.

    Nissan Serena memiliki mesin bensin 4 silinder dengan kapasitas 2.0 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 150 dk pada kece 6.000 rpm dan torsi 200 Nm pada 4.000 rpm. Mobil ini tersedia dalam sistem transmisi otomatis.

    3. Suzuki APV

    Mobil bekas suzuki apv
    Suzuki APV (olxautos.co.id)

    Suzuki APV merupakan MPV yang tidak boleh Anda lewatkan. Untuk keluaran tahun 2005 sampai 2007, harga mobil ini harganya sudah di bawah 50 juta. Mobil berbentuk kotak ini membuat APV memiliki ruang kabin yang cukup luas dan mampu menampung 8 penumpang. 

    Salah satu kelemahan APV adalah letak mesinnya yang berada di bawah pengemudi dan penumpang depan.

    Suzuki APV menggunakan mesin 4 silinder berkapasitas 1.5 liter. Tenaga yang mampu dihasilkan mesin itu sebesar 103,5 dk pada 6.000 rpm dan torsi 126 Nm pada 3.000 rpm.

    Baca juga: Rekomendasi Mobil Bekas Dibawah 80 juta Kondisi Terbaik!

    4. Honda Jazz

    Mobil bekas honda jazz
    Honda Jazz (olxautos.co.id)

    Honda Jazz pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2003. Mobil dengan bentuk dan desain yang dianggap keren dibanding mobil hatchback di eranya, sempat menjadi mobil idaman anak-anak muda.

    Honda Jazz hadir di Indonesia dengan dua pilihan mesin. Pertama, mesin i-DSI (Intelligent Dual & Sequential Ignition), dengan mesin 4 silinder SOHC berkapasitas 1.500 cc, yang mampu menghasilkan daya 85 Tk pada 5.500 rpm dengan torsi 128 Nm pada 2.700 rpm.

    Kedua, mesin VTEC (Variable Valve Timing & Lift Electronic Control), dengan berkapasitas 1.5 liter yang mampu menghasilkan daya 108 Tk pada 5.800 rpm dengan torsi 143 Nm pada 4.800 rpm.

    5. Chevrolet Aveo

    Mobil bekas Chevrolet Aveo
    Chevrolet Aveo (olxautos.co.id)

    Chevrolet Aveo masuk kategori hatchback, mobil penumpang 2-Box berbasis sedan, dengan bagian belakangnya lebih pendek dan pintu bagasi yang menyatu dengan kaca belakang. Dimensi mobil ini tidak terlalu mungil, sehingga cukup nyaman untuk penumpang.

    Chevrolet Aveo memiliki mesin dengan kapasitas 1,5 liter dengan kode E-TEC. Tenaga maksimum mesin ini sebesar 83 HP pada 5.600 RPM. Anda bisa mendapatkan Chevrolet Aveo 2005 dengan harga Rp 46 juta hingga Rp 50 juta saat ini.

    6. Hyundai Atoz

    Mobil bekas hyundai atoz
    Hyundai Atoz (olxautos.co.id)

    Hyundai Atoz adalah mobil jenis hatchback yang pertama kali hadir di Indonesia awal tahun 2000. Dimensi mobil ini mungil dengan panjang tak sampai 4 meter. Atoz sangat cocok digunakan di daerah perkotaan karena cukup lincah di jalan dan tidak memerlukan space yang luas dan besar untuk parkir.

    Hyundai Atoz memiliki mesin G4HC Epsilon 4 silinder berkapasitas 1.000 cc. Mesin ini diusung dengan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan. Anda bisa mendapatkan Hyundai Atoz tipe GLX 1.0 M/T keluaran tahun 2003 dengan biaya Rp 45 jutaan saja!

    7. Suzuki Baleno

    Review mobil Suzuki Baleno

    Suzuki Baleno merupakan mobil tipe sedan yang hadir di Indonesia sejak 1995. Awalnya Baleno hadir untuk menyaingi pamor Honda Civic Ferio dan Toyota Corolla. Harga Baleno produksi tahun 2003 sampai 2005 saat ini sudah di bawah Rp 50 juta.

    Suzuki Baleno memiliki mesin bensin 4 silinder dengan kapasitas 1,5 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 100 dk pada 5.900 rpm dan torsi 133 Nm pada 3.100 rpm.

    Sistem transmisi yang tersedia adalah manual 5 percepatan dan automatic 4 percepatan. Selain itu, terdapat beberapa fitur mumpuni yang tersemat pada mobil ini meliputi ABS+EBD hingga dual SRS Airbag.

    Itulah 7 rekomendasi mobil bekas harga Rp 50 jutaan untuk Anda. Pilihlah mobil sesuai kebutuhan dan keinginan Anda. Ingat, jangan sampai salah pilih!

    Baca juga: 10 Rekomendasi Mobil Bekas Harga 100 Juta Tahun Tinggi!

    Namun, sebelum membeli mobil bekas, ada beberapa hal yang juga penting untuk diketahui karena membeli mobil bekas tidak sama dengan membeli mobil baru. Inilah sedikit tips agar Anda bisa mendapat mobil bekas dengan kualitas terbaik.

    Hal paling pertama dan utama adalah tujuan membeli mobil bekas, jika untuk keluarga maka Anda bisa MPV, atau untuk aktivitas sehari-hari di dalam kota, maka jenis city car akan lebih cocok. Sesuaikan juga dengan kondisi keuangan Anda, lihat harga mobilnya, jika mencicil maka perlu dilihat besar bunga yang harus dibayar dan hal-hal lainnya.

    Jangan lupa juga untuk survey langsung mobil yang Anda inginkan. Anda bisa mencari referensi dengan mengunjungi dealer mobil bekas, atau melakukan perbandingan harga. Penting untuk bersabar dalam proses ini agar bisa mendapat mobil terbaik yang sesuai dengan budget Anda.

    Terakhir, periksa riwayat kendaraannya. Bisa melakukan pengecekan riwayat kendaraan melalui asuransi atau kepolisian. Riwayat mobil juga bisa diketahui dengan memeriksa NIK (Nomor Identitas Kendaraan) atau pelat nomor kendaraan. Oleh karena itu, akan lebih baik jika Anda membeli dari orang yang sudah dikenal atau website yang terpercaya seperti OLX Autos.

    Pilih mobil bekas berkualitas terbaik, dan harga yang paling reasonable di OLX Autos. Ada ribuan unit mobil bekas berkualitas yang bisa dipilih. OLX Autos menjamin semua unit mobil berkondisi prima, dan bergaransi karena telah melalui inspeksi detail dari petugas berpengalaman. Dengan harga dan biaya perawatan yang rendah, kebutuhan Anda bisa terpenuhi!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait