Sabtu, April 20, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriDaftar Rekomendasi Mobil Pakai Panoramic Roof, Mana Paling Murah?

    Daftar Rekomendasi Mobil Pakai Panoramic Roof, Mana Paling Murah?

    JAKARTA – Mobil dengan panoramic roof, memang memiliki daya tarik sendiri kepada konsumen. Para pecinta otomotif pun banyak yang menyukai bila mobilnya sudah dilengkapi dengan panoramic roof.

    Memiliki panoramic roof, membuat suasana dalam berkendara semakin menyenangkan saat bisa melihat pemandangan di luar kendaraan dari atas. Selain itu, pencahayaan di dalam kabin pun bisa terang tanpa harus menyalakan lampu.

    Biasanya panoramic roof ini disematkan pada mobil-mobil mewah yang memang dibanderol dengan harga lebih dari setengah milyar. Hal ini dapat ditemukan di mobil-mobil buatan Eropa maupun Amerika.

    Namun, tidak hanya pabrikan otomotif asal Eropa dan Amerika saja. Pabrikan otomotif asal Jepang dan Korea pun kini sudah menyematkan fitur panoramic roof pada mobil kelas menengah mereka.

    Sehingga bila Anda menginginkan mobil dengan fitur panoramic roof ini bisa memiliki banyak pilihan dari segi merek mobil dan harganya.

    Berikut 6 rekomendasi mobil dengan panoramic roof:

    1. Mitsubishi Outlander Sport PX

    Mitsubishi Outlander PX
    Mitsubishi Outlander PX (olxautos.co.id)

    Pabrikan asal Jepang, Mitsubishi memiliki mobil SUV yang cukup banyak diminati yaitu Mitsubishi Outlander Sport. Mitsubishi Outlander Sport sendiri saat ini memiliki penampilan baru dengan adanya dynamic shield seperti penampilan khas mobil Mitsubishi.

    Mobil yang tidak kalah gagah dan sporty dengan Mitsubishi Pajero Sport ini sudah dilengkapi dengan panoramic roof di atapnya. 

    Mitsubishi Outlander Sport memakai mesin bensin 2.0 liter yang bertenaga 150 PS pada 6.000 rpm dengan torsi puncak 197 Nm pada 4.200 rpm. Selain transmisi CVT tersedia juga pilihan transmisi manual 5-speed. 

    Crossover SUV ini dijual dalam tiga tipe yaitu GLX seharga Rp330 juta, GLS seharga Rp345 juta dan PX seharga Rp370 juta. Panoramic roof cuma ada pada varian tertingginya.

    2. Hyundai Tucson XG

    Hyundai Tucson XG
    Hyundai Tucson XG (olxautos.co.id)

    Pabrikan asal Negeri Ginseng, saat ini semakin populer di kalangan pecinta otomotif di Indonesia. Hyundai yang saat ini populer dengan mobil listriknya, memiliki beberapa mobil unggulan yang memiliki panoramic roof di atapnya.

    Salah satunya ialah Hyundai Tucson XG yang memiliki mesin bertenaga 157 PS pada 6.200 rpm dengan torsi puncak 196 Nm pada 4.000 rpm. Hyundai Tucson Indonesia cuma tersedia dalam transmisi otomatis 6-speed shiftronic.

    Untuk Hyundai Tucson ini sudah memakai panoramic sunroof. Yaitu atap kaca dapat memanjang sampai ke belakang seperti panoramic roof milik Mitsubishi Outlander. 

    Bedanya, atap kaca bagian depan Hyundai Tucson ini dapat dibuka secara tilt dan sliding. Panoramic sunroof Tucson sudah electric juga untuk mekanisme buka tutup tirainya.

    Namun fitur ini hanya tersedia pada tipe tertinggi yaitu Hyundai Tucson XG yang dijual dengan harga Rp420 jutaan.

    3. Nissan Serena 2.0 Panoramic Autech

    Nissan Serena 2.0 Panoramic
    Nissan Serena 2.0 Panoramic (olxautos.co.id)

    Seperti namanya, Nissan Serena ini sudah dibekali dengan panoramic roof. Mobil bertipe MPV ini memiliki sliding door serta kabin yang luas. 

    Pada bagian atapnya sudah memiliki panoramic roof. Memiliki 3 baris kursi dengan konsol tengah yang dapat digeser dari kursi depan ke kursi baris keduanya. Konsol tengahnya ini dapat difungsikan sebagai arm rest, juga dapat ditegakkan menjadi kursi untuk penumpang. 

    Menggunakan mesin 2.0 liter bertenaga 147 PS pada 5.600 rpm, mobil ini bisa diandalkan untuk menemani perjalanan Anda dengan banyak penumpang. Walau pakai panoramic roof tapi Serena masih dapat menempel layar hiburan LCD berukuran 10-inci di plafon.

    Mobil ini pun dibanderol dengan harga Rp450 jutaan.

    4.  Audi A3 Saloon

    Audi A3 Saloon
    Audi A3 Saloon

    Audi Saloon A3 merupakan mobil yang memiliki penampilan berkelas dan menjadi mobil mewah yang banyak disukai pecinta otomotif.

    Mobil yang memiliki fitur panoramic roof ini  membuat pengemudi dan penumpang semakin nyaman dalam berkendara. 

    Selain itu, mobil ini menawarkan kursi depan berpemanas, cruise control, dan selubung kaca pintu alumunium. Harga untuk sebuah Audi 3 Saloon bekas bisa Anda dapatkan mulai dari Rp500 juta.

    5. Mercedes-Benz C-Class Coupe

    Mercedes Benz C-Class
    Mercedes Benz C-Class (olx.co.id)

    Mercedes Benz bisa menjadi salah satu pilihan mobil untuk Anda yang menginginkan kendaraan dengan fitur panoramic roof. Mobil asal Eropa ini memang menjadi salah satu mobil primadona yang banyak disukai masyarakat Indonesia.

    Salah satu coupe dari Mercedes Benz adalah C-Class Coupe. Mobil ini menawarkan panoramic roof yang membuatnya makin tampak eksklusif.

    Harga bekasnya berada di angka yang cukup tinggi, yakni mulai dari Rp590 jutaan.

    6. Honda HR-V tipe Prestige

    Honda HR-V
    Honda HR-V (olxautos.co.id)

    Honda HR-V merupakan mobil asal pabrikan Jepang yang menyematkan panoramic roof pada atap mobilnya. Honda HR-V tipe Prestige memiliki fitur panoramic glass roof. 

    Pada mobil jenis ini, pengendara hanya dapat membuka bagian penutup (sun shade) secara manual. Untuk melepas penutup, pengendara harus menggeser penutup bagian depan. Namun, Honda HR-V juga memiliki panoramic sunroof lain yang dapat dioperasikan secara elektrik. 

    Mobil ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp300 juta.

    Nah, dari beberapa rekomendasi mobil yang memiliki fitur panoramic roof tersebut, beberapa di antaranya berasal dari Eropa, Amerika dan Jepang hingga Korea Selatan. Mobil dengan fitur panoramic ini memang sangat memanjakan kenyamanan dari para penumpang yang duduk di baris tengah.

    Terdapat banyak sekali pilihan dengan harga unit yang ditawarkan pun cukup berbeda. Jangan lupa untuk memilih sesuai kebutuhan dan budget beli Anda sebelum menentukan mobil yang hendak Anda beli.

    Pastikan untuk menjual mobil Anda pada dealer terpercaya yang dapat memberikan penawaran terbaik dan pembayaran instan seperti OLX Autos.

    Jual mobil dengan mudah, tanpa mengorbankan waktu, tenaga, dan langsung terjual di OLX Autos! Proses jual mobil di OLX sangat mudah, dan kamu bisa langsung mendapatkan pembayaran instan setelah deal. Tanpa biaya tersembunyi alias no hidden fee!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait