Jumat, Maret 29, 2024
Lainnya
    BeritaRekor Mobil Tercepat Dunia Masih Milik Koenigsegg Agera RS

    Rekor Mobil Tercepat Dunia Masih Milik Koenigsegg Agera RS

    Sekira hampir sebulan lalu, mobil hypercar SSC Tuatara mengklaim sudah mencetak rekor baru kecepatan mobil produksi, mematahkan rekor yang selama ini dipegang oleh Koenigsegg. SSC Tuatara berhasil mencapai kecepatan maksimal hingga 316 mph. 

    Tiga tahun lalu, Koenigsegg Agera RS di jalur yang sama juga berhasil mencetak rekor kecepatan dengan speed mencapai 278 mph.   

    Bedanya, rekor kecepatan Koenigsegg tercatat secara resmi dan diakui dunia, sementara klaim SSC Tuatara masih dalam kontroversi. Hal ini membuat Koenigsegg menjadi senang hati karena menganggap rekor kecepatan masih ada di tangan mereka. 

    Dari media sosial Koenigsegg yang memperingati tiga tahun raihan rekor tersebut, mereka sama sekali tidak menyinggung SSC Tuatara secara langsung. Koenigsegg hanya merayakan kesuksesannya sebagai produsen mobil produksi tercepat di dunia dan merayakannya sebagai raihan rekor tahun ketiga berturut-turut.

    Di sisi lain, SSC Tuatara masih terus berusaha untuk membuktikan kesahihan rekor yang mereka ciptakan. Kontroversi rekor SSC Tuatara berawal saat orang-orang melihat ketidaksesuaian dalam video yang menunjukkan mobil tersebut tidak mencapai kecepatan seperti yang diklaim. 

    Kontroversi semakin melebar saat pihak SSC mengakui kalau terjadi kesalahan dalam video dan telemetri overlay yang menyebabkan rekaman tidak sesuai dengan kecepatan mobil.

    Namun meski video dan telemetri tersebut tidak cocok, angka kecepatannya akurat dan terverifikasi. Kecepatannya dipantau GPS, dan dikonfirmasi perusahaan data dan pengukuran Dewetron. 

    Belakangan Dewetron dilaporkan mundur dari pernyataan ini, tidak membenarkan tapi juga tidak menyangkal keakuratan statistik. 

    Ini kemudian mendorong SSC untuk melakukan proses pemecahan rekor ulang dengan melibatkan lebih banyak kamera, lebih banyak peralatan pengukur kecepatan, dan lebih banyak saksi.

    Jadi secara teknis, Koenigsegg sampai saat ini masih merupakan pemegang rekor mobil tercepat di dunia. 

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait