Rabu, April 24, 2024
Lainnya
    ReviewHonda Brio - City Car Paling Laris, Ini Harga, Spesifikasi & Promo...

    Honda Brio – City Car Paling Laris, Ini Harga, Spesifikasi & Promo Lengkapnya

    Tidak salah jika menyebut Honda Brio sebagai penguasa pasar city car di Indonesia. Sebelum pandemi COVID-19 datang, di Januari – Februari 2020 tercatat penjualan hingga 11.730 unit, naik 13 persen dibandingkan tahun 2019.

    Hadir pertama kali di Indonesia pada bulan Agustus 2012, sekira 149 hingga 170 juta rupiah. Setahun berselang, Honda Indonesia akhirnya memutuskan untuk merakit versi harga murah bernama Honda Brio Satya, menantang jajaran model LCGC yang dihuni oleh Toyota Agya, Daihatsu Ayla dan Suzuki Karimun Wagon R.

    Tak disangka model LCGC satu-satunya bermerek Honda ini langsung laris manis dipasaran dan membuat Honda Indonesia menjadi ceria dan bersemangat, sesuai dengan arti kata Brio yang diambil dari bahasa Italia.

    Wajib Tahu Sebelum Membeli Honda Brio

    Perbedaan Tipe Honda Brio

    Ingin beli Honda Brio tetapi bingung mau pilih tipe atau varian yang mana? Subtopik kali ini khusus kami susun untuk membantu Anda mengenali perbedaannya, sehingga bisa memudahkan dalam memilih.

    Mobil ini memiliki 5 tipe yaitu: Honda Brio S, E, ECVT, RS & RS CVT. Kelima jenis tersebut tentu memiliki perbedaan dari segi harga maupun spesifikasinya. Yuk kenali perbedaan spesifikasi dan harganya berikut ini:

    Pada tipe varian harga Murah (LCGC) Brio S, E & E CVT: Perbedaan spesifikasi terdapat pada material ban velg, transmisi, auto lock door by speed dan tombol multi fungsi pada kemudi. Kaca Spion pada varian S & E electric mirror, sedangkan E CVT sudah menggunakan Retractable door mirror with LED Turning signal.

    Spesifikasi Pada tipe varian atas Brio RS & RS CVT perbedaan hanya pada transmisi selebihnya sama.

    Perbedaan spesifikasi Tipe Varian harga Murah VS Atas. Lebar ban 175 : 185, aspek rasio 65 : 55, material ban khusus tipe S berbahan trim, transmisi sesuai tipe masing masing, dimensi 3800 : 3815, tinggi 1485 : 1475. Media entertainment pada varian atas 6.1 inch tuch screen display audio sedangkan pada varian bawah 2DIN. Kaca spion pada varian bawah electric mirror dan varian atas Retractable door mirror with LED Turning signal.

    Perbedaan Utama

    S M/T

    E M/T

    E CVT RS M/T RS CVT

    Ban & Velg

    Lebar

    175

    185

    Aspek Rasio

    65

    55

    Diameter

    R14

    R15

    Material

    Trim

    Alloy

    Transmisi

    Tipe

    Manual

    Manual

    Otomatis

    Manual

    Otomatis

    Gear Box

    5 Kecepatan

    5 Kecepatan

    CVT

    5 Kecepatan

    CVT

    Dimensi

    Panjang

    3800

    3815

    Tinggi

    1485

    1475

    Lain Lain

    Auto lock door by speed

    No

    Yes

    Tombol Multi Fungsi Pada Kemudi

    No

    Yes

    Media Audio 2DIN, USB port, AM/FM Radio, Compatible w/ iPhone & iPod, CD Player, AUX-IN, Bluetooth, Hands Free Telephone

    6.1 inch Touchscreen Display Audio, USB port, AM/FM Radio, Compatible w/ iPhone & iPod, Compatible w/ RR Cam, CD & DVD Player, AUX-IN, Bluetooth, Hands Free Telephone

    Lain-lain

    Kaca spion

    Electric Mirror

    Power Retractable door mirror with LED Turning signal

    *spesifikasi lebih lengkap tersedia pada subtopik khusus membahas spesifikasi dan konfigurasi.

    Baca juga: Rekomendasi Mobil LCGC Terbaik Di Indonesia

    Harga Honda Brio Terbaru / Terupdate 2020

    Honda Brio

    Harga Juta

    Perbedaan harga

    S

    146 Juta

    E

    154.7 Juta

    8.7 Juta

    E CVT

    170.1 Juta

    15.4 Juta

    RS

    184.3 Juta

    14.2 Juta

    RS CVT

    199.6 Juta

    15.3 Juta

    *harga mobil terus mengalami perubahan dari waktu waktu baik baru ataupun bekas.

    Dari varian terendah hingga varian teratas, terdapat selisih harga hingga 50 jutaan. Tipe manakah yang paling sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda. Perbedaan dari masing masing tipe yang telah kami susun tentu akan mempermudah dalam mengambil keputusan tersebut.

    Keunggulan Honda Brio : Harga, Spesifikasi & Desain

    Telah kita ketahui bahwa spesifikasi & harga Honda Brio berhasil meraih sukses dalam penjualannya dan menjadi market leader dalam kategori city car. Apa saja keunggulannya sehingga begitu disukai pasar Indonesia?

    • Desain body yang unik. Eksterior Brio jelas berbeda jika dibandingkan city car di Indonesia. Bentuknya yang compact dan mungil ternyata sejalan dengan selera masyarakat Indonesia.
    • Memiliki Handling yang Terbilang Stabil, disebut-sebut tidak mudah loss. Itulah mengapa orang mengatakan Brio cukup mudah untuk dikendarai.
    • Irit Bahan Bakar dan Ramah Lingkungan. Konsumsi bahan bakar Brio mampu mencapai 30 km/liter. Jauh lebih irit dari regulasi LCGC pemerintah yakni 20km/liter. Sebagai mobil LCGC Brio pun ramah lingkungan.

    Harga Honda Brio Bekas

    Harga Brio Mobil baru dari varian terendah sampai tertinggi berada pada kisaran harga 146 juta – 199 juta. Nah untuk Anda yang mencari mobil Brio bekas dengan harga lebih murah tentunya. Simak beberapa rekomendasi kami berikut ini:

    *harga mobil bekas berbeda beda tergantung dari kondisi mobilnya. Rekomendasi kami tidak bersifat mutlak, namun didasarkan pada harga iklan mobil bekas di OLX.

    Harga Honda Brio dibawah 100 juta

    Ketika budget kita terbatas, namun tetap ingin membeli Mobil Brio. Tentu pilihannya adalah memilih yang bekas. Namun tipe seperti apa atau tahun berapa sajakah untuk budget dibawah 100 juta ini?

    • Brio Tahun : 2015, 2014, 2013 & 2012
    • Brio Tipe : E, S, Satya E, Satya S

    Tahun paling muda diperoleh hingga tahun 2015, untuk tahun lebih muda sangat jarang ditemui. Mungkin ada namun pastikan semua baik saat membelinya. Untuk tipe dalam rentan harga tersebut adalah Brio E atau S, tipe RS belum.

    Cek Disini Untuk Brio Harga dibawah 100 Juta

    Harga Honda Brio Dibawah 120 Jutaan

    Jika ingin mencari mobil bekas tahun lebih muda, budget 120 jutaan bisa menjadi patokan saat mencari city car ini. Tambahan 20 juta ini akan memberi Anda keleluasaan dalam memilih tahun atau tipe. Tahun dan tipe untuk budget dibawah 120 jutaan.

    • Brio Tahun : 2018, 2017, 2016 dst
    • Brio Tipe : RS, RS 1.2, Satya A, Sports S dst

    Sebagai catatan untuk tahun muda Honda Brio E 2018 masih bisa ditemukan, meski jarang. Jika Anda mencari tipe tertinggi tipe RS maka kurang lebih mobil produksi tahun 2016.

    Cek Disini Untuk Brio harga dibawah 120 Jutaan

    Bagi sebagian orang mobil merupakan kebutuhan utama untuk mobilitas sehari hari, atau sebagian orang lainnya yang berfungsi sebagai gaya hidup. Apapun latar belakangnya membeli mobil bekas secara tunai tidak bisa ditempuh oleh semua orang. Nah bagi sebagian lainnya jalur kredit atau membeli secara mencicil adalah pilihannya. Berikut simulasi untuk beli kredit.

    Harga Kredit Honda Brio Cicilan 1 Juta, 1,5 Juta & 2 Juta

    Membeli mobil brio baru atau bekas bisa juga dilakukan dengan harga cicilan kredit cukup terjangkau yaitu 1 – 2 jutaan. Lantas tipe apakah atau tahun berapakah yang bisa dibeli dalam rentan harga cicilan tersebut?

    1. Tentukan terlebih dahulu mobil bekas atau baru
    2. Kemudian pilih tipe sesuai selera dan kebutuhan
    3. Selanjutnya pilih harga dan tahun produksinya

    Misalkan ingin membeli mobil harga honda brio 100 jutaan dengan cicilan 1.5 juta / bulan selama 5th. Maka berdasarkan subtopik diatas bisa diperoleh Brio Tipe S atau E tahun 2015 kebawah. Bisa juga untuk mobil yang sama cicilannya menjadi 1 juta, namun dengan tempo pinjaman cukup lama.

    Simulasi lainnya misalkan ingin membeli Honda Brio RS terbaru harga 200 jutaan, dengan cicilan 2 jutaan perbulan bisa diperoleh dengan tenggat waktu 6, 7, hingga 8 tahun atau lebih jika ingin harga cicilan lebih murah dan terjangkau.

    Berikut adalah gambaran atau simulasi cicilan kredit harga honda brio 1 juta, 1,5 juta dan 2 juta. Silahkan sesuaikan berdasarkan kebutuhan masing masing.

    Tipe

    Harga OTR Pinjaman Cicilan/Bln Cicilan/Bln Cicilan/Bln Cicilan/Bln

    Mobil

    Mobil Brio

    5th

    6th

    7th

    8th

    RS CVT

    199,6jt

    149,700,000

    3,118,750

    2,702,917

    2,405,893

    2,183,125

    RS

    184,3jt

    138,225,000

    2,879,688

    2,495,729

    2,221,473

    2,015,781

    E CVT

    170,1jt

    127,575,000

    2,657,813

    2,303,438

    2,050,313

    1,860,469

    E

    154,7jt

    116,025,000

    2,417,188

    2,094,896

    1,864,688

    1,692,031

    S

    146jt

    109,500,000

    2,281,250

    1,977,083

    1,759,821

    1,596,875

    Bekas

    120jt

    90,000,000

    1,875,000

    1,625,000

    1,446,429

    1,312,500

    Bekas 100jt 75,000,000 1,562,500 1,354,167 1,205,357

    1,093,750

    • *setiap bank memiliki ketentuan masing masing, simulasi ini dibuat berdasarkan gambaran umum perkreditan. Silahkan kunjungi bank terdekat untuk perhitungan pastinya
    • *Simulasi ini dihitung menggunakan DP 25%,
    • *Bunga flat 5% per tahun.
    • *Simulasi diatas belum termasuk asuransi dan biaya administrasi

    Review Tampilan Eksterior dan Interior Spesifikasi Honda Brio

    Tampilan Eksterior Honda Brio

    Namanya generasi baru, tentu tampilan Honda Brio dibuat lebih sempurna dibandingkan generasi sebelumnya. Spesifikasi Desain Honda Brio terlihat lebih aerodinamis dan sporty.

    Bahkan modifikator handal Indonesia, Tomi Gunawan (NMAA) menyebut Spesifikasi Honda Brio memang punya DNA racing sejak awal kehadirannya.

    “Kalau dari sisi modifikator melihat Brio dari bentuk awalnya memang sudah punya DNA racing. Banyak pembalap drag race yang sekarang pakai Brio. Apalagi sekarang tren modifikasi lebih mengarah ke gaya sporty tapi fungsional. Artinya bisa tetap dipakai sehari-hari dan juga tangguh, hal ini menjadi keunggulan spesifikasi Honda Brio, jelas Tomi Gunawan.

    Kemudian untuk barang bawaan pada bagasi mobil ini juga cukup lega. Meski terlihat minimalist, ternyata bagasinya muat untuk membawa barang berukuran hingga 3 galon. Cukup untuk keluarga kecil dengan 1-2 anak. Pada bagian dalam atau interior honda brio, desainnya terlihat elegan dan manis. Meski tergolong dalam jenis city car, mobil ini cukup nyaman untuk masyarakat Indonesia yang memiliki tinggi rata rata 150 – 170 cm. Masih terasa lega meski ditumpangi full 5 orang.

    Baca juga: Rekomendasi Mobil Bekas Dibawah 80 juta Kondisi Terbaik! 

    Spesifikasi Mesin Honda Brio

    Konfigurasi / Spesifikasi Mesin

    Di sektor dapur pacunya sendiri, All New Honda Brio masih mengusung jenis mesin yang sama dengan generasi pertamanya, berkapasitas 1.200 cc, 4 silinder SOHC dengan suplai bahan bakar PGM-FI yang disebut memang lebih irit bahan bakar serta bertenaga lebih baik dibanding kompetitornya.

    Spesifikasi Honda Brio bisa menyemprotkan tenaga maksimal 90 Ps di putaran mesin 6.000 rpm dengan torsi maksimal mencapai 110 Nm di angka 4.800 rpm.

    Sementara dari sektor transmisi menawarkan dua jenis, manual dan CVT, dimana CVT Honda memang dikenal luas sangat bisa menjaga efisiensi konsumsi bahan bakar.

    Varian / Tipe Mobil S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT
    Kapasitas Mesin (cc) 1199
    Jumlah Silinder 4
    Jumlah Katup 16
    Tipe Penggerak FWD (Front Wheel Drive)
    Maksimal Tenaga (HP) / rpm 90PS/6000rpm
    Maksimal Torsi (nm) / rpm 110nm/4800rpm
    Jenis Bahan Bakar Bensin
    Kapasitas Bahan Bakar (liter) 35 Liter
    Konfigurasi mesin 1.2 L SOHC 4 Silinder Segaris, 16 Katup i-VTEC + DBW

    Konfigurasi / Spesifikasi Dimensi

    Varian / Tipe Mobil

    S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT

    Jarak terendah (mm)

    165

    Tinggi (mm)

    1485

    Panjang (mm)

    3800

    Radius Putar (m)

    4.6

    Jarak sumbu roda (mm)

    2405

    Lebar (mm)

    1680

    Konfigurasi  – Spesifikasi Ban Velg

    Varian / Tipe Mobil

    S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT

    Lebar

    175 185

    Aspek Rasio

    65 55

    Diameter

    R14 R15

    Material Velg

    Trim wheel Alloy wheel

    Konfigurasi – Spesifikasi Suspensi dan Rem

    Varian / Tipe Mobil

    S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT

    Rem Depan

    Ventilated Disc Brake

    Suspensi depan

    MacPherson Strut

    Rem Belakang

    Drum Brake

    Suspensi belakang

    H-Shape Torsion Beam

    Spesifikasi Fitur Keselamatan dan Keamanan

    Varian / Tipe Mobil

    S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT
    Anti lock Braking System Yes / Ada
    Brake Assist No / Tidak ada
    Electronic Brake Distribution Yes / Ada
    Sensor parkir Yes / Ada
    Rearview Camera No / Tidak ada
    Airbag system Yes / Ada
    Child safety locks Yes / Ada
    Sabuk pengaman depan 3P ELR (x2)
    ISOFIX Yes / Ada
    Anti theft system Alarm System
    Engine immobilizer Yes / Ada

    Spesifikasi Fitur Kenyamanan

    Varian / Tipe Mobil

    S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT

    AC

    Digital A/C

    Pengaturan posisi setir

    Tilt

    Ambient Lights

    No / Tidak ada

    Lingkar kemudi dengan tombol multi fungsi

    Tidak ada Yes / Ada

    Cruise Control

    No / Tidak ada

    Engine start stop button

    No / Tidak ada

    Front & Rear Defogger

    No / Tidak ada

    Power window depan

    Auto down Driver only

    Gearshift paddle

    No / Tidak ada

    Head-up Display

    No / Tidak ada

    Headrest

    Adjustable

    Keyless entry

    Yes / Ada

    Power outlet

    Yes / Ada

    Power steering

    Yes / Ada

    Lampu baca

    Halogen

    Kursi lipat belakang

    Full

    Kursi tempat duduk

    5

    Pengaturan tempat duduk

    Yes / Ada

    Bahan tempat duduk

    Fabric

    Vanity mirror

    Yes / Ada

    Spesifikasi / Konfigurasi Eksterior

    Varian / Tipe Mobil

    S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT

    Lampu kabut depan

    Yes

    Jenis lampu depan

    Halogen

    Kaca spion

    Electric Mirror

    Power Retractable door mirror with LED Turning signal

    Roof rack and rail

    No

    Pijakan samping

    No

    Spoiler

    Yes

    Sunroof

    No

    Jenis lampu belakang

    Halogen

    Spesifikasi Fitur Hiburan dan Komunikasi

    Untuk entertainment dalam kendaran perbedaan jelas terlihat pada varian atas dibandingkan varian sebelumnya. Yaitu multimedia touch screen berukuran 6.1 inch yang sudah terintegrasi dengan kamera belakang saat mobil parkir / mundur.

    Selebihnya kurang lebih sama. Jika Anda tidak terlalu mengutamakan entertainment varian S atau E cocok untuk Anda pilih. Sebaliknya jika entertainment menjadi salah satu kebutuhan penting Anda tipe RS bisa menjadi pilihannya.

    Varian / Tipe Mobil S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT
    Audio 2DIN, USB port, AM/FM Radio, Compatible w/ iPhone & iPod, CD Player, AUX-IN, Bluetooth, Hands Free Telephone 6.1 inch Touchscreen Display Audio, USB port, AM/FM Radio, Compatible w/ iPhone & iPod, Compatible w/ RR Cam, CD & DVD Player, AUX-IN, Bluetooth, Hands Free Telephone
    Sistem navigasi No

    Spesifikasi Fitur dan Lain – lain

    Varian / Tipe Mobil S M/T E M/T E CVT RS M/T RS CVT
    Auto Door lock by speed Alarm system
    ECO Assist Heat Rejecting Green Tinted Glass
    LED High Mount Stop Lamp Rear Wiper
    Pretensioner with Load Limiter Seatbelt Seatbelt Reminder Driv

     

    Baca juga: Honda Brio Satya Bekas Makin Dilirik, Ini Harga Pasarannya!

    Tips membeli Honda Brio Bekas

    Dalam memiliki sebuah kendaraan, pilihan mobil bekas memang menjadi sebuah solusi. Namun banyak hal yang harus diperhatikan bila ingin membeli mobil Honda Brio bekas. Berikut hal yang harus diperhatikan;

    Periksa service record dan kondisi mesin. Pastikan pemilik mobil Honda Brio sebelumnya rutin melakukan servis dan perawatan secara berkala. Lakukan test drive untuk memastikan mesin mudah dihidupkan, suara mesin halus, sistem pengereman berfungsi baik serta perpindahan transmisi tidak terdengar kasar, artinya mobil tersebut layak untuk dibeli.

    Periksa body dan cat. Pastikan tidak ada baret atau goresan. Jika ada hal yang mencurigakan, segera tanyakan riwayatnya dan pastikan tidak bakal jadi masalah nantinya.

    Periksa interior. Periksa dengan teliti apakah interiornya masih terawat dengan baik. Pastikan tidak pernah terendam banjir, ditandai bau kurang enak atau apek, serta baut atau besi dalam kabin yang mulai berkarat.

    Periksa kelengkapan surat. BPKB, STNK, hingga faktur pembelian, sesuaikan nomor mesin dan nomor rangka pada mobil dengan yang tertulis pada surat-surat.

    Pastikan juga pajak kendaraan masih panjang, karena jika pajak tersebut mati, artinya kalian harus siap keluar biaya lagi untuk perpanjangan pajak.

    Review Pengalaman Pengguna – Resa Revano, Tangerang

    Saya beli Honda Brio tahun 2013 warna putih. Selama saya menggunakannya tidak banyak kendala saat dipakai. Cuma sekali saja pernah mengalami kendala di bagian baterai (aki) saat usia mobil saya masuk dua tahun. Mobil jadi susah di starter.

    Langsung saya bawa ke dealer dan akhirnya masalah tersebut selesai dan mobil bisa dipakai normal lagi. Pengalaman di dealer jujur saja tidak ada kendala, pelayanannya sangat baik.

    Saya suka dengan spesifikasi Honda Brio karena bentuknya kompak, lincah dipakai berakselerasi di jalan. Sudah begitu konsumsi bahan bakarnya juga irit banget.

    Pertanyaan pertanyaan ini sengaja kami susun berdasarkan keingintahuan lebih lanjut dari pengguna / calon pengguna. Terkait hal hal diluar informasi teknis dasar dari pabrikan Honda. Jika ada perihal lain yang ingin Anda tanyakan jangan ragu memberikan kolom komentar pada halaman ini.

    Oli yang cocok untuk Honda Brio?

    Memilih pelumas atau oli untuk kendaraan kita memang tidak boleh sembarangan. Perlu memilih kualitas terbaik demi kenyamanan berkendara nantinya. Berikut adalah beberapa rekomendasi oli untuk mobil Brio dan penjelasannya:

    CASTROL GTX ULTRACLEAN 5W-30. Memiliki kekentalan atau viskositas 5w-30 yang mampu membersihkan lumpur mesin dan mencegah terjadinya endapan baru.

    TOP1 SMO HP SPORT 0W-20. Terkandung zat aditif anti karat dilengkapi formulasi terbaru yang mampu bertahan hingga pemakaian 10.000km sehingga lebih hemat.

    TOTAL QUARTZ FUTURE 8000 GF-5 0W-20. Menggunakan bahan syntetic guna menjaga mesin mobil dari keausan serta harga yang terjangkau yaitu 88rbu/liter.

    SHELL HELIX ECO 0W-20. ACT (Active Cleansing Technology) menjadi keunggulan utamanya sehingga mampu mencegah penguapan berlebih.

    Velg yang cocok untuk Honda Brio?

    Membaca ban terbilang sangat mudah. Contoh misalnya ban OEM (Original Equipment Market) Honda Brio adalah 175/65/14. Rekomendasi velg untuk modifikasi Brio adalah

    • AMW 7234 Ring 15×7.0 H4x100 ET 38
    • GIO 1996 Ring 15×7.0 H4x100 ET 42
    • BBS AMW 7464 R15x6’5 H8x100 114’3 ET 35

    Tipe Honda Brio yang paling bagus?

    Untuk tipe paling tinggi atau bagus menurut penulis adalah jenis RS. Tipe ini sendiri memiliki 2 jenis transmisi yaitu manual dan CVT. Untuk Anda yang tinggal diperkotaan kami sarankan memilih tipe CVT karena lebih nyaman menghadapi kemacetan kota.

    Warna Honda Brio yang paling diminati? Warna Honda Brio yang bagus?

    Bicara soal warna setiap orang memiliki preferensi masing masing yang menurutnya bagus. Namun jika melihat data dari OLX, warna paling banyak digunakan atau dipilih adalah warna putih, disusul warna selanjutnya yaitu abu-abu.

    Apa perbedaan Spesifikasi  – Harga Honda Brio dan Brio Satya?

    Terdapat banyak perbedaan pada kedua jenis tersebut. Namun pada dasarnya honda brio merupakan city pada umumnya, sedangkan satya merupakan varian untuk LCGC. berikut perbedaan Brio & versi satya atau LCGC-nya.

    • Bobot mobil : Brio lebih berat 35kg dibandingkan satya
    • Kemudi : Brio sudah menggunakan tilt steering, satya belum
    • Sistem pengereman : Brio telah memiliki ABS + ABD sedangkan satya belum
    • Mesin : Brio berkapasitas 1300 cc sedangkan satya 1200 cc
    • Harga : Varian paling murah brio mulai 149 jutaan sedangkan satya 114 jutaan
    • Eksterior : terdapat perbedaan pada velg dan fog lamp

    Apakah Honda Brio ada yang matic?

    Yes, Memiliki varian matic untuk transmisinya. Sangat cocok untuk anda yang tinggal di daerah perkotaan, terutama untuk menghadapi jalanan macet di kota.

    Dari bentuk body dan spesifikasi Honda Brio, termasuk jenis mobil apa?

    Berdasarkan tipe body mobil ini dikategorikan sebagai city car karena bentuknya yg kecil dan compact, cocok untuk kawasan padat perkotaan. Berdasarkan sistem penggeraknya dikategorikan sebagai mobil penggerak roda depan atau FWD (front wheel drive)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait