Rabu, April 24, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriSeberapa Penting Call Center?

    Seberapa Penting Call Center?

    Industri otomotif memang terus berkembang pesat. Bahkan persaingan dalam bidang ini hanya sekedar Sales, Servis dan Spare Part saja. Sebaliknya, dalam dunia bisnis purnajual jadi wujud konkrit yang tak boleh dipandang sebelah mata. Termasuk adanya layanan Call Center.

    Menurut Service Dept. Head 2W, 4W dan Marine PT Suzuki Indomobil Sales, Riecky Patrayudha, selain hanya sekadar memperluas jaringan penjualan atau dealer, Call Center merupakan bentuk atau cara memaksimalkan pelayanan kepada konsumen setia.

    Dengan Call Center resmi, tentunya konsumen akan merasa puas karena keluhan yang dialami bisa teratasi. Terlebih Call Center dapat diakses oleh seluruh masyarakat Indonesia tanpa dikenakan biaya apapun. Oleh Sebab Itu, perusahaan dengan logo huruf S ini memiliki Halo Suzuki.

    “Melalui Halo Suzuki, konsumen dapat menanyakan berbagai informasi, mulai dari harga produk, alamat bengkel resmi, harga spare part, hingga melakukan online booking untuk perawatan rutin,” ucap Riecky saat ditemui di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE, BSD, Tangerang Selatan.

    Tak hanya itu, dengan Call Center Halo Suzuki, konsumen juga dapat mengeluh ketika kondisi darurat, dan mendapatkan bantuan baik melalui tips hingga towing.

    Dia juga menyatakan, layanan Halo Suzuki terus ditingkatkan setiap tahun. Bahkan, dalam beberapa tahun terakhir, peningkatan trend call inbound dari Halo Suzuki mencapai lebih dari 30.000 panggilan per tahun, dengan puncak inquiry call center pada akhir tahun, terutama di bulan November dan Desember.

    “Peningkatan layanan Halo Suzuki yang dilakukan dari waktu ke waktu merupakan komitmen kami untuk senantiasa memberikan solusi dengan kualitas terbaik untuk para konsumen. Kami harap, layanan Halo Suzuki yang tersedia saat ini dapat merangkul konsumen Suzuki lebih dekat sehingga kami dapat meneruskan komitmen ini dengan sungguh-sungguh,” ujarnya Riecky.

    Desain Logo Baru

    Nah, bertepatan dengan janji Suzuki meningkatkan layanan purnajual khususnya Call Center yang sudah memasuki usia ke-10, Suzuki Indonesia memperkenalkan logo baru Halo Suzuki.

    Namun menariknya, logo Halo Suzuki bukan dibuat oleh para desainer dari perusahaan tersebut, melainkan melibatkan konsumen lewat lomba desain logo.

    “Sebagai layanan yang selalu menemani konsumen setia Suzuki, kami menyadari bahwa layanan teknis perlu diimbangi lewat interaksi dengan konsumen. Hal itu tercermin dari logo baru Halo Suzuki yang dibuat dengan melibatkan konsumen setia Suzuki. Logo baru ini merepresentasikan bagaimana pandangan serta ekspektasi konsumen terhadap layanan Halo Suzuki,” kata Riecky.

    Kompetisi desain logo baru Halo Suzuki ternyata diselenggarakan secara terbuka untuk publik sejak 1-30 April 2019. Pada akhir periode pendaftaran terkumpul 374 peserta dari seluruh Indonesia. Setelah melalui proses seleksi, pada 20 Mei 2019 lalu, PT SIS telah memilih desain baru Halo Suzuki yang merupakan karya Eddy Gunawan asal Jakarta.

    Dalam logo baru tersebut, lingkaran biru yang mengelilingi huruf S menggambarkan proses komunikasi antara Suzuki dengan masyarakat yang terjalin dengan baik.

    Guratan garis berwarna merah yang menyertai dan terkait dengan lingkaran menggambarkan konektivitas dan kenyamanan konsumen dalam mendapatkan informasi melalui Halo Suzuki.

    Melalui logo ini, kami ingin menyampaikan bahwa Halo Suzuki merupakan ujung tombak pusat informasi Suzuki kepada masyarakat yang berkomitmen memberikan layanan terintegrasi dan efektif demi memenuhi kepuasan dan kepercayaan konsumen serta masyarakat terhadap Suzuki. (Her)

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait