Honda ADV 150 jadi skuter matik andalan terbaru yang ditawarkan PT Astra Honda Motor (AHM) di pasar otomotif nasional. Hadir secara perdana di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, skutik ini disebut cocok digunakan bagi mereka yang suka berpetualang.
Sekadar informasi, Honda ADV 150 ini telah dijejali mesin dan sasis yang sama seperti PCX 150, karena itu motor bergaya adventure ini dilepas dengan harga Rp 33,5 juta sampai Rp 36,5 juta. Lantas, apakah Honda ingin buat ADV versi mesin lebih kecil?
Tentu saja hal itu belum diketahui. Namun OLXer perlu tau nih, kalau memang tak ada budget untuk membeli Honda ADV 150, maka bisa juga membeli Honda Beat yang harganya setengah lebih murah, lalu merombaknya.
Ya, akun Instagram @ “>rizalriorevan
Usut punya usut, ubahan tersebut dirancang berkat penggunaan dari basis Honda Beat Street. Kini, dia menyebutnya dengan skuter Honda Beat ADVentura.

“Honda Beat Adv – Beat Street modification – solusi hemat buat yang galau Adv 150,” tulis @rizalriorevan.
Secara dimensi, tentu saja Honda Beat ADVentura karya @rizalriorevan memang lebih ceking. Hal ini karena pada dasarnya, bodi Honda Beat memang cukup kecil. Jadi tidak bisa disamakan secara menyeluruh.
Namun begitu, kombinasi warna hitam, merah dan silver pada bagian bodi, serta shockbreaker depan diganti upside down dengan kelir emas, lalu spakbor depan-belakang yang diganti menambah kesan berbeda.

Belum lagi penggunaan windshield juga turut dipasang agar lebih mirip ADV 150, yang tentunya berfungsi untuk mengurangi terpaan angin dari depan.
Diketahui, di akun @rizalriorevan memang dirinya doyan mengedit foto-foto khususnya di bidang otomotif. Hal ini bisa juga membuat OLXer punya referensi untuk melakukan modifikasi. (Her)