Jumat, Maret 29, 2024
Lainnya
    InformasiKomunitasSyukuran HUT FORWOT ke-18, Sederhana Namun Khidmat

    Syukuran HUT FORWOT ke-18, Sederhana Namun Khidmat

    News.OLX.co.id – Forum Wartawan Otomotif Indonesia atau FORWOT merayakan usianya ke-18 dengan menggelar acara syukuran sederhana sekaligus melakukan santunan sebagai bentuk kepeduliannya terhadap sesama manusia. 

    Perayaan HUT ke-18 FORWOT berlangsung persis di tanggal 30 April 2021 dengan berbagai rangkaian acara, termasuk buka puasa bersama puluhan anggotanya di Kedai Halaman, Cipete, Jakarta Selatan.

    “Anniversary kali ini bertepatan pada bulan Ramadhan sehingga kegiatan ini sekaligus dikemas lewat acara buka puasa bersama,” ujar Ketua Umum FORWOT, Indra Prabowo, Jumat (30/4).

    Aksi sosial selalu menjadi ciri khas forum wartawan peliputan industri otomotif di Tanah Air ini dalam merayakan hari jadinya. Begitu pun dengan HUT ke-18 tahun ini, dimana FORWOT menyerahkan santunan kepada 3 lembaga nirlaba yakni Baitul Maal Hidayatullah (BMH), Aksi Cepat Tanggap (ACT), dan Yayasan Yatim Piatu Al Ma’arif Bina Bersama Cilandak Timur.

    Selain itu, FORWOT juga menyerahkan bantuan (donasi) kepada puluhan anggota-nya yang terdampak pandemi COVID-19. Total jumlah bantuan yang disalurkan di acara HUT FORWOT ke-18 bernilai hingga Rp 25 juta.

    HUT FORWOT ke-18
    FORWOT menyampaikan donasi dengan total nilai Rp 25 juta kepada lembaga nirlaba dan puluhan anggotanya (Foto : FORWOT)

    Meski berlangsung di tengah kondisi pandemi, tidak mengurangi khidmat dari perayaan sederhana HUT ke-18 FORWOT serta penerapan protokol kesehatan yang cukup ketat, mulai dari pemeriksaan suhu badan semua undangan yang hadir, memakai masker, mencuci tangan, dan tetap menjaga jarak.

    “Kami ucapkan terima kasih kepada Wuling Motors, Pertamina Lubricants, Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), Suzuki dan FIFGROUP, yang telah mendukung acara ini. Kami, pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar FORWOT yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga, kegiatan ini juga dapat terus mempererat relasi yang telah terjalin selama ini,” ucap Eric Iskandarsjah Zulkarnaen selaku Ketua Panitia kegiatan HUT FORWOT ke-18.

    Dalam sambutannya Eric juga kembali menegaskan komitmen FORWOT untuk menjadi forum wartawan yang memiliki kepekaan sosial, serta mampu memberikan kontribusi nyata dalam mendorong industri otomotif dan menjadi wadah untuk mengayomi insan jurnalis pada bidang otomotif.

    Hingga kini FORWOT yang tepat lahir pada 30 April 2013 silam sudah menjadi wadah bagi ratusan wartawan di bidang otomotif dari berbagai media nasional.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait