Kamis, April 25, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriMemahami Throttle Mobil, Fungsi, Komponen, Cara Kerja dan Membersihkannya

    Memahami Throttle Mobil, Fungsi, Komponen, Cara Kerja dan Membersihkannya

    Keleluasaan untuk menikmati sensasi berkendara tentu saja sangat dipengaruhi oleh performa mobil yang nyaman. Untuk itu, salah satu komponen mobil yang penting adalah throttle body yang bertugas untuk menyalurkan udara ke mesin mobil.

    Performa yang baik pada mesin mobil diciptakan dari proses pembakaran bahan bakar yang sempurna. Agar hal tersebut dapat terjadi, dibutuhkan aliran udara yang pas dan tepat pada bagian mesin. Nah, udara ini menjadi elemen vital yang memiliki peran penting untuk menentukan kualitas pembakaran bahan bakar mesin.

    Baca juga: Manfaat dan Fungsi Tune Up di Mesin Mobil

    Cara Kerja Throttle Body Mobil

    Untuk memahami lebih jauh mengenai throttle body mobil, Anda perlu terlebih dahulu mengetahui cara kerjanya. Umumnya, throttle valve mengatur udara secara manual untuk akselerasi dan deselerasi. Komponen tersebut terhubung dengan pedal gas.

    Pengaturan Jumlah udara ini dilakukan secara otomatis oleh idling dan idle up AC. Kedua hal tersebut dikerjakan oleh komponen Bernama Idle Speed Control (ISC). Cara kerjanya diperintah oleh ECU mesin.

    Udara akan masuk ketika Anda menggunakan throttle valve melalui throttle grip. Saluran utama nantinya akan dilalui oleh udara sebelum dialirkan ke intake manifold. Jadi ketika Anda mengoperasikan throttle valve melalui throttle grip udara akan melewati komponen ini. 

    Setelah itu udara yang masuk akan diatur dan menghasilkan tenaga yang dibutuhkan oleh mobil. Ketika muatan udara yang diberikan berjumlah besar maka tenaga yang dihasilkan juga akan besar, dan sebaliknya. Jika udara yang masuk berjumlah kecil maka akan memberikan efek negatif pada mesin kendaraan bermotor dan performa mesin akan tidak optimal.

    Baca juga: Jangan Panik, Ini 8 Cara Menghidupkan Mobil yang Tidak Bisa Distarter

    Fungsi Throttle Body Mobil

    Secara umum, throttle body mobil memiliki tiga fungsi utama, yaitu:

    1. Mengontrol Jumlah Udara

    Fungsi utama throttle body mobil adalah mengontrol jumlah udara yang akan masuk ke ruang bakar saat proses pembakaran bahan bakar berlangsung. Hal ini khususnya terjadi pada mobil yang menggunakan mesin karburator.

    2. Meningkatkan Performa Mobil

    Fungsi lain dari komponen ini adalah meningkatkan laju kecepatan mobil. Hal ini dapat terjadi ketika pedal gas diinjak dengan kuat, yang membuat suplai udara yang masuk ke katup semakin besar.

    Hal inilah yang membuat bahan bakar mengalir dengan jumlah banyak sehingga meningkatkan kecepatan laju kendaraan.

    3. Menerima Udara Sesuai Perintah

    Pada mesin kendaraan Fuel Injection, throttle body mobil berfungsi untuk menerima udara sesuai perintah dari komponen air flow sensor dan throttle position sensor.

    Dua komponen ini akan bertugas untuk mengirimkan sinyal perintah ke komputer untuk meningkatkan konsumsi bahan bakar. Perintah ini akan dijalankan ketika jumlah udara di ruang bakar meningkat. Peningkatan jumlah udara ini umumnya terjadi ketika pedal gas diinjak dengan kuat.

    Baca juga: Mengenal Apa Itu Tune Up Mobil, Fungsi, Kapan Waktu dan Cara Melakukannya

    Komponen Throttle Body Mobil

    Setelah mengetahui cara kerja dan fungsi dari throttle body mobil, hal selanjutnya yang perlu diketahui adalah komponen-komponennya. Setidaknya terdapat 3 komponen utama throttle body mobil, yaitu:

    1. Throttle Valve

    Komponen ini adalah katup gas yang berfungsi untuk mengatur Jumlah udara yang masuk ke intake manifold. Komponen ini bekerja dengan membuka dan menutup saluran utama sesuai injakan kaki pada pedal gas.

    2. Idle Speed Control

    Komponen ini berfungsi untuk mengalirkan udara melalui saluran bypass saat mesin idling. Hal ini bertujuan untuk membuat mesin tetap hidup dan mendapatkan pasokan udara yang cukup untuk proses pembakaran.

    3. Throttle Position Sensor

    Komponen terakhir adalah throttle position sensor yang menjadi sensor pada sistem Electronic Fuel Injection dengan fungsi mengukur besar pembukaan katup throttle valve. Ketika throttle valve terbuka, TPS dapat mengukur besar pembukaan katup dengan mengirim informasi dalam bentuk tegangan pada ECU mesin.

    Cara Membersihkan Throttle Body Mobil

    Throttle Body Mobil
    Throttle Body Mobil (breakerlink.com)

    Hal terakhir yang tidak kalah penting untuk diketahui adalah cara membersihkan throttle body mobil. Throttle body mobil sangat penting untuk dijaga kebersihannya karena jika kotor akan mengakibatkan tarikan motor menjadi berat.  

    Setiap kotoran atau debu yang menempel pada katup dan injektor akan menyebabkan terjadinya tumpukan karbon sisa pembakaran tidak dapat berjalan dengan sempurna. Jika dibiarkan, kotoran tersebut akan mengendap dan sulit dibersihkan.

    Nah untuk membersihkannya, hal pertama yang bisa dilakukan adalah membongkar terlebih dahulu komponennya. Membongkar throttle body mobil dapat dilakukan dengan melepas bagian intake.

    Saat melepas komponennya, hal yang tidak boleh dilupakan adalah mencopot bagian seal agar bagian dari karet menjadi getas. Anda juga harus memperhatikan sensor pada TPS saat melepas bagian throttle body. Sensor tidak boleh sembarangan dilepas sebab bisa menimbulkan kode error yang mengakibatkan mobil bekerja tidak optimal.

    Hal kedua yang perlu dilakukan adalah membersihkan throttle body mobil dengan menggunakan bensin. Ini adalah proses pembersihkan tahap awal, karena bensin ampuh merontokkan debu dan kotoran yang melekat pada throttle body. Jangan lupa untuk menggunakan kuas sebagai aplikatornya. 

    Selanjutnya adalah menggunakan cairan pembersih khusus untuk throttle body mobil. Cairan ini akan bermanfaat untuk membersihkan kotoran yang tidak hilang dan rontok dengan bensin. Tujuan lain dari aplikasi cairan pembersih ini adalah sebagai bilasan atas bensin yang melekat sebelumnya.

    Terakhir adalah memasang kembali throttle body mobil jika sudah bersih. Pastikan untuk memasang seperti sedia. Untuk unit sensor TPS sebaiknya baca panduan pabrik terlebih dulu agar tidak menimbulkan error. 

    Pembersihan throttle body mobil tidak perlu secara rutin cukup saat sudah menempuh jarak 12.000 km atau satu tahun sekali. Bila tidak memiliki pengetahuan terkait throttle body maka bersihkan saja ke bengkel resmi. Hal ini akan membuat mobil Anda dapat terus berada pada kondisi maksimal.

    Merawat mobil dengan baik, tentu akan menjaga harga jualnya agar tetap stabil. Pastikan untuk merawat kendaraan Anda agar harga jualnya tidak jatuh.

    Jangan lupa untuk memilih mitra terpercaya dalam menjual mobil Anda seperti OLX Autos yang dapat memberikan penawaran terbaik serta pembayaran instan.

    Hindari proses jual mobil yang ribet dan #PilihYangPasti untung dan aman di OLX Autos. Prioritas kami adalah keamanan bertransaksi, sehingga menjual mobil bisa lebih nyaman. Kamu bisa dapatkan pembayaran instan dan tanpa hidden fee!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait