Rabu, April 24, 2024
Lainnya
    MotorVespa Luncurkan Edisi Spesial dan Terbatas Primavera (RED), Harga Rp 53,6 juta

    Vespa Luncurkan Edisi Spesial dan Terbatas Primavera (RED), Harga Rp 53,6 juta

      PT Piaggio Indonesia selaku distributor resmi Vespa dan Piaggio di Tanah Air meluncurkan edisi spesial yaitu Vespa Primavera (RED).

    Kenapa disebut edisi spesial? Sebab skuter matik yang satu ini sengaja dibuat hasil kerja sama dengan organisasi nirlaba yang bergerak di bidang kemanusiaan (RED).

    Organisasi (RED) aktif memberikan perhatian khusus pada masalah kesehatan global seperti HIV/AIDS, tuberkulosis, dan malaria. (RED) juga berinisiatif mengajak merek-merek ikonik dunia untuk menyalurkan bantuan melalui Global Fund, termasuk Vespa yang sudah menjalin kemitraan sejak 2016.

    “Sebagai merek yang ikonik dan timeless classic, Vespa mengajak para pengagumnya untuk menikmati lebih dari sekedar pengalaman berkendara premium ala Italia dengan turut ikut berkontribusi dalam menyediakan 500 hari pengobatan HIV/AIDS yang dapat menyelamatkan jiwa bersama Vespa Primavera (RED),” ungkap Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega, dalam keterangan tertulis, Kamis (22/10/2020).

    Sesuai dengan nama (RED), edisi spesial ini menghadirkan Primavera dengan balutan warna merah, yang memiliki arti keberanian, kekuatan, cinta, dan petualangan.

    Marco menyatakan, setiap setiap pembelian Vespa Primavera (RED), maka hasilnya akan diteruskan ke Global Fund untuk disalurkan kepada kegiatan pencegahan dan pengobatan, serta layanan konsultasi dan pendampingan, berfokus kepada negara-negara di mana HIV sering ditularkan dari ibu ke anak.

    Sementara itu, alasan Vespa Primavera dipilih sebagai produk dalam program ini tak lain karena skuter tersebut memiliki evolusi dari sebuah gaya dan dipertemukan dengan nuansa modern serta keanggunan lebih pada desain aslinya.

    Adapun Vespa Primavera (RED) dibuat dengan beberapa pembaruan eksklusif, seperti keseluruhan skuter ini dibalut dengan warna merah, mulai dari body hingga velg. Hal tersebut menjadikan Vespa ini sebagai sebuah model yang begitu unik dan langsung mudah dikenali. 

    Tampilan cat merah ini semakin elegan dengan kombinasi balutan chrome di sejumlah bagian Vespa Primavera, mulai dari batok lampu, spion, handle rem, list sayap kanan kiri, cover knalpot, behel jok, sis lampu belakang hingga tulisan Vespa.

    Sementara itu, Logo Vespa (RED) ikonik warna putih tampak jelas ditempatkan di dekat logo Piaggio Group yang terletak pada bagian atas front tie Primavera, menghiasi tampilan perisai depan. 

    Untuk jok Vespa Primavera (RED) dibalut oleh kulit nubuck, sebuah sentuhan khusus yang diadaptasi dari Vespa 946 yang begitu sempurna secara estetis dan teknologi.

    Sedangkan untuk jantung pacunya, Vespa Primavera (RED) ini menggendong tipe mesin I-Get, single cylinder, 4 strokes, 3 valves, berkapasitas 154,8 cc yang 11,6 Tk pada 7.500 rpm dan torsi 12 Nm pada 5.000 rpm.

    Vespa Primavera (RED) yang dijual terbatas ini dibanderol dengan harga Rp 53,6 juta on the road Jakarta dan sudah termasuk garansi tiga tahun.    

     

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait