Jumat, April 19, 2024
Lainnya
    MotorReview Lengkap dan Spesifikasi Vespa LX 125, dari Fitur Hingga Keunggulannya

    Review Lengkap dan Spesifikasi Vespa LX 125, dari Fitur Hingga Keunggulannya

    Vespa LX 125 menjadi salah satu pilihan skuter matik dari Piaggio yang sampai saat ini masih memiliki harga paling murah. Bila dibandingkan dengan Vespa matik lainnya, harga unit baru dari Vespa LX 125 ini adalah yang paling bawah. 

    Vespa ini pertama kali masuk ke Indonesia sejak tahun 2011 yang langsung menarik banyak minat para pecinta Vespa. Hadir sebagai motor matik modern, penampilan motor ini masih mempertahankan kesan klasik khas Vespa.

    Hingga saat ini motor matik Vespa ini pun dibuat di Indonesia, ia sudah dilakukan beberapa perubahan yang tampil makin stylish dan menggunakan mesin I-Get.

    Baca juga: Review Lengkap dan Spesifikasi Vespa Sprint, Desainnya Anak Muda Banget 

    Dibandingkan dengan tipe Vespa matik lainnya, Vespa LX 125 bisa menjadi salah satu pilihan ekonomis untuk mewujudkan keinginan memiliki Vespa matik.

    Sebagai sebuah referensi, Anda bisa menyimak ulasan di bawah ini mulai dari spesifikasi lengkapnya dari fitur, harga dan keunggulannya.

    Spesifikasi Vespa LX 125

    Bila dibandingkan dengan generasi sebelumnya, kini Vespa LX 125 yang sudah menggunakan mesin I-Get memiliki performa yang lebih bertenaga dan nyaman. Skuter matik ini dibekali dengan mesin 124,5 cc.

    Dari mesin tersebut ia bisa menghasilkan tenaga maksimumnya mencapai 7,6 kW pada putaran 7.600 rpm. Untuk torsi maksimumnya 10,2 Nm pada putaran 6.000 rpm.

    Salah satu keunggulan dari mesin ini dibandingkan sebelumnya ialah pengalaman berkendara yang semakin nyaman dan efisien bahan bakar. Diklaim bahwa Vespa LX 125 ini dapat menempuh jarak 35km/l. Selain itu kecepatannya pun bisa mencapai 100km/jam.

    Vespa LX 125 ini dihadirkan dalam dua beberapa pilihan warna yang menarik dengan desain polos namun tetap elegan. Warna yang ditawarkan dari Piaggio ini adalah Grey Delicato dan Red Passione.

    Baca juga: Daftar Harga Vespa Terbaru Dan Model Terbarunya

    Fitur Vespa LX 125

    Sebagai skuter matik dari Italia, Vespa LX 125 ini dibekali dengan beberapa fitur yang dapat menunjang kenyamanan dalam berkendara dan keamanan motor matik tersebut. 

    Fitur ini mulai dari mesin I-Get, sebuah mesin andalan Vespa matik yang saat ini digunakan oleh semua varian Vespa. Bila dibandingkan dengan generasi pertama yang masuk ke Indonesia, mesin ini memiliki performa yang sudah lebih baik.

    Selanjutnya, ialah desain dari Vespa LX 125 itu sendiri yang masih mempertahankan kesan klasik dengan sedikit sentuhan modern. Terlihat bahwa dalam beberapa sisinya ia dihiasi dengan berbagai panel beraksen chrome.

    Bentuk kepala yang bulat dari Vespa LX 125 ini sudah disematkan lampu LED untuk semakin menunjang dalam penerangan. Selain itu pada bagian depannya terdapat bagasi yang dapat tertutup rapat untuk menyimpan berbagai barang kecil pengemudi.

    Baca juga: Vespa Kini Punya Warna Baru, Berikut Daftar Harganya

    Di dalam bagasi terdapat socket USB yang fungsinya juga bisa Anda gunakan untuk charging smartphone.

    Dengan tambahan gantungan yang terletak di ujung jok depan, bawa banyak barang-barang tambahan tidak akan merusak estetika ketika berkendara.

    Speedometer yang digunakan pada Vespa LX 125 ini sudah menggunakan indikator LCD, selain itu terdapat tombol untuk mengatur jam digitalnya. Untuk keamanannya, Vespa matik yang masih menggunakan anak kunci ini sudah dilengkapi dengan fitur Immobilizer, sehingga mencegah untuk motor matik ini dihidupkan tanpa menggunakan kunci aslinya.

    Keunggulan Vespa LX 125

    Vespa LX 125 ini memiliki beberapa keunggulan yang menjadikannya salah satu pilihan terbaik untuk menjadi motor untuk menunjang aktivitas sehari-hari, antara lain:

    1. Teknologi i-get: Vespa LX 125 i-get dilengkapi dengan teknologi mesin baru i-get (Italian Green Experience Technology) yang memberikan performa mesin yang lebih baik, efisiensi bahan bakar yang lebih tinggi, dan emisi gas buang yang lebih rendah.
    2. Desain klasik dan elegan: Vespa LX 125 i-get memiliki desain yang klasik dan elegan yang membuatnya sangat mudah dikenali dan menonjol di jalan raya. Desain ini juga memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam berkendara.
    3. Pengendalian yang mudah: Vespa LX 125 i-get dilengkapi dengan teknologi suspensi yang baik, memberikan kenyamanan saat berkendara di berbagai jenis permukaan jalan.
    4. Kapasitas mesin: Vespa LX 125 i-get dilengkapi dengan mesin 125cc yang cukup bertenaga untuk penggunaan sehari-hari, namun tetap memberikan efisiensi bahan bakar yang baik.
    5. Keamanan: Vespa LX 125 i-get dilengkapi dengan fitur keamanan yang cukup lengkap, seperti pengereman yang baik dan sistem pengunci roda.
    6. Harga yang terjangkau: Vespa LX 125 i-get memiliki harga yang terjangkau dibandingkan dengan Vespa seri lainnya, namun tetap memiliki kualitas dan fitur yang baik.
    7. Brand Recognition: Vespa adalah merek terkenal yang telah lama ada di pasaran dan memiliki reputasi yang baik dalam hal kualitas, daya tahan, dan gaya. Ini membuat Vespa LX 125 i-get menjadi pilihan yang populer untuk para penggemar Vespa dan mereka yang mencari skuter yang andal dan tahan lama.

    Harga Vespa LX 125

    Meski menjadi Vespa matik paling murah bila dibandingkan dengan harga Vespa lainnya, harga yang dibandrol untuk Vespa LX 125 ini sudah cukup tinggi. Karena memang Vespa matik memiliki harga lebih mahal bila dibandingkan dengan motor matik asal Jepang.

    Harga Baru 

    Untuk mendapatkan Vespa LX 125 ini Anda dapat membelinya melalui dealer resmi yang sudah tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Harga unit barunya pun dipatok dengan harga Rp44.500.000.

    Harga Bekas

    Di pasaran motor bekas, Vespa LX 125 ini masih menjadi primadona. Pasalnya tidak sedikit yang memiliki untuk membeli Vespa bekas karena harga yang. Untuk harga unit motor bekasnya ini mulai dijual dengan harga Rp35 jutaan.

    Itulah ulasan mengenai Vespa LX 125 yang dapat menjadi bahan referensi sebelum membeli Vespa. Kalau soal menjual mobil bekas, pastikan untuk memilih yang pasti aja yaitu dengan menjual di OLX Autos yang dapat memberikan penawaran terbaik serta pembayaran instan.

    Jual mobil dengan mudah, tanpa mengorbankan waktu, tenaga, dan langsung terjual di OLX Autos! Proses jual mobil di OLX sangat mudah, dan kamu bisa langsung mendapatkan pembayaran instan setelah deal. Tanpa biaya tersembunyi alias no hidden fee!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait