Sabtu, Mei 11, 2024
Lainnya
    EventAkhir Pekan Ini Dunia Modifikasi Kembali Menggeliat, Ada Indonesia Automodified x IIMS...

    Akhir Pekan Ini Dunia Modifikasi Kembali Menggeliat, Ada Indonesia Automodified x IIMS Motobike Show

    JAKARTA – Akhir pekan ini dunia modifikasi di Tanah Air akan kembali menggeliat dengan dihelatnya Indonesia Automodified (IAM), 27 – 28 November 2021 di Senayan Park (SPARK).

    Kontes modifikasi yang digelar oleh  PT. HIN Promosindo akan berkolaborasi dengan PT. Dyandra Promosindo yang juga menggelar IIMS Motobike Show di waktu yang sama.

    Ini merupakan penutup dari rangkaian event modifikasi yang sudah berlangsung di Palembang, Surabaya, Puncak-Bogor, dan Semarang. 

    Bisa dipastikan dua event bersamaan ini akan berlangsung seru dan memicu animo masyarakat untuk datang.

    Apalagi ada yang berbeda dan luar biasa yang ditampilkan di Indonesia Automodified.

    “Akan ada area eksklusif di dalam Dome di Pulau Satu yang menampilkan hypercar, supercars, maupun mobil-mobil langka yang jarang tampil di hadapan publik,” tutur Aditya Pradhana, Project Director PT HIN Promosindo dalam keterangan tertulisnya, Rabu (24/11/2021). 

    Dalam keterangannya, Aditya Pradhana menyebut satu unit Mclaren Senna, 765LT, dan 720S, Lamborghini Aventador, Honda S2000, Porsche Cayman, BMW M2, dan model unik lainnya akan ditampilkan. 

    “Yang membuat ajang ini lebih luar biasa lagi adalah hadirnya mobil-mobil modifikasi dari berbagai kelas, kalangan, aliran, serta usia. Dari mobil elektrik hingga retro dan klasik, dari hypercar, supercars hingga mobil keluarga, dari stance hingga street racing maupun racing, dari elegan hingga ekstrim, maupun yang mudah digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Laiknya kiblat-kiblat otomotif dunia seperti Jepang, Amerika, maupun Eropa, dunia modifikasi mobil di Indonesia juga sangatlah beragam,” lanjutnya. 

    Dimeriahkan dengan IIMS Motobike Show

    IIMS Motobike Show 2019 (Foto: Istimewa)

    Event akhir tahun yang rencananya akan menggunakan sebagian besar area Senayan Park (SPARK), termasuk area Mall dan Pulau Satu ini tidak cuma dikhususkan bagi pecinta modifikasi mobil saja.

    Di saat bersamaan, Dyandra Promosindo juga punya hajat menggelar IIMS Motobike Show yang tentunya akan memuaskan hasrat para bikers dalam mencari informasi lebih luas lagi soal kendaraan roda dua terbaru, aksesoris serta apparel. 

    Kegiatan ini juga nantinya menjadi ajang kopi darat dari berbagai komunitas motor dan mobil untuk menjaga tali silaturahmi yang sekian lama terputus karena COVID-19.

    “IIMS Motobike Show akan menampilkan berbagai merek pabrikan maupun test ride kendaraan roda dua, diantaranya Kawasaki, Triumph, Benelli, Selis dan Gesits, dan lain-lain. Juga akan ada sejumlah motor custom,” tambah Aditya.

    Meskipun berlangsung di tengah kondisi pandemi yang masih ada, IAM dan IIMS Motobike Show tentunya diselenggarakan dengan protokol kesehatan yang ketat. 

    Peserta dan pengunjung yang hadir wajib memiliki aplikasi PeduliLindungi di smartphone masing-masing, sudah vaksin, masuk dalam kondisi sehat, pakai masker selama berada di area event, dan berbagai aturan prokes lainnya.

    “Hal ini demi menjaga berputarnya kembali dunia modifikasi otomotif di Indonesia,” tutup Aditya.

    Beli mobil bekas berkualitas di OLX Autos #JUJURLYAMAN banyak benefitnya.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait