Jumat, Mei 3, 2024
Lainnya
    Tips & Trik9 Cara Menghilangkan Pusing Setelah Naik Mobil

    9 Cara Menghilangkan Pusing Setelah Naik Mobil

    Minum air mineral yang cukup bisa menjadi cara menghilangkan pusing setelah naik mobil.

    News.OLX – Cara menghilangkan pusing setelah naik mobil memang gampang-gampang susah. Mabuk perjalanan sendiri merupakan hal wajar yang sering terjadi baik pada pengemudi maupun penumpang saat melakukan perjalanan jauh.

    Pusing atau mual ini sering disebabkan karena dehidrasi, telat makan atau mengalami kelelahan. Oleh karena itu, disarankan untuk kamu jika ingin melakukan perjalanan jauh untuk dalam keadaan sehat dan perut terisi.

    Berikut adalah beberapa cara yang dapat membantu mengurangi atau menghilangkan rasa pusing setelah naik mobil:

    1. Melakukan teknik pernapasan

    Setelah kamu melakukan perjalanan jauh, saat keluar dari mobil pastikan untuk melakukan teknik pernapasan ini untuk menghilangkan rasa pusing. Teknik pernapasan ini adalah deep breathing.

    Deep breathing bisa dilakukan dengan cara duduk tegak dan busungkan dada. Lalu letakkan tangan kanan di dada dan tangan kiri di perut. Tarik napas yang dalam melalui hidung dan tahan selama 5 detik. Dan buang napas secara perlahan melalui mulut.

    Cara ini terbukti ampuh sebagai pertolongan pertama untuk menghilangkan pusing dan mual setelah naik mobil dan dapat merilekskan badan. 

    2. Pandangan ke jarak jauh

    Cobalah untuk fokus pada objek yang berada di kejauhan, seperti pemandangan jalan atau alam di sekitar, daripada fokus pada benda-benda yang bergerak cepat di dalam mobil.

    Upaya ini bisa menghilangkan rasa pusing karena dapat mengalihkan fokus dan pikiran kita agar bisa tenang sejenak.

    cara menghilangkan pusing setelah naik mobil (1)

    3. Minum air mineral yang cukup

    Salah satu hal yang menyebabkan pusing atau mual setelah naik mobil adalah terjadi dehidrasi pada tubuh kita. Karena dehidrasi ini dapat memperburuk gejala mabuk perjalanan.

    Pastikan kamu konsumsi air mineral selama perjalanan. Hindari minum-minuman manis atau asam agar perut tidak mual.

    4. Hindari makanan berat

    Jangan makan makanan berat sebelum atau selama perjalanan. Pilih makanan ringan dan hindari makanan yang dapat memicu mual, seperti makanan pedas atau berlemak. Yang pasti, usahakan perut tetap terisi selama perjalanan untuk menghindari mual atau pusing.

    5. Konsumsi obat-obatan

    Sediakan obat-obatan khusus untuk mengatasi mabuk perjalanan di dalam mobil kamu. Pilihlah takaran yang ringan agar tidak memberikan efek samping pada tubuh kamu.

    Namun jika ragu, kamu bisa konsultasikan dengan dokter atau apoteker sebelum menggunakan obat-obatan ini, terutama jika memiliki kondisi medis atau sedang minum obat-obatan lain.

    6. Gunakan aromaterapi

    Aromaterapi bisa menjadi penolong untuk menenangkan diri dan meredakan pusing. Kamu bisa menggunakan aromaterapi seperti essential oil dengan diffuser. Gunakan bau yang nyaman dan bikin relax seperti peppermint atau jahe.

    7. Mendengarkan Lagu

    Kamu bisa mencari distraksi lain dengan mendengarkan lagu untuk membantu meredakan rasa pusing. Suara white noise dan lagu tanpa lirik terbukti lebih ampuh untuk mengurangi rasa gelisah dan pusing yang kamu rasakan.

    8. Ambil waktu untuk beristirahat

    Setelah melakukan perjalanan, pastikan kamu mendapatkan istirahat yang cukup. Kondisi tubuh yang prima dapat mencegah rasa pusing dan mual saat perjalanan jauh.

    Kamu bisa melakukan tidur singkat selama 2–3 jam setelah perjalanan jauh agar bisa membantumu menghilangkan pusing akibat mabuk perjalanan.

    9. Hindari bau menyengat

    Usahakan hindari membawa barang-barang dengan bau menyengat di mobil, seperti durian atau barang lain yang berbau saat perjalanan jauh. Selain itu, siapkan pewangi mobil dengan aroma yang segar untuk menambah rasa nyaman selama di dalam kendaraan.

    Mintalah pengemudi agar mengendarai dengan lembut, menghindari pengereman dan percepatan yang tiba-tiba, serta mengurangi perpindahan lajur yang sering.

    Semua langkah di atas dapat membantu mengurangi risiko mabuk perjalanan saat naik mobil.

    Kamu bisa mendapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX. Download aplikasinya di Play Store dan App Store.

    Populer
    GIIAS 2023
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait