Sabtu, Mei 4, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriSimak Kelebihan BMW E36, Ikon Mobil Anak Muda 90-an

    Simak Kelebihan BMW E36, Ikon Mobil Anak Muda 90-an

    JAKARTA – Mobil BMW E36 menjadi salah satu mobil pilihan favorit anak muda. Salah satu tipe mobil dari pabrikan otomotif asal Jerman ini memiliki tampilan sporty dan tidak ketinggalan zaman hingga saat ini.

    Tidak jarang para anak muda menggunakan mobil BMW E36 sebagai sarana transportasi sehari-hari. Bahkan tidak sedikit yang memodifikasi mobil ini sesuai seleranya.

    Mobil BMW E36 ini pertama kali dijual sejak tahun 1990 di pasar Eropa. Untuk pasar Amerika Utara sendiri mobil ini mulai dijual pada tahun 1991. 

    Untuk saat ini harga dari mobil BMW seri 3 E36 ini cukup terjangkau. Tergantung kondisi eksterior dan mesinnya, harga mobil bekasnya ini akan menyesuaikan.

    Sebelum membahas soal harga, ketahui dulu spesifikasi hingga fitur yang dimiliki oleh mobil asal Jerman ini. Bagi Anda yang menginginkan mobil sedan keren dengan harga terjangkau, BMW E36 ini bisa menjadi salah satu pilihan tepat.

    Apalagi Anda sudah terbiasa menggunakan mobil Eropa, tentu sudah cukup familiar bila menggunakan mobil BMW E36 sebagai sarana transportasi sehari-hari.

    Spesifikasi BMW E36

    BMW E36 adalah mobil generasi ketiga setelah BMW E30 yang memiliki julukan mobil Mas Boy di Indonesia. Mobil asal pabrikan otomotif Jerman ini hadir dengan berbagai pilihan tipe. 

    Tipe 318i dengan mesin tipe M40 dengan 4 silinder SOHC dan kapasitas 1.8 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 111 hp pada putaran 5.500 rpm dan torsi 162 Nm pada putaran 4.250 rpm.

    Untuk seri 320i memiliki mesin dengan tipe M50B20 dengan 6 silinder dan kapasitas 2.0 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 148 hp pada putaran 5.900 rpm dan torsi 190 Nm pada putaran 4.700 rpm.

    Sedangkan untuk tipe 323i memiliki mesin bertipe M52B25 dengan kapasitas 2.5 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 168 hp pada putaran 5.500 rpm dan torsi 245 Nm pada putaran 3.950 rpm.

    Untuk konsumsi bahan bakarnya sendiri pada tipe 318i bisa menempuh jarak 10 Km/l dalam kota dan 11 km/l untuk luar kota. Untuk tipe lainnya hanya sedikit lebih boros, tergantung dari perawatan mesinnya.

    Interior BMW E36

    Masuk ke dalam kabin dari mobil BMW E36, langsung akan merasakan sensasi dashboard yang mengarah kepada pengemudi. Sensasi seperti ini tidak mudah ditemukan pada semua mobil.

    Speedometer dilengkapi pembaca putaran mesin, bahan bakar, temperature mesin, odometer, dan pengingat untuk servis. Selain itu sudah dilengkapi dengan pengukur konsumsi BBM secara real time. 

    Selain itu dilengkapi juga dengan on board computer di bagian tengah dashboard yang bisa membaca sinyal kesalahan atau kerusakan. Panel AC sudah dirancang sepenuhnya digital dengan adanya pengatur arah angin.

    Untuk jok pada BMW E36 ini terdapat tiga jenis, yang pertama adalah jok biasa (tanpa leg support dan tilt adjuster), kedua jenis jok pengaturan lengkap (dipasang di 323i keatas) dan paling bagus adalah tipe vader (dipasang di M3).

    Bila dibandingkan dengan generasi mobil sebelumnya, BMW E36 ini tentu lebih luas. Pada bagian bagasinya sendiri dapat memuat kapasitas hingga 435 liter.

    Eksterior BMW E36

    Tampil lebih moderen dari generasi sebelumnya, BMW E36 ini memiliki penampilan yang lebih sporty dan stylish.

    Untuk dimensinya mobil ini memiliki panjang 4,443 mm, lebar 1,710 mm dan tinggi 1,393 mm. Dimensi yang membengkak ini memberikan keuntungan pada bagian interior dimana kabin menjadi lebih luas.

    Selain itu terdapat banyak pilihan konfigurasi body pada BMW E36 ini. Tidak hanya sedan, selain itu ada 2-door coupé, 2-door konvertibel, 5-door estate, 3-door hatchback.

    Untuk yang sedan, mobil ini memiliki konsep Dolphin Shape. Pada tampilan depan mobil ini memiliki bodi kotak dengan lampu model kotak serta proyektor agar cahaya dapat merata ke seluruh penjuru arah.

    Bagian sampingnya membentuk garis lurus dari depan hingga belakang. Untuk bagian belakangnya menggunakan stoplamp berbentuk trapesium. Desain sirip pada ujung bagasinya menjadi ciri khas tersendiri dari mobil ini. 

    Fitur BMW E36

    Sebagai mobil yang dirilis pada tahun 90-an, mobil ini sudah dibekali beberap fitur untuk menunjang kenyamanan dalam berkendara. 

    Salah satunya ialah fitur keamanan dan keselamatan berupa Automatic Stability Control dan sistem pengereman menggunakan ABS. Selain itu, mobil ini juga sudah dilengkapi fitur sensor parkir PDC. 

    Selain itu rem cakram sudah disematkan di ke-empat roda. Ada pula air bag di sisi pengemudi.

    Untuk sarana hiburannya, tentu tidak bisa dibandingkan dengan mobil baru zaman sekarang. Karena fitur hiburannya sendiri biasanya sudah ketinggalan dan banyak dimodifikasi oleh para pemilik mobil ini.

    Harga BMW E36 Baru

    BMW E36 menjadi salah satu mobil sedan asal Jerman yang pangsa pasarnya hingga saat ini masih cukup besar. Masih sangat banyak para pecinta otomotif yang menyukai mobil ini untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari atau untuk memenuhi hasrat hobi otomotif.

    Sebagai mobil keluaran tahun 90-an, tentu sudah tidak dapat ditemukan harga unit barunya. Namun, Anda dapat dengan mudah menemukan mobil bekas ini di berbagai dealer mobil bekas.

    Harga BMW E36 Bekas

    Untuk mobil bekasnya, mobil ini pun memiliki rentang harga yang bervariatif. Tergantung dari tipe dan tahun pembuatannya, mobil ini akan memiliki banderol harga yang berbeda pula.

    Harganya dibanderol mulai dari Rp50 juta hingga Rp100 jutaan.

    Nah, setelah menyimak review dari BMW E36 ini tentu Anda sedikit banyak sudah paham tentang mobil sedan asal Jerman ini. Untuk masalah mobil bekas, jangan ambil pusing dan percayakan pada dealer resmi OLX Autos yang dapat memberikan penawaran serta garansi pada unit yang Anda beli.

    Dapatkan mobil bekas berkualitas dengan #PilihYangPasti di OLX Autos! Kami menjamin semua mobil yang bisa anda pilih berkondisi prima, dan bergaransi karena telah melalui inspeksi detail dari Petugas berpengalaman. Pilih mobil terbaik untuk menunjang semua kebutuhan harian di OLX Autos!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait