Sabtu, Mei 4, 2024
Lainnya
    InformasiWith Chery With Love, Puluhan Pemilik Chery TIGGO Gelar Konvoi Jakarta -...

    With Chery With Love, Puluhan Pemilik Chery TIGGO Gelar Konvoi Jakarta – Yogyakarta

    News.OLX – Sebanyak 70 konsumen pemilik Chery TIGGO 7 Pro dan TIGGO 8 Pro melakukan touring Jakarta-Yogyakarta, 1-3 Juli 2023 kemarin. Mereka dipertemukan oleh PT Chery Sales Indonesia (CSI), sebagai prinsipal brand kendaraan premium Chery di Indonesia. Acara bertajuk With Chery With Love (WCWL) kali ini merupakan wujud apresiasi CSI kepada Chery Family

    “Kami senang sekali dapat secara konsisten mengadakan With Chery With Love dengan Chery Family di beberapa kota. Di Yogyakarta kami sangat menghargai partisipasi para Chery Family. Acara ini adalah kesempatan bagi kami untuk mempererat hubungan dengan pelanggan dan mendengarkan langsung pengalaman mereka dengan produk-produk Chery,” ujar ujar Shawn Xu, President PT Chery Sales Indonesia melalui keterangan tertulis, Selasa (4/7/2023).

    Berbeda dengan giat sebelumnya, kali ini para pemilik mobil Chery seri TIGGO berkesempatan untuk lebih mengenal berbagai keunggulan dari mobil yang mereka miliki dengan melakukan konvoi dari Jakarta menuju Yogyakarta. 

    Perjalanan Jakarta-Yogyakarta dimulai dari Jakarta menuju Semarang, dengan rute perjalanan meliputi Borobudur, Prambanan, dan berakhir di Yogyakarta sebelum kembali ke Jakarta. 

    Lebih istimewa lagi karena peserta yang hadir datang dari berbagai wilayah di Indonesia, mulai dari Makassar, Pekanbaru, Jakarta, Semarang, Yogyakarta, hingga Lombok. 

    Melalui kegiatan ini mereka memiliki kesempatan untuk sharing pengalaman sesama pemilik mobil Chery seri TIGGO dan berinteraksi langsung dengan manajemen CSI yang pada kesempatan tersebut banyak memberikan informasi dan pelayanan purna jual dengan menyiapkan service car selama perjalanan untuk mendukung kenyamanan mobilitas dan perawatan kendaraan Chery kepada seluruh Chery Family yang hadir.

    “Kami berterima kasih kepada seluruh peserta yang telah hadir dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas produk dan pelayanan premium kami untuk selalu memenuhi harapan dan kepuasan konsumen,” pungkas Shawn Xu.

    Chery memang baru kembali lagi ke Indonesia setelah sekian lama. Namun reputasi merek mobil asal China ini secara global cukup meyakinkan. Kekuatan Chery terletak pada tim riset dan pengembangannya (R&D) yang kini terdiri dari 5.500 orang yang tersebar di enam pusat R&D di Amerika Utara, Eropa, dan Shanghai.

    Sampai saat ini Chery sudah melakukan ekspor kepada lebih dari 80 negara dan wilayah di seluruh dunia, memiliki 10 pabrik di luar wilayah China, serta 1.500 diler dan outlet yang melayani 11 juta pengguna di seluruh dunia, termasuk 1,9 juta pengguna di luar China. 

    Dengan kekuatan produksi dan jangkauannya tersebut, Chery mampu menempati peringkat pertama dalam jumlah mobil penumpang yang diekspor dari China selama 20 tahun berturut-turut.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait