Jumat, Mei 3, 2024
Lainnya
    Tak BerkategoriYaris Heykers, Hatchback Toyota yang Kini Langka di Indonesia

    Yaris Heykers, Hatchback Toyota yang Kini Langka di Indonesia

    OLXers perlu tahu, kalau Toyota Yaris punya varian yang bisa kita sebut cukup langka, selain GR Yaris, yaitu Toyota Yaris Heykers.

    Ehm, jika OLXers menjawab GR Yaris paling langka, memang tidaklah salah. Sebab, mobil tersebut diproduksi cuma 25 ribu unit dan jatah untuk konsumen di Indonesia hanya 126 unit.

    Akan tetapi, GR Yaris ini merupakan mobil yang memang dibuat untuk balapan, karena salah satunya harus dijual masal.

    Tapi OLXers juga harus tahu, kalau model Toyota Yaris Heykers ini sempat diluncurkan, namun tidak lama..

    Nah, mau tahu soal Yaris Heykers, lihat ulasannya di bawah ini.

    Fakta Toyota Yaris Heykers

    Toyota Yaris Heckers memang masih satu keluarga dengan Yaris. Hanya saja, ada beberapa fakta yang membuat Yaris Heykers jadi berbeda.

    1. Hanya berusia 2 tahun

    Toyota Yaris Heykers ini usianya cukup singkat. Ya, dibuat berdasarkan hasil riset tim Toyota Indonesia, mobil ini diluncurkan pada tahun 2016 dan berakhir di 2018.

    Sebelum sempat meluncur, Toyota Yaris Heykers ini sempat dipamerkan di ajang otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.

    2. Mengusung konsep Crossover

    Jika Toyota Yaris dikenal dengan sebutan hatchback atau sedan tanpa buntut. Maka, untuk model Yaris Heykers ini justru mengusung gaya Crossover.

    Ya, kala itu mobil berjenis Crossover sedang naik daun. Maka, untuk memberikan pilihan kepada konsumen, munculan Toyota Yaris Heykers.

    Faktor pendukung mobil ini layaknya Crossover yaitu, kaki-kaki dan juga keberadaan roof rail dan over fender, sehingga menambah kesan macho.

    3. Ground Clearance Tinggi

    Sekilas, Toyota Yaris Heykers tampak sama dengan Yaris pada umumnya. Akan tetapi, secara postur Yaris Heykers lebih tinggi, karena Ground Clearance mencapai 184 mm.

    Artinya, Ground Clearance ini 35 mm, lebih tinggi dari model bahasanya yang Ground Clearance hanya 149 mm. Belum lagi penggunaan velg berdiameter 16 inci dibalut ban 195/55 jadi tambah jangkung.

    4. Wajah beda dengan Yaris

    Diluncurkan pada tahun 2016, meski sekilas Toyota Yaris Heykers sama dengan varian lainnya, namun sebenarnya ada beberapa perbedaan.

    Seperti ada penambahan overfender, roof rail, side protection molding, sticker Heykers, Side skirt, rear spoiler dan rear bumper.

    5. Beda mesin

    Untuk jantung pacu, Yaris Heykers mengusung mesin tipe 2NR-FE yang juga digunakan Toyota Sienta. Adapun mesin ini berkapasitas 1.496 cc yang dipasangkan dengan transmisi CVT ataupun manual.

    Tenaga puncak mobil sekitar 105,5 Tk pada 6.000 rpm dan torsi tertinggi 14,3 Nm pada 4.200 rpm.

    6. Digantikan Yaris TRD Sportivo

    Keberadaan Yaris Heyker memang hanya seumur jagung. Setelah dua tahun, varian ini disebut-sebut digantikan dengan tipe TRD Sportivo

    Ya, semua fitur yang ada di Yaris Heykers disebut-sebut dipindahkan ke Yaris TRD Sportivo.

    7. Pilihan warna

    Untuk memberikan pilihan kepada konsumen, Toyota Yaris Heykers ini ditawarkan dalam tujuh pilihan warna, yaitu Attitude Black Mica, Blue Metallic, Silver Metallic. Super White, Grey Metallic, Orange Metallic dan Red Mica Metallic.

    Spesifikasi Toyota Yaris Heykers

    Dimensi

    P X L X T: 4.115 x 1.700 x 1.475 mm

    Jarak Poros Roda: 2.550

    Ground Clearance: 184 mm

    Berat Kosong: 1.030-1.045 kg

    Kapasitas Tangki: 42 Liter

    Mesin

    Tipe mesin: 2NR-FE

    Isi Silinder: 1.496 cc

    Bore X Stroke: 72.5 X 90.5

    Sisitem Suplay Bahan bakar: Port Injection

    Diameter X langkah: 75.0 x 84.7 mm

    Daya Maksimum: 105,5 Tk /6,000 rpm

    Torsi Maksimum: 14.3 Nm/4,200 rpm

    Transmisi: MT/CVT

    Kaki-kaki

    Suspensi Depan: MacPherson strut with coil spring and stabilizer

    Suspensi Belakang: Torsion beam with coil spring and stabilizer

    Ukuran Ban: 195/50 R16

    Rem Depan: Disc 15 inci

    Rem Belakang: Disc 14 inci

    Steering: Power Steering, Rack & Pinion

    Harga Toyota Yaris Heykers

    OLXers yang ingin punya Toyota Yaris Heykers, sudah pasti tak akan ada pilihan model baru. Sebab, mobil ini tak lain dijual sejak 2018.

    Adapun saat November 2016, dimana mobil ini diluncurkan pertama kali harganya untuk transmisi manual sekitar Rp 265 jutaan dan CVT dilepas Rp 277 jutaan.

    Namun begitu, jika ingin membeli Yaris Heykers dengan status bekas, tentu saja pasti ada yang menjualnya. Termasuk di platform jual beli mobil bekas OLX.

    Ya, di platform ini harga Toyota Yaris Heykers bekas cukup beragam, mulai dari warna, hingga harganya.

    Menyoal harga, Toyota Yaris Heykers ini dibanderol mulai dari Rp 168 juta sampai Rp 189 juta.

    Bahkan, karena status seken, bisa saja harga tersebut masih bisa dinego Kembali, sesuai dengan penawaran dan kesepakatan.

    Ketahui Saat Membeli Bekas

    Sekadar informasi, apabila OLXers memang berniat membeli mobil Toyota Yaris Heykers bekas jangan heran, meski ada satu merek dan jenis model, varian, serta tahun produksinya sama, namun untuk harga bisa berbeda-beda.

    Bahkan ada juga tahun produksinya lebih muda tapi harganya justru lebih rendah.

    Hal ini dikarenakan untuk menentukan harga sebuah mobil bekas memang ‘gelap’, bisa tergantung dari beberapa faktor, seperti kondisi mobil, jarak tempuh, kelengkapan surat-suratnya, serta lokasi si penjual.

    Belum lagi harga mobil Toyota Yaris Heykers bekas bisa saja tinggi, karena sang pemilik sangat rajin merawat mobilnya, serta pajak dibayar tepat waktu.

    Apabila OLXers memang ingin mencari mobil Toyota Yaris Heykers bekas, tidak ada salahnya melakukan cek dan ricek, termasuk membawa orang ahli untuk melakukan pemeriksaan.

    Oia, jika diperbolehkan melakukan test drive, makan manfaatkan untuk mengetahui apakah mobil bekas yang OLXers idamkan terasa ada masalah atau tidak.

    Bekas Berkualitas

    Jika OLXers ingin membeli mobil Toyota Yaris Heykers bekas berkualitas, tidak ada salahnya mengunjungi platform jual beli online OLX Autos.

    Pasalnya, di platform ini hadir juga Toyota Yaris Heykers bekas dengan nilai grade A atau kondisinya masih sangat baik dari segi eksterior, interior, maupun mesin.

    Ya, ini karena tim inspeksi OLX Autos sudah melakukan pengecekan hingga 150 titik, dimana mobil inipun dipastikan kondisinya bebas tabrakan, atau kecelakaan dan juga banjir.

    Menyoal harga Toyota Yaris Heykers bekas memang sangat bervariasi dan pastinya kondisinya mulus karena nilai grade A. Bahkan jika beruntung, harganya masih bisa dinegosiasi lagi.

    Yang menariknya lagi, jika beli di OLX Autos, maka akan mendapatkan banyak pilihan mobil sesuai budget, lulus inspeksi mobil, Home Test Drive, 30 hari garansi mesin & garansi uang kembali selama 7 hari, dan gratis biaya perawatan + ganti oli 30.000 km atau 18 bulan.

    Mau lihat wujud Toyota Yaris Heykers bisa klik di OLX Autos.

    Atau, mau lihat sekilas ulasan Toyota Yaris Heckers Grade A, lihat videonya di bawah ini.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait