Jumat, Mei 3, 2024
Lainnya
    MobilRekomendasi Mobil Bekas Murah Terbaik di Tahun 2023

    Rekomendasi Mobil Bekas Murah Terbaik di Tahun 2023

    Membeli mobil bekas murah bisa jadi opsi bila tidak ingin membeli mobil baru secara kredit. Bagi OLXers yang memiliki rencana untuk beli mobil bekas terbaik atau mungkin menjual mobil yang OLXers miliki, kami memiliki beberapa rekomendasi mobil bekas dan murah terbaik dan juga paling dicari di tahun 2023. 

    Di artikel ini, kita akan membahas mengenai rekomendasi mobil murah yang terbaik dari berbagai jenis dan tipenya. Mulai dari jenis mobil SUV, MPV, Sedan, Hatchback, dan jenis-jenis lainnya

    Mobil SUV Murah Terbaik Tahun 2023

    Mobil SUV adalah mobil yang cukup populer di Indonesia. Mobil ini memiliki kelebihan dari segi kenyamanan, dan daya tahannya yang dapat melibas banyak medan di Indonesia. 

    SUV atau Sport Utility Vehicle sangat beragam di Indonesia. Mulai dari segmen low-class hingga premium. Berikut berbagai macam jenis SUV pilihan kami berdasarkan rentang harga dari budget anda:

    Mobil SUV Bekas

    Mobil SUV Terbaik Harga dibawah 80 juta

    Bagi anda yang telah menyiapkan budget untuk membeli mobil bekas murah dibawah 80 juta, ada beragam jenis SUV terbaik yang dapat anda pilih, diantaranya seperti Chevrolet Captiva, Nissan X-Trail, dan juga Honda CR-V

    Ketiga jenis mobil ini sempat melewati “masa jaya” pada zamannya. Dengan kapasitas mesin yang rata-rata diatas 2.000 cc, ketiga jenis mobil ini dinilai bertenaga dan tepat untuk dipinang sebagai SUV anda berikutnya.

    Bila anda tidak ingin membeli namun menjual, harga jual mobil bekas dari mobil tersebut juga sangat kompetitif dan tidak terlalu merosot nilainya

    Mobil Bekas SUV Terbaik Harga dibawah 60 juta

    Bagi anda yang bisa berkompromi dengan kenyamanan, tapi membutuhkan SUV dengan tenaga yang masih gahar, kami bisa merekomendasikan beberapa SUV dengan harga dibawah 60 juta yang masih berkualitas. 

    Salah satu legendaris di jenisnya apalagi kalau bukan Isuzu Panther. Mobil yang telah memasuki pasar Indonesia sejak 1991 ini cukup sukses dan diterima masyarakat sebagai SUV bertenaga dan compact sebagai mobil keluarga. 

    Baca juga: 10 Alasan Kenapa Harus Membeli Mobil SUV

    Rekomendasi mobil bekas MPV

    Mobil MPV Murah Terbaik Tahun 2023

    Multi Purpose Vehicle atau MPV adalah jenis mobil yang juga umum dipilih oleh konsumen di Indonesia. Sesuai dengan namanya yang multi-purpose atau serbaguna, mobil ini sangat fleksibel sebagai kendaraan yang bisa digunakan untuk banyak tujuan.

    Walau MPV tidak setangguh SUV dari kemampuan melewati medan sulit, namun MPV memiliki keunggulan yakni sebagai mobil keluarga yang nyaman, dan juga memiliki daya tampung yang luas.

    Berikut beberapa rekomendasi MPV terbaik yang bisa dipilih sesuai dengan budget anda:

    Mobil Bekas MPV Bekas Terbaik Harga dibawah 100 juta

    Jika anda baru menikah, kemudian memiliki keluarga, perlahan-lahan kebutuhan untuk memiliki mobil semakin terasa. Jika ingin memanjakan keluarga dengan mobil yang nyaman untuk berjalan-jalan, maka MPV-lah solusinya.

    Berbicara tentang MPV bekas terbaik dengan harga 100 juta di tahun 2023, kami merekomendasikan Toyota Kijang Innova untuk anda pilih. Saat dirilis pada tahun 2004, mobil ini dibanderol dengan harga pasaran 300 juta rupiah. Namun, untuk saat ini sudah sangat terjangkau.

    Anda dapat memiliki MPV bertenaga besar dan dengan kabin yang lapang ini hanya dengan merogoh kocek dibawah 100 juta rupiah. Harga tersebut berlaku untuk Innova keluaran tahun 2000-an yang bisa anda temukan di Dealer OLX. 

    Baca juga: 6 Alasan Kenapa Pilih MPV 

    Mobil MPV Terbaik Harga dibawah 80 juta

    Bicara mengenai MPV, sudah pasti ada 2 nama teratas yang merajai jalanan dan dijuluki mobil sejuta umat. Tentunya ialah Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Kedua mobil ini kerap disebut sebagai si kembar, lantaran desain dan performanya yang hampir serupa. 

    Bentuk kerjasama antara Toyota dengan Daihatsu ini nyatanya mampu menjadi mobil pilihan masyarakat. Di produksi di pabrik yang sama, dan juga dengan kapasitas mesin yang sama yakni di 1.300 dan 1.500 cc.  

    Avanza dan Xenia mencuri perhatian lantaran kapasitasnya yang besar dan juga dilengkapi dengan 3 baris bangku yang bisa memuat 7 penumpang. Sangat cocok bila anda berniat beli mobil bekas murah dibawah 80 juta

    Baca juga: Daftar Mobil MPV Bekas Tahun 2000’an yang Harganya Rp 40-50 jutaan

    Rekomendasi mobil bekas sedan

    Mobil Sedan Murah Terbaik Tahun 2023

    Kita lanjut pada jenis mobil berikutnya. Mobil yang punya trendi dan cocok bagi anda yang berjiwa muda dan elegan, sedan. Sedan adalah mobil dengan 3 ruang utama yakni ruang mesin, kabin, dan bagasi. 

    Mobil sedan cukup populer karena memiliki kelebihan antara lain memiliki performa dan desain aerodinamis yang baik, selain itu cukup nyaman bagi penumpang dan memiliki kesan prestise bagi pemiliknya. 

    Berikut rekomendasi mobil sedan terbaik untuk anda miliki di Tahun 2023:

    Mobil Bekas Sedan Terbaik Harga dibawah 80 juta

    Bagi anda yang memiliki budget sekitar 80 juta, ada sangat banyak pilihan sedan berkualitas yang mungkin akan cocok untuk anda. Diantaranya seperti Honda Civic dan Mercedes Benz C-Class.

    Honda Civic menjadi favorit dengan kelebihannya pada sisi handling yang mudah dan nyaman, serta efisiensi bahan bakarnya yang sangat baik. Sementara Mercedes Benz C-Class sangat populer dari desainnya yang premium dan menawan, serta menawarkan kenyamanan dan keamanan khas mobil pabrikan Jerman.

    Mobil Sedan Terbaik Harga dibawah 60 juta

    Untuk anda yang menyiapkan budget dikisaran 50-60 juta, ada sedan yang baik kualitasnya untuk anda miliki, yakni Toyota Soluna seri Tahun 2000-an dan juga Honda Accord VTiL. Kedua mobil ini terkenal dengan performanya yang sangat baik, dan tepat bagi anda yang mencari mobil bekas murah dibawah 60 juta.

    Baca juga: 5 Mobil Sedan “Look Like a Boss” Seharga Rp 50 Juta

    Mobil Bekas LCGC Murah Terbaik Tahun 2023

    Anda memiliki mobilitas yang tinggi dan tinggal di daerah urban? Mobil yang kecil dan praktis sangat cocok dengan kebutuhan anda. Low cost green car atau umumnya disebut LCGC cukup populer sebagai mobil kecil murah bekas dan diminati masyarakat saat ini.

    Kelebihan utamanya yang sangat efisien pada penggunaan energi, dan cukup irit dari segi biaya penggunaan dan perawatan membuatnya sangat diminati. Saat ini sudah sangat banyak pilihan mobil bekas bertipe LCGC yang bisa anda pilih dengan harga yang murah. Berikut beberapa rekomendasinya:

    Mobil LCGC Terbaik Harga dibawah 80 juta

    Kelebihan dari membeli mobil LCGC bekas, ialah dengan harga yang relatif murah, anda dapat memilih mobil dengan keluaran yang relatif lebih terbaru dan masih terasa modern. Salah satu mobil LCGC pilihan yang tepat untuk anda ialah Honda Brio.

    Honda Brio pertama kali dirilis di pasar otomotif Indonesia pada tahun 2013 silam. Saat keluar, mobil ini dengan cepat langsung merebut hati konsumen khususnya anak muda. Di Tahun yang sama saat peluncurannya, Brio juga meraih penghargaan sebagai Best City Hatchback dan Rookie Car Of the Year. 

    Untuk saat ini, pasaran harga brio sudah sangat terjangkau, ada banyak pilihan honda brio bekas dengan harga dibawah 80 juta yang bisa anda temukan di OLX dan beli dengan metode bayar langsung ataupun cicilan.

    Mobil LCGC Bekas Terbaik Harga dibawah 60 juta

    Jika anda menginginkan rekomendasi mobil bekas murah dibawah 60 juta , ada beberapa mobil LCGC yang juga bisa dibawa pulang dengan budget dibawah 60 juta. Salah satu yang terbaik yakni Datsun GO+ dan Suzuki Karimun Wagon.

    Kelebihan utama yang dimiliki Datsun GO+ antara lain mesin CVT-nya yang sangat mulus digunakan saat berkendara. Konsumsi bahan bakarnya juga sangat irit, dan harganya yang sangat terjangkau terlebih harga jual kembalinya yang masih kompetitif. 

    Jika anda mempertimbangkan untuk memilih kendaraan yang lapang dan nyaman untuk anggota keluarga anda dengan postur yang besar, Karimun Wagon adalah pilihan terbaik. Dengan desain yang “kotak” ala mobil Kei Car Jepang, Karimun Wagon memiliki kabin yang terasa lapang.

    Mobil LCGC Bekas

    Baca juga: Sejarah Munculnya LCGC di Indonesia Sampai Daftar Harga Terlengkap

    Demikian beberapa rekomendasi mobil bekas terbaik yang bisa anda dapatkan dengan harga yang terjangkau di Tahun 2023. Membeli mobil bekas murah tentunya bisa lebih nyaman di OLX, dengan dukungan 63 titik dealer OLX Autos di seluruh Indonesia. 

    Kenapa di OLX Kami menyediakan layanan inspeksi mobil secara menyeluruh, 30 hari garansi mesin, garansi 7 hari uang kembali dan home test drive. Beli mobil impian anda di OLX Autos!

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait